SUKABUMIUPDATE.com - Sejumlah motivator ternama yang sosoknya sudah dikenal dan memiliki jam terbang, akan hadir menjadi pembicara dalam gelaran MuslimPreneur Festival (MPF) 2017 Sukabumi yang dilaksanakan pada 1-6 Juni mendatang.
Tak tanggung, dua Event Organizer (EO) Kalimaya Project Jakarta dan Ansera Organizer Bandung dengan menggandeng Badan Komunikasi Pemuda Remaja Masjid Indonesia (BKPRMI), dan Pemerintah Kabupaten Sukabumi akan menggelar event tersebut di Masjid Raya Raudhatul Irfan, Jalan Lingkar Selatan dan Masjid Baiturrahim Kecamatan Baros, Kota Sukabumi.
Ati Rohayati dari Ansera Organizer mengatakan, motivator yang hadir akan memberikan pencerahan bagi peserta yang hadir dalam seminar MPF 2017 nanti. Di antaranya, artis cantik yang kini juga menjadi motivator hijrah Peggy Melati Sukma.
"Tidak hanya itu, aktor yang juga pemeran Khoirul Azzam dalam film Ketika Cinta Bertasbih yakni Kholidi Asadil Alam juga akan hadir. Termasuk Deputy Director KARIM Consulting Indonesia Muh.Yusuf Helmy, dan novelis yang juga penulis Ayat-Ayat Cinta dan Ketika Cinta Bertasbih serta Bumi Cinta Habiburahman El Shirazy," terang Ati kepada sukabumiupdate.com, Kamis (11/5).
BACA JUGA:
MuslimPreneur Fest 2017 Sukabumi, be Muslim be Entrepreneur
Ada juga Master Digital Marketing Antony Leong, dan yang terakhir Moh. Arifin Purwacaraka sebagai Direktur Badan Amil Zakat Nasional (Baznas).
Selain dihadiri para motivator handal, nantinya MPF 2017 akan dimeriahkan sejumlah kegiatan perlombaan seperti mewarnai, fotografi, peragaan busana muslimah, marawis, penulisan blog, nasyid, band religi, tahfidz, kuliner, dan untuk hiburan ada bela diri, sastra serta drama islami.
Bagi anda yang ingin ikut berpartisipasi, bisa menghubungi kontak person Ati Rohayati 081220008976, Dila 085792449283, Syamsul 085215248757 dan Yayan 082116000253.