SUKABUMIUPDATE.com - Anggota DPRD Kabupaten Sukabumi, Badri Suhendi, mengaku banyak mendapat usulan dan aspirasi dari Warga Cipanengah, Desa Cikelat, Kecamatan Cisolok saat melaksanakan reses ke II tahun anggaran 2020.
BACA JUGA: M. Sodikin Ajak Masyarakat Optimis dan Sambut New Normal di Kabupaten Sukabumi
"Aspirasi yang disampaikan masyarakat antara lain persoalan infrastruktur jalan akses pertanian, kemudian perhatian pemerintah di bidang pendidikan khususnya sekolah Madrasah Diniyah (MD), dan bantuan kepada kelompok tani agar diperbanyak," ungkap Badri kepada sukabumiupdate.com, Kamis (11/6/2020).
Badri menjelaskan, di Desa Cikelat, Kecamatan Cisolok merupakan salah satu daerah pemilihannya. Untuk itu semua aspirasi-aspirasi dari masyarakat akan dibawa ke rapat dewan dan paripurna untuk selanjutnya di sampaikan kepada pemerintah daerah agar segera ditindak lanjuti.
"Reses ini dalam rangka menemui konsituen untuk menyerap aspirasi masyarakat di daerah pemilihan. Maka sudah sewajarnya semua program diperjuangkan. Masyarakat juga senang manakala setiap agenda reses dapat menghasilkan untuk masyarakat," jelasnya.
BACA JUGA: Reses di Cibuntu Sukabumi, Usep Wawan Sosialisasikan Budi Damber, Apa Itu?
Badri berharap, pemerintah daerah kedepan dapat lebih bersinergi dengan baik bersama DPRD dan dapat menampung usulan-usulan hasil reses semua anggota DPRD Kabupaten Sukabumi.
"Mudah-mudahan semua usulan dan aspirasi masyarakat ini dapat segera terealisasi, kita akan perjuangkan," tandasnya.