Hasim Adnan Minta Pembangunan SUTT di Pajampangan Sukabumi Segera Diselesaikan

Jumat 01 Juli 2022, 06:30 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Persoalan listrik yang masih sering mati dan tidak stabil di wilayah Pajampangan Kabupaten Sukabumi dan Cianjur Selatan mendapat perhatian serius dari Sekretaris Komisi III DPRD Jawa Barat, Hasim Adnan.

Hasim mengakui bahwa pihaknya sering mendapat keluhan dari warga Pajampangan Kabupaten Sukabumi terkait aliran listrik PLN yang kerap bermasalah. Entah itu mati listrik maupun tidak stabilnya aliran listrik yang berdampak pada banyak hal.

Baca Juga :

“Saya melihat persoalan aliran listrik PLN ini harus segera diselesaikan. Karena sesungguhnya sudah lama terjadi, tapi seolah terus dibiarkan. Dan ironisnya, di kabupaten Sukabumi bertebaran perusahaan pemasok listrik. Baik milik negara maupun swasta,” ujar anggota DPRD Dapil (Daerah Pemilihan) Jabar V (Kabupaten dan Kota Sukabumi).

“Padahal, tahun 2021 PT. PLN (Persero) meraup keuntungan sebesar 13,96 Triliun. Meningkat sekitar 5,08 persen dibanding tahun sebelumnya menjadi 288,86 Triliun. Artinya, dengan keuntungan tersebut, problem listrik padam dan tidak stabil bisa diselesaikan,” tambah pria yang diberi mandat jadi Ketua DPC PKB Kabupaten Sukabumi ini.

Lebih lanjut, Hasim mengingatkan jangan sampai keadaan yang timpang antara PLN dengan konsumen terus berlarut. Satu sisi PLN untung, sisi lain konsumen malah buntung. Dikatakan demikian, karena dengan sering padam dan tidak stabilnya aliran listrik, maka dipastikan banyak kerugian yang dialami oleh warga selaku konsumen. 

“Guna ikut membantu menuntaskan persoalan ini, saya sudah kontak ke beberapa pihak terkait, agar menjadi perhatian bersama. Di antara yang saya hubungi adalah Manager PLN ULP (Unit Layanan Pelanggan) Palabuhanratu, Rais Jusika dan Kadis ESDM Jawa Barat”, beber Hasim.

Hasil dari penelusuran yang dilakukan Hasim, didapat beberapa informasi menyangkut kendala-kendala di lapangan. Seperti jarak pasokan jaringan yang cukup panjang dan melewati area perkebunan serta hutan.

“Betul Pak, mohon maaf belum melayani kebutuhan listrik masyarakat Jampang dg maksimal. Untuk kendala kami saat ini karena jarak pasokan jaringan yang cukup panjang dan melewati perkebunan juga hutan.  Juga kendala yang tidak memperbolehkan PLN untuk pangkas ataupun penebangan pohon yang jaraknya sudah dekat dengan jaringan PLN”, ungkap Manager PLN ULP Palabuhanratu, Rais Jusika.

Rais juga menambahkan bahwa pihaknya sudah menyusun timeline agar titik rawan pohon dapat dituntaskan sampai akhir bulan ini. Sehingga PLN ULP Pelabuhan Ratu, ke depannya bisa melayani dengan lebih baik lagi. 

Semetara itu, Hasim menilai apa yang sudah dilakukan oleh Dinas ESDM Provinsi Jawa Barat, sudah on the track. Tinggal bagaimana Dinas ESDM bisa lebih proaktif lagi dalam mengawal progres pembangunan jaringan listrik Saluran Udara Tegangan Tinggi (SUTT) Tanggeung-Jampang Kulon yang membentang dari Desa Tanggeung Kabupaten Cianjur hingga Jampang Kulon Kabupaten Sukabumi, sudah didorong menjadi proyek  PLN dengan skala prioritas I, sejak pertengahan tahun 2020. 

“Saya minta Kadis ESDM yang baru bisa melanjutkan pengawalan pembangunan jaringan listrik SUTT yang sudah dimulai sejak Kadisnya dipegang oleh Bambang Tirtoyuliono. Nah Sekarang saya minta ke Bu Kadis (Ai Saadiyah Dwidaningsih) untuk benar-benar menjadikannya sebagai skala prioritas satu. Dan Alhamdulillah Bu Kadis sudah merespon. Bahkan katanya sudah sempat  bertemu dengan Direktur PLN Regional Jawa Bali”, pungkas Hasim.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkini
Food & Travel22 November 2024, 14:30 WIB

Wisata Alam Karacak Valley, Menikmati Keindahan Hutan Pinus dan Curug di Garut Kota

Karacak Valley Garut adalah pilihan yang tepat untuk wisatawan yang mencari ketenangan dan keindahan alam yang masih asri.
Kawasan Taman Wisata Karacak Valley terletak di perbukitan dengan pemandangan hutan pinus yang masih asri. Foto: IG/karacak_valley
Sukabumi Memilih22 November 2024, 14:28 WIB

Debat Publik II Pilbup Sukabumi 2024, Tim Iyos-Zainul: Pengalaman 38 Tahun

Dengan pengalaman Pak Iyos selama 38 tahun di pemerintahan dan Pak Zainul yang juga berpengalaman dalam mengelola pemerintahan, kami tetap percaya diri.
Paslon 01 Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024 (Sumber: dok kpu kabupaten sukabumi)
Bola22 November 2024, 14:00 WIB

Prediksi Persib Bandung vs Borneo FC di Liga 1 2024/2025: H2H, Susunan Pemain dan Skor

Persib Bandung vs Borneo FC akan tersaji malam ini Jumat (22/11/2024), mulai pukul 19.00 WIB.
Persib Bandung vs Borneo FC akan tersaji malam ini Jumat (22/11/2024), mulai pukul 19.00 WIB. (Sumber : X/@BorneoSMR/@persib).
Sukabumi22 November 2024, 13:57 WIB

Lewat Inovasi Kesehatan, Kota Sukabumi Raih KIJB 2024 Pemprov Jabar

Reni mengapresiasi prestasi Puskesmas Sukakarya.
Puskesmas Sukakarya Kota Sukabumi meraih KIJB 2024 di Trans Hotel, Kota Bandung, Kamis, 21 November 2024. | Foto: Istimewa
Nasional22 November 2024, 13:56 WIB

Kronologi Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan, Berawal dari Masalah Tambang

Berikut kronologi polisi tembak polisi di Solok Selatan menurut Kapolda Sumbar Irjen Suharyono.
Ilustrasi. Peristiwa polisi tembak polisi terjadi di Solok Sumbar. | Foto : Pixabay
Sukabumi Memilih22 November 2024, 13:50 WIB

Profil Teddy Lesmana, Panelis di Debat ke II Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024

Teddy Lesmana yang saat ini terpilih jadi panelis di debat Pilbup 2024 adalah sosok yang menginspirasi karena dedikasinya dalam dunia pendidikan dan hukum.
Teddy Lesmana saat ini berprofesi sebagai Dekan Fakultas Hukum, Bisnis dan Pendidikan di Nusa Putra University Sukabumi. (Sumber : Instagram/@teddyzeeous).
DPRD Kab. Sukabumi22 November 2024, 13:34 WIB

Apresiasi Kunjungan KPK, Ketua DPRD Sukabumi: Perkuat Komitmen Bersama Perangi Korupsi

Menurut Budi, kegiatan ini merupakan program rutin tahunan yang dilakukan oleh KPK untuk memberikan pendidikan antikorupsi kepada pemerintah daerah.
Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi, Budi Azhar Mutawali. (Sumber : SU/Ilyas)
Sukabumi22 November 2024, 13:30 WIB

KPK Beri Penyuluhan Pencegahan Korupsi untuk Anggota DPRD Kabupaten Sukabumi

Adapun penyuluhan yang diberikan yang pertama terkait pendidikan anti korupsi, kedua pencegahan dan ketiga penindakan.
Kepala Satuan Tugas Wilayah II Koordinasi dan Supervisi KPK RI, Arif Nurcahyo saat memberikan penyuluhan kepada 60 anggota DPRD Kabupaten Sukabumi. (Sumber : SU/Ilyas)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 13:11 WIB

Dipandu Yasmin dan Agung, Daftar Panelis Debat ke II Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024

Debat antara paslon 01, Iyos - Zainul dan paslon 02 Asep Japar - Andreas akan berlangsung Jumat (22/11/2024) di Hotel Sutan Raja Bandung, mulai pukul 14.00 WIB.
Presenter INews TV Yasmin Athania akan memandu (hots) debat publik II Pilkada Kabupaten Sukabumi, Jumat (22/11/2024) (Sumber: akun medsos Yasmin Athania)
Food & Travel22 November 2024, 13:00 WIB

Kebun Teh Cipasung, HTMnya Rp10.000 Spot Menarik untuk Healing di Majalengka

Biaya masuk ke Kebun Teh Cipasung cukup terjangkau, sehingga Anda tidak perlu mengeluarkan biaya yang besar untuk menikmati keindahan alam ini.
Dengan semua kelebihan yang dimiliki, Kebun Teh Cipasung memang layak untuk dijadikan tujuan wisata Anda. (Sumber : Screenshot YouTube/@Apri Subroto).