Bahas Pendidikan Inklusif, UNICEF Indonesia Datangi SDN 2 Palabuhanratu Sukabumi

Selasa 03 Maret 2020, 23:30 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - SDN 2 Palabuhanratu Kabupaten Sukabumi mendapat kunjungan dari para pengajar UNICEF Indonesia, Selasa (3/2/2020) dalam rangka program Pendidikan Inklusif. Seperti diketahui UNICEF yang merupakan kepanjangan dari United Nations Children's Fund adalah salah satu organisasi yang bernaung di bawah PBB, yang fokus pada perkembangan anak-anak.

BACA JUGA: Helen Keller International Isi Kuliah Umum Pendidikan Inklusif di Universitas Nusa Putra

Program Officer UNICEF Indonesia, Anisa Elok Budiani mengatakan kedatangannya ke SDN 2 Palabuhanratu dalam rangka program pendidikan inklusif. Menurutnya SDN 2 Palabuhanratu adalah salah satu contoh sekolah yang menerapkan pendidikan inklusif. Anak-anak dengan disabilitas belajar bersama, tidak dibedakan atau dipisahkan.

"SDN 2 Palabuhanratu sistem belajarnya sudah baik dan sudah berlangsung lama. Guru di SDN 2 Palabuhanratu sudah dilatih bagaimana mengenali dan mengidentifikasi disabilitas, kebutuhan dasarnya apa, lalu memodifikasi cara pembelajarannya, sehingga anak-anak ini bisa memaksimalkan potensinya," kata Anisa kepada sukabumiupdate.com.

Selain UNICEF, lanjut Anisa, SDN 2 Palabuhanratu juga mendapat dukungan dari organisasi Reach Out ti Asia (ROTA) yang berbasis di Qatar.

"Mudah mudahan dengan apa yang sudah dilakukan di SDN 2 Palabuhanratu ini bisa menginspirasi sekolah lain dan orang tua  atau bapak ibu yang memiliki anak disabilitas. Jangan malu-malu, sekarang semua anak bisa bersekolah dan harus bisa," tandas Anisa.

BACA JUGA: Peduli Anak Inklusif, Mahasiswa PGSD NPU Sukabumi Perkuat Program UNICEF

Sementara Kepala Seksi Kurikulum SD Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Sukabumi, Yudi Cucu Supriadi menjelaskan, kedatangan para pengajar dari UNICEF tersebut dalam upaya meningkatkan kualitas pengajar di setiap sekolah, bahkan sampai ke pelosok. Yudi menyebut, Disdik sudah bekerjasama dengan UNICEF sejak tahun 2009 sampai hari ini.

"Pemda, dalam hal ini Dinas Pendidikan Kabupaten Sukabumi sejak awal sudah memprogramkan pendidikan inklusif sesuai Permendikbud nomor 70 tahun 2009. UNICEF ini sudah melakukan kerjasama dengan Disdik sejak tahun 2009 sampai hari ini. Baik UNICEF maupun HKI (Hellen Keller International) dan USAID (United States Agency for International Development) bekerjasama dengan Disdik," kata Yudi.

BACA JUGA: Pokja Jabar Minta Perguruan Tinggi di Sukabumi Laksanakan Pendidikan Inklusif

Masih kata Yudi, ada pula kerja sama dengan organisasi Reach Out ti Asia (ROTA) yang berbasis di Qatar untuk melanjutkan pendidikan inklusif di Kabupaten Sukabumi.

"Sebagian SD belum memiliki Guru Pembimbing Khusus (GPK) untuk pelaksanaan pelajaran pendidikan inklusif di sekolah. Sekarang dengan kehadiran mitra dari ROTA bisa berjalan program-program pelatihan kepada pembina pendidik atau melatih GPK agar bisa mengimenpletasikan di sekolah masing-masing," imbuhnya.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkini
Food & Travel21 November 2024, 20:00 WIB

Wisata Populer di Banten, Kamu Harus Kunjungi 5 Tempat Ini Saat Liburan!

Dengan beragam pilihan destinasi, mulai dari pantai yang eksotis hingga peninggalan sejarah yang kaya, Banten mampu memanjakan setiap wisatawan.
Pulau Peucang, Banten memang menyimpan segudang pesona wisata yang sayang untuk dilewatkan, terutama saat liburan. (Sumber : tnujungkulon.menlhk.go.id)
Sehat21 November 2024, 19:30 WIB

Gagal Jantung Sisi Kiri : Ketahui Jenis dan Gejalanya

Gagal jantung sisi kiri adalah kondisi di mana sisi kiri jantung tidak mampu memompa darah dengan efisien ke seluruh tubuh. Hal ini menyebabkan darah menumpuk di paru-paru dan menimbulkan gejala seperti sesak napas.
Ilustrasi gagal jantung sisi kiri (Sumber : Freepik/@msgrowth)
Food & Travel21 November 2024, 19:00 WIB

Pesona Sunset dan Pasir Putih, Wisata Pantai Santolo Garut HTM Cuma Rp10.000!

Pantai Santolo Garut memiliki pasir putih yang lembut dan bersih, yang sempurna untuk berjemur dan bermain air.
Sunset di Pantai Santolo Garut. Foto: IG/ummifatravelling
Sukabumi21 November 2024, 18:46 WIB

Kesurupan Massal Ratusan Karyawan PT GSI Cikembar Sukabumi

Peristiwa kesurupan massal menggemparkan PT Glostar Indonesia (GSI) I Cikembar, Kamis (21/11/2024) pagi. Ratusan karyawan di pabrik yang berlokasi di Jalan Raya Pelabuhan II, Kecamatan Cikembar, Kabupaten Sukabumi.
Ratusan karyawan GSI Cikembar Sukabumi kesurupan massal | Foto : Istimewa
Entertainment21 November 2024, 18:30 WIB

Profil Girl Grup 2NE1 yang Bakal Konser Dua Hari di Jakarta

Girl grup asal YG Entertainment, 2NE1 akan menggelar konser di Indonesia bertajuk WELCOME BACK selama dua hari, pada 22 dan 23 November 2024 di Beach City International Stadium, Ancol, Jakarta.
Profil Girl Grup 2NE1 yang Bakal Konser Dua Hari di Jakarta(Sumber : Instagram/@_minzy_mz)
Life21 November 2024, 18:00 WIB

Doa Selamat Perjalanan, Amalkan Saat Bepergian Keluar Rumah Agar Selamat Sampai Tujuan

Dengan membaca doa selamat perjalanan, kita memohon perlindungan Allah dari segala macam bahaya dan kesulitan yang mungkin kita hadapi selama aktivitas di luar rumah.
Bacaan Doa Selamat Perjalanan, Yuk Amalkan Sebelum Pergi Untuk Beraktivitas (Sumber : Freepik.com /@fanjianhua).
Entertainment21 November 2024, 17:30 WIB

Baim Wong Lega Dapat Serahkan Bukti di Sidang Perceraian dengan Paula Verhoeven

Dalam persidangan tersebut Baim Wong menyerahkan sejumlah bukti mengenai perselingkuhan yang dilakukan oleh Paula Verhoeven. Bahkan, begitu sidang cerai selesai ia tampak semringah.
Baim Wong Lega Dapat Serahkan Bukti di Sidang Perceraian dengan Paula Verhoeven (Sumber : Instagram/@baimwong)
Sukabumi21 November 2024, 17:25 WIB

Longsor dan Pohon Tumbang di Jalur Wisata Pondok Halimun Sukabumi

Jalan menuju spot wisata Pondok Halimun di Kecamatan/Kabupaten Sukabumi longsor, hingga menutup akses kendaraan.
Longsor di jalur wisata pondok halimun Sukabumi, Kamis (21/11/2024) (Sumber: istimewa/netizen)
Sukabumi21 November 2024, 17:12 WIB

Pelatihan Barista, Cara Diarpus Sukabumi Kuatkan Literasi Lewat Aroma Kopi

Diarpus Kabupaten Sukabumi sebut pelatihan barista kopi ini merupakan bagian dari transformasi perpustakaan berbasis inklusi sosial.
Pelatihan Barista Kopi yang diselenggarakan Diarpus Kabupaten Sukabumi. (Sumber : Istimewa)
Musik21 November 2024, 17:00 WIB

Lirik Lagu Setengah Mati Ghea Indrawari, OST Film Bila Esok Ibu Tiada

Lagu Setengah Mati yang dinyanyikan Ghea Indrawari adalah Original Soundtrack atau OST Film Bila Esok Ibu Tiada yang sedang tayang di Bioskop.
Lagu Setengah Mati Ghea Indrawari, OST Film Bila Esok Ibu Tiada (Sumber : Ist)