SUKABUMIUPDATE.com - Ketua DPD Komite Nasional Kepemudaan Indonesia atau KNPI Jawa Barat Ridwansyah Yusuf menetapkan Gilang Gusmana menjadi Ketua KNPI Kota Sukabumi yang sah periode 2022-2025.
"Kita lanjutkan Musda yang tertunda dan menghasilkan Gilang Gusmana terpilih untuk menahkodai kepemudaan di Kota Sukabumi yang telah lama vakum. Tentunya secara sah dan legal, semua persyaratan terpenuhi," kata Ridwansyah dalam Musda lanjutan di gedung Qolbun Salim Kota Sukabumi, Jumat (17/6/2022).
Baca Juga :
Ridwansyah menyatakan Musda tertunda selama satu tahun dan akhirnya kini penentuan pemimpin KNPI Kota Sukabumi dianggap sudah selesai yang dihadiri lebih dari 60 Organisasi Kepemudaan (OKP)
"Saat ini seperti disaksikan Musda berlangsung dengan kondusif, mayoritas pemilih juga hadir di sini lebih dari 60 OKP jadi cukup forum dan didukung penuh oleh Wali Kota, Kapolres, DPRD dan semua pihak pemerintah," tuturnya.
Ridwansyah berharap kepada Gilang agar segera menyusun kepengurusan, pelantikan hingga menyelesaikan konflik internal.
"Harapan saya tidak terlalu panjang dan bisa secepatnya. Dilanjutkan oleh pelantikan yang saya juga akan hadir di sana untuk melantik, saya juga akan meminta beliau untuk memastikan semua OKP-OKP yang ada di Kota Sukabumi untuk selalu bersatu dan tidak pernah terpecah," harapnya
Sementara itu, Ketua terpilih Gilang Gusmana menargetkan kepengurusan akan terbentuk dalam waktu satu minggu. "Yang pertama langkah terdekat saya harus segera menyampaikan pengajuan SK, penyelesaian komposisi kepengurusan paling lambat satu minggu," ujarnya.
"Kami mengikuti segala bentuk proses yang terjadi selama satu tahun bahwa ini adalah akhir dari semua. Saya secara tegas mengatakan bahwa ini adalah musda satu-satunya yang dilaksanakan KNPI di Kota Sukabumi dan legal," jelasnya.
Sebelumnya, terjadi persaingan dua kubu di tubuh KNPI Kota Sukabumi. Musda KNPI XV Kota Sukabumi memang tidak berjalan mulus. Proses pemilihan ketua ini dua kali gagal alias deadlock.
Hingga akhirnya dua kubu itu sama-sama melaksanakan Musyawarah Daerah (Musda) XV pada Selasa 31 Mei 2022 di tempat yang berbeda. Kelompok Gilang Gusmana kembali menggelar Musda XV di Gedung Pusat Kajian Islam (Islamic Center) Kota Sukabumi, Jalan Veteran, Kelurahan Gunungparang, Kecamatan Cikole, Kota Sukabumi. Musda berlangsung hingga pukul 18.45 WIB dan memutuskan sidang ditunda hingga 3 hari ke depan.
Sementara kubu Nurul Jaman Hadi atau yang dikenal dengan Haji Aun, menggelar Musda XV di Cafe Nyoempoet, Jalan Cipanengah Girang, Kelurahan Dayeuhluhur, Kecamatan Warudoyong, Kota Sukabumi. Haji Aun terpilih sebagai Ketua KNPI Kota Sukabumi dalam musda yang dihadiri oleh Wakil Ketua DPD KNPI Jawa Barat, Aap Salapudin.
Namun dalam Musda XV Lanjutan KNPI Kota Sukabumi yang diselenggarakan di gedung Qolbun Salim Kota Sukabumi, Jumat (17/6/2022), Nurul Jaman Hadi atau yang dikenal dengan Haji Aun tidak hadir. Padahal panitia sudah menyebar undangan.