SUKABUMIUPDATE.com - Pemerintah desa (Pemdes) Caringinnunggal Kecamatan Waluran Kabupaten Sukabumi menyalurkan beras sejahtera (rasta) secara gratis terhadap 327 kepala keluarga penerima manfaat di kantor desa, Senin (19/2/2018).
Kepala Desa Caringinnunggal, Neji Jaenudin atau yang sering disapa Kuwu bewok mengatakan, rasta ini bantuan dari pemerintah untuk 327 keluarga penerima manfaat.
"Sebanyak 327 kantong Ini bantuan dari Bulog Kabupaten Sukabumi untuk 327 kepala keluarga. Setiap kantongnya berisi 10 kilogram, "ujarnya kepada sukabumiupdate.com.
BACA JUGA:Â Terima Penghargaan, Kades Caringinnunggal Tetap Minta Bupati Sukabumi Perhatikan Desa
Neji menambahkan, penyaluran rasta tersebut diprioritaskan bagi warga yang sangat membutuhkan dan tanpa dipungut biaya.
"Adanya bantuan rasta, kami pihak pemdes mengucapkan terima kasih kepada pihak bulog yang telah memberikan bantuan tersebut," pungkasnya.