SUKABUMIUPDATE.com - Upacara peringatan hari Kesaktian Pancasila tingkat Kabupaten Sukabumi dilaksanakan di halaman Sekretariat Daerah, Kamis (1/10/2020) pagi. Dalam pelaksanaannya, Pjs Bupati Sukabumi Raden Gani Muhammad bertindak selaku inspektur upacara hari Kesaktian Pancasila dan upacara ini diikuti secara fisik oleh Forkompimda, kemudian ASN dengan menerapkan jaga jarak. Jumlah tamu undangan pun terbatas.
Di moment hari Kesaktian Pancasila, Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi Yudha Sukmagara berharap penyebaran corona atau Covid-19 segera berakhir.
BACA JUGA: Peringati Hari Kesaktian Pancasila, Pjs Bupati Sukabumi Kembali Ingatkan Soal Netralitas ASN
Diakui Yudha pelaksanaan upacara peringatan hari Kesaktian Pancasila kali ini berbeda karena dalam masa pandemi Covid-19. Kendati begitu Ia berharap semua element tidak melupakan sejarah nasional hari Kesaktian Pancasila. "Pastinya kita harus selalu dengan sejarah nasional kita," ujarnya.
Untuk itu, Yudha mengajak di hari Kesaktian Pancasila seluruh element masyarakat dan jajaran pemerintah daerah bersama sama memanjatkan doa agar pandemi segera berakhir.
"Mari kita bersama-sama berdoa kepada Allah SWT agar kita segera terlewati dari wabah ini. Dan kita harus lawan wabah Covid-19 dengan bersama-sama, kalau sendiri sendiri saya rasa akan sulit. Semoga di hari Kesaktian Pancasila ini, menjadi salah satu nilai bangkit. Untuk bersama-sama menyadari bahwa bahayanya Covid-19," jelasnya.
"Semoga (pandemi) segera terlewati dan segera recovery ekonomi kita karena kita khawatir. Hari ini pun juga khawatiran secara nasional bahwa Indonesia akan mengalami masa resesi," tandasnya.