SUKABUMIUPDATE.com - Mobil Hias Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman (Disperkim) Kabupaten Sukabumi menyemarakkan karnaval kendaraan bunga hias 2022 yang menjadi bagian dari acara hari jadi ke-152 Kabupaten Sukabumi.
Ornamen rumah yang dihiasi dengan bunga warna-warni membuat mobil hias Disperkim menarik perhatian warga ketika melintas di jalan perkotaan di daerah Palabuhanratu, Minggu, 11 September 2022.
Baca Juga :
Kepala Disperkim Kabupaten Sukabumi, Lukman Sudrajat mengatakan, kendaraan Bunga Hias 2022 ini mengambil tema perumahan rakyat.
Lukman menyatakan keikursertaan Disperkim dalam karnaval kendaraan hias untuk memberikan pesan, yaitu mengedukasi kepada masyarakat terkait apa saja yang sudah dilakukan Disperkim dalam membangun Kabupaten Sukabumi.
“Sengaja kami memilih tema ini untuk lebih dipahami oleh masyarakat. Kami juga ekspos melalui naskah yang dibacakan oleh protokol tentang apa saja capaian kami sejauh ini,” tutur Lukman.
Lukman berharap hari jadi merupakan momentum agar Kabupaten Sukabumi lebih maju dan warganya semakin sejahtera. Acara Karnaval ini, merupakan kegiatan yang menggugah semangat warga setelah lebih dari dua tahun lamanya didera pandemi Covid-19.