SUKABUMIUPDATE.com - Sejumlah tiang rambu lalu lintas dan pagar pengaman jalan atau guardrail di jalur Geopark Ciletuh menjadi sasaran pencurian. Kejadian serupa ternyata terjadi di jalan raya Cisolok hingga Cibareno Kabupaten Sukabumi, pasalnya baut guardrail di kawasan jalan yang menuju kawasan Wisata Puncak Habibie itu juga raib.
“Tepatnya menuju wisata Puncak Habibie Kecamatan Cisolok, selain Guardrail yang longgar karena bautnya dicuri, juga penerangan jalan di jalur tersebut nyaris tidak ada,” kata Kasat Lantas Polres Sukabumi AKP Bagus Yudho kepada awak media, Senin (11/7/2022).
Untuk mengantisipasi kejadian serupa terulang, Bagus menyebut pihaknya berencana mempertemukan pengelola jalan nasional pejabat pembuat komitmen (PPK) 2.3 pelaksanaan jalan nasional wilayah II dan Satreskrim untuk segera dibuatkan laporan kepolisian.
“Kita sudah koordinasi dengan pengelola jalan PPK 2.3 dan Satreskrim, rencana akan kami pertemukan untuk segera dibuatkan laporan polisinya agar segera ditangani dan di antisipasi apabila terjadi pencurian seperti itu, seperti yang sudah terjadi,” ujar Bagus.
Menurut Bagus, sepanjang jalur Geopark hingga Puncak Habibie Cisolok berada di jalur rawan kecelakaan, sehingga pihaknya akan meminta PPK 2.3 untuk mendata titik mana saja yang rawan pencurian tiang rambu. Selain itu, ia juga memastikan Satlantas akan menerjunkan personil ke lokasi untuk patroli khusus.
“Kami juga sudah berkoordinasi dengan PPK 2.3 titik-titik mana saja menjadi tempat titik rawan pencurian rambu-rambu khususnya yg sering terjadi di wilayah kabupaten sukabumi, sehingga kami juga sudah menyatakan akan melaksanakan patroli lalu lintas khususnya di daerah daerah rawan apabila terjadi pencurian,” tuturnya.
Bagus menilai aksi pencurian rambu ini sudah meresahkan, pihaknya mengaku sudah banyak menerima laporan dari warga sekitar. Hal itu kemudian mendorong pihaknya untuk berkoordinasi dengan pengelola jalan agar langkah-langkah penanganan dan antisipasi bisa secepatnya dilakukan.
“Karena itu banyak sekali laporan dari warga, cukup meresahkan, sehingga kami sudah menyurati pihak terkait agar segera melaksanakan langkah-langkah apa saja yang mereka siapkan untuk mengantisipasi hal-hal yang terburuk apabila terjadi seperti itu,” ujarnya.