SUKABUMIUPDATE.com - DPRD Kabupaten Sukabumi bersama instansi terkait menggelar rapat pembahasan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) 2019 di Aula Dinas Perdagangan, Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah (DPKUKM) Kabupaten Sukabumi, Senin (6/8/2018). Rapat tersebut digelar secara tertutup.
"Rapat hari ini, kami hanya meminjam tempat DPKUKM Kabupaten Sukabumi. Rapat kita antara Badan Anggaran (Banggar) DPRD bersama Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) dalam rangka penyusunan kebijakan umum anggaran 2019, dan pagu indikatif untuk 2019," terang Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi, Agus Mulyadi saat diwawancarai sukabumiupdate.com usai rapat.
Agus memaparkan, rapat tersebut merupakan tahapan lanjutan dari rapat sebelumnya. Politikus Partai Golkar itu menegaskan, tahapan rapat maupun pembahasan akan terus dilanjutkan hingga finalisasi kebijakan umum anggaran diputuskan pada 13 Agustus 2018 mendatang.
"Hari ini kami terima masukan-masukan, termasuk dari komisi seperti apa untuk 2019. Dan nanti kita akan rapat gabungan lagi pada 13 Agustus 2018. Tapi belum masuk ke APBD-nya, baru tahapan kebijakan umum anggaran. Jadi baru membahas hal-hal yang harus dilakukan, belum ke angka-angka. Ke APBD nanti Desember," lanjut Agus.
BACA JUGA: Bupati Sukabumi: Senam Islami Ceria Lahirkan SDM Sehat dan Cerdas
Kebijakan umum anggaran, masih kata Agus, akan mengacu pada Rencana Pembangunan Jangka Menengah (RPJM) Pemkab Sukabumi tahun keempat, dengan isu utama pembangunan Sumber Daya Manusia (SDM).
"Clue-nya itu tentang pembangunan SDM, mengacu pada RPJM tahun keempat," tandasnya.