SUKABUMIUPDATE.com - Bangun Otomotif Club Sukabumi (BOSC) turun ke jalan nasional utnuk menambal jalan-jalan berlubang di sekitar Kampung Panyawelan, Desa Jayanti, Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi, Selasa (28/2) sore. Selain ruas jalan nasiona, jalan Kabupaten yang rusak tak luput dari perhatian mereka.
Menurut Ketua BOSC, Syahrial, kecelakaan kendaraan bermotor bahkan mobil sudah sering terjadi di jalan tersebut. “Bahkan belum lama ini satu kendaraan motor sampai tersungkur gara-gara lobang di jalan itu,†terang Syahrial kepada sukabumiupdate.com.
Penambalan jalan ini, kata dia, murni menggunakan iuran anggota. Dan untuk perbaikan ini, sebanyak 21 anggota diturunkan. "Kalau kita mengirim surat pengajuan ke pemerintah itu terlalu lama, padahal jalan ini kita pakai setiap hari. Kondisi jalan seperti ini sudah barang tentu mengancam jiwa pengendara lainnya," jelas Syahrial.
BACA JUGA:
Rusak Parah, Jalan Menuju Lokasi Pulau Mandra Geopark Ciletuh Sukabumi
Pemilik Rental Mobil Palabuhanratu Kabupaten Sukabumi Keluhkan Jalan Rusak
Warga Kabupaten Sukabumi Keluhkan Ruas Jalan Rusak
Meskipun dalam menambal jalan menggunakan pasir dan batu kerikil yang sifatnya sementara, diharapkan sedikit banyak bisa mengurangi kesulitan pengendara ketika melintas. "Tadinya kita mau cor, Tapi kami takut akan mengangg pengguna jalan lainnya. Sebab proses pengecoran kan tidak bisa langsung kering sehari,†paparnya.
Sementara itu, salah seorang pengendara yang melintas, Nuryadin (45), ikut turun tangan membantu menaburkan pasir dan kerikil ke lubang jalan. Menurutnya, sudah lama masyarakat jenuh dengan kondisi jalan yang tak terlihat ada upaya perbaikan itu.
“Saya spontan saja ikut membantu karena melihat yang melakukan penambalan dari unsur masyarakat,†katanya.