SUKABUMIUPDATE.com - Meskipun pengunjung semakin membludak di setiap objek wisata di Palabuhanratu, namun beberapa pedagang seperti pedagang pakaian wisata dan cendramata mengeluh tidak adanya kenaikan pembeli.
"Meskipun pengunjung banyak, tadi tidak ada lonjakan pembeli," aku salah seorang pedagang di Karanghawu, Yayah (48, kepada sukabumiupdate.com, Minggu (23/4).
Pengunjung yang sampai saat ini berdatangan dari mulai Sabtu malam terus memadati pesisir pantai Karanghawu, bagi para pembeli sama saja seperti di hari biasa. Menurut Yayah, tiga hari terakhir, pembeli hanya ada sekitar dua orang saja, sehingga belum bisa dikatakan ada keuntungan bagi para pedagang seperti dirinya.
BACA JUGA:
Pendapatan Turun Drastis, Pedagang PSM Palabuhanratu Kabupaten Sukabumi Mengeluh
Pembangunan PSM Cibadak Kabupaten Sukabumi Belum Beres, Omzet Pedagang Turun
Perwapas Cibadak Kabupaten Sukabumi Minta Pengembang Bongkar TPS
Harga Kebutuhan Pokok di Pasar Palabuhanratu Kabupaten Sukabumi Relatif Normal
"Sejak Sabtu sampai hari minggu ini belum ada peningkatan pembeli, baru satu sampai dua buah miniatur perahu terjual, beda dengan hari-hari biasa, ada terus pembeli meskipun nggak banyak," ujarnya.
Hal senada juga diungkapkan pedagang pernak pernik pakaian yang ada di tempat wisata pemandian air panas Cisolok, Wawan (34), warga Wangunsari RT 02/ 06, Desa Wangunsari, Kecamatana Cisolok.
Dirinya mengaku, tidak ada peningkatan pembeli meskipun pengunjung membludak, bahkan dirinya memprediksi, sampai akhir bulan April yang hanya tinggal satu minggu lagi, pembeli masih belum ada peningkatan.
"Libur panjang sekarang mah nggak berpengaruh terhadap penjualan pakaian khas pemandian Air Panas Cisolok ini, meskipun banyak pengunjung," singkatnya.