Oleh : Irwan Kurniawan, mantan jurnalis di Sukabumi.
Dalam sebuah kesempatan wawancara, mantan Wakil Gubernur Jawa Barat Dede "Macan Efendi" Yusuf pernah menyebut Sukabumi surganya para offroader, crosser dan penggila dunia adventure gunung rimba laut pantai dan sungai. Orang birokrat Sukabumi menyingkatnya dengan akronim kata Gurilaps.
Maaf bro, bro kan belum pernah tahu bagaimana itu surga. Nah, bukan hanya perempuan-perempuannya yang baik, terdidik, cantik nan ayu yang pantas dinikahi sesuai norma agama untuk bro yang masih hidup sendiri. Gurilapsnya itu wujud dari mahluk Tuhan paling seksi di Sukabumi juga bro.
Gunungnya itu bro, rimbanya itu bro, lautnya itu bro, pantainya bro dan sungainya pula bro, seksi penuh goda bikin ketagihan bro, bikin rasanya ingin lama-lama. Ngga percaya? mari buktikan bro, siapkan saja stamina yang kuat dan tentu uang yang tebal. Hehehe....bro nikmatin sepuasnya tuh surga Gurilapsnya Sukabumi.
Dan bro, Gurilaps Sukabumi makin mempesona. Nyaris mau tiga tahun lebih nih Sukabumi makin kesohor seantero nusantara atau mimpinya sih sampai mendunia. Kalau bro belum tahu selama tiga tahun ini Sukabumi kesohornya perihal apa. Bro pasti kurin dan kudet, kurang informasi kurang update.
Itu bro, Sukabumi sekarang sudah punya taman dunia namanya Geopark Ciletuh-Palabuhanratu. Organisasi dunia Unesco dibawah payung PBB juga sudah ngasih stempel buat Geopark Ciletuh-Palabuhanratu sebagai taman dunia yang wajib dilestarikan keberadaannya.
Kalau Bro mau tahu lebih tentang Geoparknya Sukabumi, berselancarlah bro di internet. Medsos, portal berita online dan televisi swasta nasional juga sudah tahu berapa kali tuh ngambil visual, ngambil bahan buat naskah berita, artikel atau guna kebutuhan edukasi lainnya.
Dan jangankan Gurilaps plus Geopark Ciletuh-Palabuhanratunya bro, lumpurnya Sukabumi juga bisa jadi surga, surga kenikmatan bagi para offoader, crosser dan para petualang alam.
Entah sudah berapa ratus berapa kali pehobi gaspoll ekstrem dan petualang alam kelas nasional tancap gas injak rem melumpur di medan jalan lumpir Sukabumi. Offroader nasional sekaliber Syamsir Alam yang sering nonggol di salah satu tv swasta nasional juga sudah melumpur serta merasakan surganya Sukabumi versi mereka itu bro.
Event-event kejuaraan offoad juga sering dihelat di Sukabumi. Level lokal, Kejurda sampai Kejurnas beberapa kali dilakukan bro. Seperti tanggal 3-4 November 2018 ini bro. Puluhan offroader nusantara melumpur di Sukabumi tepatnya di Sirkuit Cikembang Cikembar Sukabumi.
Bro..sejumlah jalan ruas di Sukabumi boleh masih dikeluhkan diprotes rakyatnya bikin merah telinga serta muka pejabat di sini karena jalannya masih dalam kondisi belum enak ditindih roda kendaraan. Tapi bagi mereka bro, para offroader, crosser dan petualang automotif, ada persepsi lain, semakin berlumpur justru malah semakin dinikmati. Apalagi kalau ditambah medan terjal berliku. Sudahlah bro pasti akan selalu mengenang dan so pasti ketagihan.
(Oh iya beda kebutuhan antara sih jalan rusak versi rakyat dengan jalan berlumpur verai para offroader, hehehe, saya juga kalau melihat dan merasakan jalan masih rusak mah pasti ngomel).
Dan tentu bro..untuk menikmati surga lumpur Sukabumi itu, lagi-lagi kantong dompet tebal harus dipersiapkan. Offoad masuk klasifikasi olah raga mahal bro. Kalau belum siap finansial lebih, bisa nonton saja dulu bro, gratis dan pasti adneralinmu ikut-ikutan kebawa tegang.
Bro eh bro kemana bro…ikut.