Sedih! Karyawan RSUD di Sukabumi Beri Penghormatan Terakhir Untuk Pejuang Covid-19

Rabu 25 November 2020, 11:52 WIB

SUKABUMIUPDATE.com – Sebuah video sedih berisi penghormatan terakhir untuk pejuang covid-19 yang wafat viral di media sosial. Video ini dibagikan oleh jajaran satgas penanganan covid-19 Kabupaten Sukabumi, Anita Mulyani di akun facebook.

Video dengan durasi 1 menit 51 detil ini diawali dengan sejumlah pegawai RSUD Sekarwangi berdoa di depan peti mati berwarna putih. Video dengan back sound lagu gugur bunga kemudian beralih ke proses membawa jenazah dalam peti mati tersebut ke rumah duka untuk dimakamkan. 

BACA JUGA: Update 13/11: 9 Kasus Corona Baru di Kabupaten Sukabumi, Semuanya Nakes

Ternyata didepan kamar jenazah dan sepanjang akses jalan keluar dari rumah sakit, sudah berjejer ratusan karyawan RSUD Sekarwangi yang ikut berdoa untuk jenazah. Peti jenazah kemudian dimasukan ke dalam ambulans RSUD Sekarwangi oleh petugas dengan menggunakan APD (alat pelindung diri) lengkap.

Saat ambulan mulai bergerak, seluruh karyawan RSUD Sekarwangi yang berada disepanjang akses jalan langsung mengambil sikap hormat. Mereka memberikan penghormatan terakhir untuk H Uus Kuswara, S.Kep.,Ners.,M.Kep, Kepala Bidang Keperawatan RSUD Sekarwangi Cibadak Kabupaten Sukabumi yang wafat pada Rabu (11/25/2020).

Tangkapan layar karyawan RSUD Sekarwangi berdoa di depan kamar jenazah

“Selamat Jalan Kang.. H.Uus Kuswara .. satu2 nakes kembali berguguran .. padahal kita sedang sama2 berjuang untuk kesehatan dan keselamatan  orang lain dari covid19 .. Allah SWT mencatat Semua kebaikan mu dan menempatkan di tempat yg terbaik Meninggal Husnul Khotimah .. Innalilahi wa'innaillahi rojiun,” tulis anita memberi narasi pada postingan video dan flyer duka cita atas wafatnya almarhum.

Direktur RSUD Sekarwangi, dr Albani Nst kepada sukabumiupdate.com,Rabu (11/25/2020) menjelaskan bahwa almarhum sudah lima hari menjalani perawatan. “Ya benar kami kehilangan salah seorang pejuang covid-19, pak H Uus Kuswara, kabid keperawatan sekarwangi telah wafat,” ucap dr Albani melalui pesan singkat.

Tangkapan layar karyawan RSUD Sekarwangi berdoa didepan peti jenazah

Almarhum meurut Albani sempat mendapatkan perawatan di RSUD Sekarwangi selama lima hari. “Almarhum terkonfirmasi positif covid-19 dan dimakamkan dengan protokol kesehatan,” sambung Albani.

Ia menambahkan seluruh karyawan RSUD Sekarwangi sangat kehilangan karena selama ini almarhum menjadi penyemangat rekan-rekan tenaga kesehatan yang menjadi tim penanganan covid-19. “Kami tenaga kesehatan sudah banyak yang wafat karena covid 19. Kami kehilagan namun kami di RSUD Sekarwangi khususnya akan tetap memberi pelayanan kepada masyarakat baik pasien umum atau pasien covid-19. Ayo kita sama-sama lawan virus corona dengan tetap jaga kesehatan, jangan abai dengan protokol kesehatan,” pungkasnya. 

Ingat pesan ibu: Wajib 3M (memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan dengan sabun). Redaksi sukabumiupdate.com mengajak seluruh pembaca untuk menerapkan protokol kesehatan Covid-19 di setiap kegiatan.

 

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Editor :
Berita Terkini
Food & Travel22 November 2024, 15:30 WIB

Curug Dengdeng, Surga Air Terjun Tersembunyi di Garut Selatan

Air Terjun Dengdeng adalah sebuah objek wisata alam tersembunyi yang terletak di bagian selatan Kota Intan, Garut.
Curug Dengdeng Garut Selatan. Foto: IG/curugdengdeng_grt
Sukabumi Memilih22 November 2024, 15:16 WIB

Debat Pilbup Sukabumi: Asep Japar-Andreas Sampaikan Kunci Mewujudkan Sukabumi Mubarakah

Paslon nomor urut 2, Asep Japar-Andreas paparkan komitmen dan kunci dalam mewujudkan Kabupaten Sukabumi Mubarakah.
Paslon nomor urut 1 Asep Japar-Andreas saat memaparkan visi-misi dalam sesi pertama debat publik terakhir Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024. (Sumber : Youtube Sukabumiupdate)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 15:13 WIB

Debat Pilbup Sukabumi: Iyos-Zainul Sebut Solusi Masyarakat Sejahtera Tak Cukup Melanjutkan

Paslon Iyos-Zainul berkomitmen mengelola seluruh potensi demi mewujudkan Sukabumi yang Agamis, Sejahtera, Inovatif dan Kolaboratif.
Paslon nomor urut 1 Iyos-Zainul saat memaparkan visi-misi dalam sesi pertama debat publik terakhir Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024. (Sumber : Youtube Sukabumiupdate)
Inspirasi22 November 2024, 15:00 WIB

Loker Sukabumi Sebagai Cook/Commis 1 Minimal SMK, Cek Kualifikasinya Disini!

Apabila kamu tertarik dengan lowongan kerja ini, segera daftarkan diri sekarang juga!
Ilustrasi. Loker Sukabumi Sebagai Cook/Commis 1 Minimal SMK, Cek Kualifikasinya Disini! (Sumber : Freepik)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 14:55 WIB

Debat Publik II Pilbup Sukabumi 2024, Tim Asep Japar - Andreas: Visi Misi

Ajang adu gagasan pasangan calon ini disiarkan secara langsung oleh stasiun tv nasional atau bisa diakses melalui kanal youtube sukabumiupdate.com.
Paslon 02 pilkada kabupaten sukabumi 2024, Asep Japar - Andreas (Sumber: dok kpu kabupaten sukabumi)
Life22 November 2024, 14:39 WIB

Media Sosial: Senjata Baru dalam Kampanye Politik?

Media sosial mengubah kampanye politik: cepat, luas, dan interaktif. Namun, hoaks dan manipulasi jadi tantangan. Bagaimana memanfaatkan peluangnya tanpa terjebak risikonya? Simak ulasannya di sini!
Media sosial: alat kampanye politik yang efektif, tapi penuh tantangan. Bijaklah dalam menggunakan dan menerima informasi! (Sumber : freepik)
Food & Travel22 November 2024, 14:30 WIB

Wisata Alam Karacak Valley, Menikmati Keindahan Hutan Pinus dan Curug di Garut Kota

Karacak Valley Garut adalah pilihan yang tepat untuk wisatawan yang mencari ketenangan dan keindahan alam yang masih asri.
Kawasan Taman Wisata Karacak Valley terletak di perbukitan dengan pemandangan hutan pinus yang masih asri. Foto: IG/karacak_valley
Sukabumi Memilih22 November 2024, 14:28 WIB

Debat Publik II Pilbup Sukabumi 2024, Tim Iyos-Zainul: Pengalaman 38 Tahun

Dengan pengalaman Pak Iyos selama 38 tahun di pemerintahan dan Pak Zainul yang juga berpengalaman dalam mengelola pemerintahan, kami tetap percaya diri.
Paslon 01 Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024 (Sumber: dok kpu kabupaten sukabumi)
Bola22 November 2024, 14:00 WIB

Prediksi Persib Bandung vs Borneo FC di Liga 1 2024/2025: H2H, Susunan Pemain dan Skor

Persib Bandung vs Borneo FC akan tersaji malam ini Jumat (22/11/2024), mulai pukul 19.00 WIB.
Persib Bandung vs Borneo FC akan tersaji malam ini Jumat (22/11/2024), mulai pukul 19.00 WIB. (Sumber : X/@BorneoSMR/@persib).
Sukabumi22 November 2024, 13:57 WIB

Lewat Inovasi Kesehatan, Kota Sukabumi Raih KIJB 2024 Pemprov Jabar

Reni mengapresiasi prestasi Puskesmas Sukakarya.
Puskesmas Sukakarya Kota Sukabumi meraih KIJB 2024 di Trans Hotel, Kota Bandung, Kamis, 21 November 2024. | Foto: Istimewa