SUKABUMIUPDATE.com - Dalam rangka penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Provinsi Jawa Barat tahun 2017, pemerintah provinsi (Pemprov) menyelenggarakan dengar pendapat dan penjaringan aspirasi.
Pemangku kepentingan, khususnya bupati dan wali kota se-Jawa Barat menyampaikan rencana program kegiatan prioritas kabupaten atau kota tahun 2017 yang akan disinergikan dengan prioritas pembangunan Provinsi Jawa Barat.
Penyerapan aspirasi dilaksanakan melalui teleconference atau dialog interaktif jarak jauh antara gubernur dengan bupati dan wali kota dalam forum virtual Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Jawa Barat, Senin (10/4), di Aula Pangripta Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kabupaten Sukabumi.
Pada kesempatan tersebut Bupati Sukabumi, Marwan Hamami, menyampaikan skala prioritas pembangunan daerahnya kepada Pemprov Jawa Barat di bidang pemerintahan, social, dan budaya.
BACA JUGA:
Bupati Sukabumi: BKK Harus Jadi Jembatan Pencari Kerja dan Perusahaan
Bupati Sukabumi Ajak Nelayan Gunakan Teknologi Sesuai Aturan
Bupati Sukabumi: Diseminasi Gugus Tugas KLA Wujud Nyata Realisasikan Hak Anak
“Rehab ruang kelas, alat kesehatan RSUD (Rumah Sakit Umum Daerah-red) Sagaranten dan Sekarwangi, dan disain gedung kantor pemerintahan di Palabuhanratu, karena hingga saat ini, komplek perkantoran masih tercecer di Utara dan Selatan,†jelas Marwan dalam teleconference tersebut.
Selain itu, tambah Marwan, ada pembangunan gedung seni dan budaya , taman perpustakaan tahap II, kendaraan operasional pemadam kebakaran, serta mobil Keliling KTP elektronik.
“Di bidang ekonomi, berupa penataan Geopark Cileutuh di beberapa titik, pembangunan balai benih ikan sidat di Tonjong, infrasruktur pertanian, dan revitalisasi pasar,†lanjutnya.
Adapun untuk pembangunan di bidang fisik, bupati berharap Pemprov membantu pemeliharaan dan pembangunan jalan, pembangunan irigasi Citiis di Cisolok, penataan desa kumuh, serta pengaspalan ruas jalan Purabaya-Cicukang.