SUKABUMIUPDATE.com - Hujan yang terus menerus mengguyur Kabupaten Sukabumi sejak Rabu (26/4) sore kemarin, mengakibatkan tebing di Kampung Bantarselang, Kecamatan Cikidang, Kamis (27/4) dinihari longsor dan nyaris menutup separuh bagian jalan provinsi tersebut.
Informasi dihimpun sukabumiupdate.com, longsoran tanah merah dari tebing yang berada tepat di sisi jalan tersebut terjadi sekitar pukul 03.30 WIB. Akibatnya sebagian jalan tertutup material longsoran.
BACA JUGA:
Hari Ini Longsor Terjadi di Pasirdatar Indah Kabupaten Sukabumi
Saluran Sawah Tersendat Material Longsor, Desa Cibuntu Kabupaten Sukabumi Kerahkan Alat Berat
Jalur Cikidang Kabupaten Sukabumi Longsor, Wisatawan Diimbau Waspada
“Saya lihat di lokasi longsor sudah ada empat orang Relawan Tim Reaksi Cepat (TRC) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), bersama warga mereka melakukan evakuasi material longsoran yang hampir menutup bahu jalan menuju ke Palabuhanratu,†ujar Pade Parto (52) yang kebetulan melintas di jalan tersebut.
Saat ini akses jalan menuju Palabuhanratu menuju ke Cikidang dan sebaliknya, sudah dapat di lewati kembali. “Hanya harus waspada dan hati hati, karena bekas material tanah merah akan sedikit licin, terlebih ketika terguyur hujan,†pungkasnya.