SUKABUMIUPDATE.com - Wakil Gubernur Jawa Barat Uu Ruzhanul Ulum menghadiri peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1440 H di Masjid Raudhatul Irfan, Jalan Lingkar Selatan Cibolang, Kecamatan Cisaat, Kabupaten Sukabumi. Kedatangan Wagub disambut hangat oleh masyarakat.
"Saya bersyukur memiliki kesempatan untuk bersilaturahmi dengan masyarakat Sukabumi," ujar Uu kepada sukabumiupdate.com usai kegiatan, Rabu (28/11/2018).
Uu menambahkan, kesempatan tersebut Ia jadikan sebagai momen membangun komunikasi dengan warga Sukabumi. Menurutnya, komunikasi dengan seluruh warga adalah hal yang menunjang pembangunan di Jawa Barat.
"Karena pemimpin dan rakyatnya harus terbangun komunikasi yang baik," ungkap Uu Ruzhanul Ulum.
Sebagai seseorang yang juga berasal dari kalangan Santri, Uu juga menyampaikan tanggapannya soal Tugu Asmaul Husna. Tugu tersebut berada di Jalan Ahmad Yani, Kecamatan Warudoyong dan belum lama ini dilaunching Pemerintah Kota Sukabumi.
BACA JUGA: Di Depan Wakil Gubernur Jabar, Wabup Sukabumi Ingin Percepatan Pembangunan
"Ini berati gayung bersambut, saya senang sekali Walikota Sukabumi memiliki program di bidang keagamaan sampai ingin menjadikan kotanya identik sebagai Kota Santri. Karena sehebat apapun kita sukses dalam bidang pembangunan duniawi, tanpa dibangun dengan pendidikan ukhrawi itu akan menjadi kosong dan hampa di hadapan masyarakat."
"Saya menghimbau kepada seluruh Walikota, Bupati yang ada di Jawa Barat jangan hanya melakukan program tentang duniawi saja tetapi ukhrawi pun harus menjadi salah satu prioritas dalam membangun daerahnya masing-masing," tutupnya.