SUKABUMIUPDATE.com - Kementerian PUPR melakukan pengaspalan bahu jalan di daerah Cisaat, Kabupaten Sukabumi untuk mengimbangi ketinggian antara jalan dengan bahu jalan.
Sebelumnya, masyarakat komplen terhadap kondisi jalan nasional Sukabumi - Bogor itu. Setelah di aspal baru-baru ini oleh pemerintah pusat melalui Kementerian PUPR, ketinggian aspal di jalan tersebut terlalu ekstrem dan membahayakan bagi pengendara.
BACA JUGA: Baru Diaspal, Bahu Jalan Nasional di Cisaat Bikin Bahaya! DPU Sukabumi Lapor Kementerian
Kondisi itu juga memperparah kemacetan di dareh tersebut karena angkutan umum tidak berani turun ke bahu jalan saat menaik turunkan penumpang.
Kepala Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Kabupaten Sukabumi Asep Japar mengatakan, pengaspalan bahu jalan itu merespon keluhan masyarakat soal ketinggian permukaan aspal jalan nasional dengan bahu jalan.
Menurut pria yang akrab disapa Asjap ini, DPU kemudian melaporkan kondisi tersebut kepada Kementerian PUPR yang kemudian ditindaklanjuti dengan pengasapalan bahu jalan. "Itu dari nasional sesuai kewenangannya," jelasnya.
Asjap menyatakan, pengaspalan di bahu jalan itu merupakan bagian pekerjaan yang akan dikerjakan oleh nasional di jalan nasional Sukabumi-Bogor. Dengan pekerjaan tersebut kini ketinggian antara permukaan aspal jalan dengan bahu jalan akan sama.
Asep menyatakan, setiap jalan ada kewenangannya. Untuk jalan nasional maka kewenangan pusat. "Kita hanya menyampaikan masukan saja ke pihak nasional tatkala ada persoalan atau keluhan di jalan yang kewenangan nasional," jelasnya.
Ingat pesan ibu: Wajib 3M (memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan dengan sabun). Redaksi sukabumiupdate.com mengajak seluruh pembaca untuk menerapkan protokol kesehatan Covid-19 di setiap kegiatan.