SUKABUMIUPDATE.com – Ketua Dewan Pembina Dewan Pimpinan Nasional Gerakan Kebangkitan Petani dan Nelayan Indonesia (DPN Gerbang Tani), H.A. Muhaimin Iskandar, dijadwalkan akan menghadiri kegiatan Hari Nelayan di Pantai Ujunggenteng, Kecamatan Ciracap, Kabupaten Sukabumi, yang akan digelar pada Jumat 5 Mei 2017 mendatang.
Serangkaian agenda sudah disusun Panitia Hari Nelayan setempat, untuk menyambut kedatangan pria yang akrab di sapa Cak Imin tersebut.
Usai mengikuti upacara adat, Cak Imin akan memberikan pidato puncak Hari Nelayan yang dilanjutkan dengan memberikan penghargaan kepada media lokal yang menyuarakan aspirasi nelayan, tokoh lokal penggerak ekonomi nelayan dan petani, simbolis santunan kepada Jompo dan yatim serta bantuan untuk nelayan dan petani.
BACA JUGA:
Musabaqoh Kitab Kuning 2017 Kabupaten Sukabumi Dibuka
Harlah ke-18 Garda Bangsa, PKB Kabupaten Sukabumi Gelar Musabaqoh Kitab Kuning 2017
Setelah itu, Cak Imin akan melakukan dialog dengan seluruh nelayan di Tempat Pelelangan Ikan (TPI), dan disambung dengan mengikuti pawai rias perahu menuju laut lepas.
Selepas shalat dzuhur, kunjungan dilanjutkan ke kawasan konservasi penyu di Desa Pangumbahan, dilanjut kemudian melakukan pelepasan tukik (anak penyu) secara simbolis.
Malam harinya, kegiatan dilanjut dengan menyaksikan hiburan Wayang Golek Giriharja 3 dengan Dalang Yogaswara Sunandar Sunarya, putra dari Asep Sunandar Sunarya.