SUKABUMIUPDATE.com - Akhirnya tumpukan sampah liar yang berada di pinggir jalan Kampung Puncak Sayang, RT 02/07, Desa Caringin, Kecamatan Gegerbitung, Kabupaten Sukabumi diangkut petugas kebersihan.
Kepala Bidang Dinas Perumahan, Pemukiman dan Kebersihan (Disperkimsih) Kabupaten Sukabumi Denis Eriska mengatakan, tumpah sampah tersebut kini sudah diangkut.
"Alhamdulillah sampah yang dilokasi puncak sayang, kemarin sudah ditangani," ujarnya kepada sukabumiupdate.com, Selasa (24/7/2018).
Denis menjelaskan pihaknya sudah mengerahkan satu dumptruck dan 5 orang petugas dari koordinator wilayah Sukaraja.
"Insya Allah kedepan pada beberapa titik atau lokasi yang sudah dilayani pengangkutan oleh armada kebersihan akan kita pasang beberapa pyramid sebagai tempat pembuangan sampah sementara (TPSS)," tambhanya.
BACA JUGA: Tumpukan Sampah di Puncak Sayang, Ini Tanggapan Disperkimsih Kabupaten Sukabumi
Denis kembali menegaskan peran serta aparatur pemerintah setempat untuk melakukan himbauan atau sosialisasi agar tidak mengunakan lokasi liar yang di jadikan tempat pembuangan sampah oleh masyarakat.
"Aparatur setempat harus memberikan pembinaan kepada masyarakat agar tidak membuang sampah sembarangan," pungkasnya.