SUKABUMIUPDATE.com - Pemerintah Desa (Pemdes) Rambay Kecamatan Tegalbuleud Kabupaten Sukabumi melaksanakan gotong royong perbaikan sekaligus pelebaran jalan desa dari Kampung Cibeureum hingga Cirengrang, Kamis (9/8/2018).
"Hampir sebulan kami lakukan pengerjaan ini, mulai kepala dusun, ketua RT dan warga turun ke jalan gotong royong," kata Kaur Kesejahteraan Desa Rambay Samhudin, kepada sukabumiupdate.com, Kamis, (9/8/2018).
BACA JUGA: Pemdes Rambay Tegalbuleud Sukabumi Tarling ke Setiap Kedusunan
Menurut Samhudin, pengerjaannya pun dilakukan dua minggu sekali dengan secara swadaya.
"Ini sebagai upaya untuk mempermudah jalur menuju Kampung Cirengrang, yang selama ini aksesnya sangat sulit apalagi dimusim penghujan," jelasnya.
Pengerjaan jalan tersebut, kata Samsudin, panjangnya sekitar 3 kilometer dan lebar 2,5 meter.
"Selain pelebaran juga penataan beberapa ruas, agar nanti bisa memudahkan untuk dilewati," pungkasnya.