SUKABUMIUPDATE.com - Desa Nanggerang, Kecamatan Cicurug sebagai pelopor program dan pemanfaatan ZIS (Zakar Infaq Sodakoh) sehingga membawa harum nama Kabupaten Sukabumi ke tingkat Propinsi Jawa Barat hingga luar Jawa Barat. Kunjungan demi kunjungan terus berdatangan dari berbagai kota dan Kabupaten di Jawa Barat, salah satunya dari rombongan dari kompleks Gunung Sari, Kecamatan Tawang, Kota Tasikmalaya, Jawa Barat, pada hari Minggu (5/8/2018).
Koordinator rombongan dari Kota Tasikmalaya Saripudin menyampaikan, keberhasilan ZIS Desa Nanggerang perlu ditiru karena sangat inspiratif dan bermanfaat bagi masyarakat.
“Saya salut sama pak Ade Daryadi sebagai umaro yang sudah bersinergi dengan Ulama sehingga ZIS sukses mensejahterakan warga desa dan kami di Tasikmalaya pun mendengar itu.”
Gedung kantor Zakat Infaq Sodaqoh(ZIS) serta Klinik, yang di miliki oleh Desa Nanggerang adalah salah satu wujud hasil dari program ini.
Lanjut Saripudin, setelah pertemuan dengan Kepala Desa Nanggerang Ade Daryadi, Camat Cicurug Agung Gunawan, Dewan Penasehat ZIS Kabupaten Sukabumi KH.R Muhammad Gondar Hibatullah, rombongan ibu semakin optimis.
BACA JUGA: Mantap! Pemdes Waluran Sukabumi Raih Penghargaan Pengelolaan ZIS Terbaik Tingkat Kecamatan
"Nah, program Zis seperti ini yang selama kita cari, programnya akan kita jadikan referensi sehingga bisa kami terapkan di Kota Tasikmalaya, tidak sia-sia kami datang ke Desa Nanggerang,” ujarnya.
Ada 50 peserta yang ikut dalam rombongan kunjungan ke ZIS Desa Nanggerang. “Temen-temen sangat antusias mendengarkan presentasi yang di berikan oleh pak Ade Daryadi mengenai peranan dan manfaat ZIS di lingkungan sekitar kita.”