SUKABUMIUPDATE.com - Miliki ganja kering, MY alias Kita (41) warga Kampung Babakansirna RT 001/013, Kelurahan/Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi, terpaksa diamankan Satuan Narkoba Kepolisian Resor (Polres) Sukabumi.
Kepala Satuan Narkoba Polres Sukabumi, Ajun Komisaris Polisi (AKP) Jajang Tardiana, membenarkan penangkapan MY. Dari tangan tersangka, polisi berhasil mengamankan barang bukti ganja kering seberat 211 gram.
BACA JUGA:
Miliki 14 Paket Ganja Kering, Pemuda Warga Kampung Pojok Kabupaten Sukabumi Diciduk Polisi
BNNK Sukabumi Ciduk Dua Sindikat Narkoba Warga Cisaat dan Cicantayan
Kepung Buron Narkoba di Kalapanunggal Kabupaten Sukabumi, Polisi Terluka Disabet Sajam
“Ya. Kami mengamankan pelaku pada Selasa (11/4) kemarin di rumahnya sekitar pukul 20.00 WIB. Barang bukti yang kami temukan, satu paket sedang daun ganja kering di dalam kertas koran di bungkus kantong plastik warna putih, dan satu buah handphone merk samsung warna hitam,†terangnya.Â
Penangkapan terhadap MY ini, ungkap dia, berawal dari laporan masyarakat. MY mengaku mendapatkan ganja kering itu dari EN yang kini masuk dalam Daftar Pencarian Orang (DPO).Â
Kini tersangka, kata dua telah ditahan guna pemeriksaan dan pengembangan asal barang bukti. “Pelaku kami jerat dengan Pasal 114 Ayat (1) dan atau Pasal 112 ayat (1) dan atau Pasal 127 Ayat (1) huruf a UU no. 35 th 2009 tentang Narkotika,†katanya.