SUKABUMIUPDATE.com - Kegiatan perpisahan siswa Kelas XII Sekolah Menengah Kejuruan Negeri (SMKN) 1 Kota Sukabumi, menyisakan keluhan dari orang tua siswa, Sabtu (20/5). Selain mempertanyakan uang koperasi yang dibayar siswa selama tiga tahun mengikuti pendidikan, mereka juga mempertanyakan kehadiran Desy Ratnasari dalam kegiatan tersebut.
Seperti yang diutarakan salah satu orang tua siswa kelas XII, Irfan Muliana (44), kepada sukabumiupdate.com dirinya mempertanyakan dana koperasi dari para siswa selama menjalani pendidikan di SMKN 1 Kota Sukabumi.
BACA JUGA: Uang Pembinaan Lomba Drum Band di Sukabumi Dipertanyakan
“Kalau saya hitung, selama tiga tahun anak saya sekolah bayar uang koperasi sekitar 400 ribu Rupiah. Tapi yang jadi tanda tanya saya, dikemanakan. Harusnya kan bisa digunakan untuk membayar uang perpisahan,†kesalnya.
Irfan mengaku tidak masalah jika harus membayar kegiatan perpisahan sebesar Rp400 ribu, namun harusnya pihak sekolah bisa menjelaskan kemana uang koperasi siswa. “Saya dan orangtua serta siswa mempertanyakan, namun jawaban dari guru jurusan akan menanyakan dulu ke pihak koperasi sekolah,†ucapnya.
Selain masalah uang koperasi, Irfan juga mempertanyakan alasan Desy Ratnasari yang hadir dalam kegiatan perpisahan tersebut. “Alasan pihak sekolah apa mengundang dia (Desy-red), kalau mau mengundang artis ya harus artis dong. Bukannya mengundang Anggota DPR RI, saya sebagai orangtua siswa gak mau kalau sekolah dipolitisi,†tuturnya.
Desy Ratnasari saat dikonfirmasi usai menghadiri kegiatan perpisahan mengatakan, jika dirinya hanya memberikan motivasi kepada para siswa. “Saya hanya memberikan motivasi ke siswa,†tandasnya singkat.
Sementara itu Kepala SMKN 1 Kota Sukabumi, Saepurohman Udung saat dikonfirmasi terkait keluhan orang tua siswa masih sibuk dengan kegiatan perpisahan.