SUKABUMIUPDATE.com - Wali Kota Sukabumi Achmad Fahmi bersama unsur Forkopimda memantau perkembangan harga dan ketersediaan sembako di Pasar Gudang dan sejumlah pasar di Citamiang Kota Sukabumi, Selasa (22/12/2020).
Langkah ini untuk memastikan ketersediaan distribusi sembako dalam memenuhi kebutuhan warga dan harganya bisa terkendali menjelang momen Natal dan Tahun Baru 2021.
Hadir pula dalam kegiatan tersebut Kapolres Sukabumi Kota AKBP Sumarni, Kepala Kejaksaan Negeri Kota Sukabumi Mustaming, dan Kasdim 0607 Kota Sukabumi Mayor (Chb) R Khoirullah.
BACA JUGA: Jelang Nataru, Polisi Datangi Pasar di Sukabumi Pastikan Ketersediaan Pangan
Wali Kota Sukabumi Achmad Fahmi mengatakan, pemantauan ini untuk memastikan pasokan sembako aman di pasaran dan harga terkendali. "Hasilnya pasokan sembako aman dan tidak terjadi lonjakan harga," kata Fahmi dikutip dari humpro.sukabumikota.go.id.
Sementara itu, Kapolres Sukabumi Kota AKBP Sumarni menambahkan, ada sejumlah bahan pokok di salah satu pasar tradisional di Kota Sukabumi yang mengalami kenaikan harga.
"Hasil pengecekan kami, ketersediaan bahan pokok masih cukup, kemudian harga juga masih relatif stabil. Ada kenaikan cuma sedikit, seperti cabai domba, bawang, telur, sedikit aja kenaikannya. Itu juga mungkin karena menjelang perayaan Natal dan Tahun Baru," ucap Sumarni.
"InsyaAllah kami juga terus memantau jangan sampai terjadi kelangkaan dan terjadi kenaikan harga yang signifikan," pungkasnya.
Ingat pesan ibu:
Wajib 3M (memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan dengan sabun). Redaksi sukabumiupdate.com mengajak seluruh pembaca untuk menerapkan protokol kesehatan Covid-19 di setiap kegiatan.