SUKABUMIUPDATE.com - Royal Enfield merilis salah satu model legenda perang dunia kedua yaitu Classic 500 Pegasus di pasar India. Produsen motor asal Inggris yang kini berbasis di India ini hanya memasarkan 1.000 unit Pegasus diantaranya di Inggris dan India. Sebanyak 250 unit yang dipasarkan di India ludes hanya dalam waktu 178 detik pada 25 Juli 2018.
Penjualan ini dilakukan secara online yang sempat ditunda karena server mengalami gangguan. Menurut Royal Enfield, gangguan server terjadi karena lalu lintas online yang cukup tinggi karena banyaknya peminat Classic 500 Pegasus.
Royal Enfield Classic 500 Pegasus terinspirasi dari RE/WB 125 sepeda motor dua langkah yang digunakan oleh pasukan payung Inggris selama Perang Dunia Kedua. Motor ini dikenal sebagai 'Flying Flea' karena bobotnya yang enteng dan manuver yang gesit.
Pelanggan yang beruntung saat membeli sepeda motor ini mendapatkan pannier kanvas yang terinspirasi motor militer, T-shirt dan helm bertema Pegasus. Sepeda motor ini hadir dalam dua warna yaitu Service Brown dan Olive Drab Green. Hanya saja di India melarang kendaraan produksi dilarang menggunakan warna hijau militer sesuai aturan.
Mesin Royal Enfield memiliki kapasitas 499cc satu silinder berpendingin udara. Mesin ini menghasilkan tenaga 27,2 bhp dan torsi puncak 41,2 Nm. Sistem transmisi mengandalkan gearbox 5-speed. Semua komponen lainnya tetap sama dengan model Classic 500 standar. Fitur lain yang menjadikan Classic 500 Pegasus unik adalah tema serba hitam.
Sumber: Tempo