SUKABUMIUPDATE.com - Udunan Online terus digunakan untuk membantu warga yang memerlukan dana. Program unggulan Pemerintah Kota Sukabumi tersebut saat ini sedang membuka donasi bagi biaya pengobatan dan kebutuhan Denih Hermawan.
Mengutip www.udunanonline.com, Kamis (16/6/2022), Denih adalah warga Kelurahan Limusnunggal, Kecamatan Cibeureum, yang berjuang melawan penyakit tumor pankreas. Denih keluar masuk rumah sakit karena masalah pada lembungnya tersebut.
Pada Desember 2021, Denih dirawat di rumah sakit cukup lama. Saat inilah dia diketahui mengidap tumor pankreas. Sejak Januari hingga Maret 2022, www.udunanonline.com mencatat sudah lebih dari enam kali Denih dirawat di RSUD R Syamsudin SH.
Namun, RSUD R Syamsudin SH tidak bisa menangani tumor yang diderita Denih, sehingga harus dirujuk ke Rumah Sakit Hasan Sadikin Bandung. Sehingga, pada 11 Maret 2022, Denih dan keluarganya berangkat ke Rumah Sakit Hasan Sadikin Bandung.
"Saat itu Pak Denih belum bisa dilakukan operasi karena tumornya sudah menempel di pembuluh darah, sehingga untuk pengobatan sementara kemoterapi dan di sinar," tulis www.udunanonline.com.
Saat ini Denih masih memakai kateter di ususnya untuk mengeluarkan cairan kuning dari perut. Ia juga berobat rutin ke Rumah Sakit Hasan Sadikin Bandung sepekan sekali dan tidak bekerja. Biaya hidup dibantu oleh orang tua dan saudara-saudaranya.
Untuk pengobatan menggunakan BPJS PBI, namun ada obat-obatan dan hal-hal yang lainnya yang membutukan dana untuk proses pengobatan. Ditambah anaknya juga sedang menderita sakit dan masih harus melakukan cek atau pengobatan.
Hingga Kamis ini, penggalangan dana untuk Denih dan anaknya di website www.udunanonline.com sudah mencapai Rp 2.940.766. Bagi yang ingin ikut berdonasi, silakan salurkan melalui Rekening Bank Mandiri (1820004051975) dan Bank BJB (0004051975001).