SUKABUMIUPDATE.com – Guna meningkatkan program kesehatan di wilayahnya, Kepala Desa Gandasoli, Kecamatan Cikakak, Kabupaten Sukabumi, Saeban menghibahkan tanah miliknya untuk pembangunan Pos Kesehatan Desa (Poskesdes).
"Karena tidak ada lahan yang bisa digunakan untuk pembangunan Poskesdes, terutama di Kampung Pasirmuncang. Makanya saya hibahkan tanah, agar bisa dibangun,†ujar Saeban, kepada sukabumiupdate.com, Kamis (5/10/2017).
BACA JUGA:Â Tak Mudah, Banyak Tantangan yang Dihadapi Kepala Desa Gandasoli Kabupaten Sukabumi
Menurut Saeban, jauhnya jarak tempuh, antara desa dengan Puskesmas, menjadi pertimbangan menghibahkan tanahnya untuk pembangunan Poskesdes.
“Insya Allah, untuk memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat, pembangunan Puskesdes tersebut akan segera selesai. Tinggal menunggu pembenahan saja,†tuturnya.
BACA JUGA:Â Patut Ditiru, Tokoh Masyarakat di Cidahu Kabupaten Sukabumi Hibahkan Tanah untuk Bangun Poskesdes
Pembangunan Poskesdes ini lanjut dirinya, memang sudah lama dinantikan masyarakat yang selama ini kesulitan mendapatkan layanan kesehatan, meski hanya sekadar berobat ataupun bersalin, karena jauhnya jarak tempuh.
“Menjaga kesehatan lebih penting daripada mengobati. Mudah-mudahan dengan adanya Poskesdes ini bisa membantu masyarakat dalam mengontrol dirinya, terlebih bagi ibu-ibu hamil, bisa memeriksakannya karena tidak terlalu jauh, juga hemat biaya,†bebernya penuh harap.
Ia pun mengungkapkan, Poskesdes yang hampir rampung tersebut dibangun di lahan seluas 7X12 meter, berukuran 5X9 meter.