SUKABUMIUPDATE.com - Warga Desa Mekarasih, Kabupaten Sukabumi dan Siwa SMK Genta Pasundan Mekarsari antusias nonton pemutaran Film sejarah G30S/PKI di balai Desa Mekar Asih, Kecamatan Simpenan, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, Sabtu (30/9/2017).
“Acara nobar ini digelar atas inisiatif Kepala Desa Mekarasih bersama Osis SMK Gentra Pasundan Mekarasih, Alhamdulillah warga begitu antusias," ungkap Kepala sekolah SMK Gentra Pasundan, Dodi Mubarok kepada sukabumiupdate.com di sela-sela acara nobar.
BACA JUGA:Â Santri Ponpes Dzikir Alfath Kota Sukabumi, Tampilkan Enam Adegan Teatrikal Pemberontakan G30S/PKI
Lebih lanjut, Dodi menjelaskan, digelarnya acara nonton Film G30S/PKI ini untuk menambah pemahaman dan wawasan sejarah pelajar, supaya warga masyarakat dan para siswa yang belum mengetahui sejarah tentang penumpasan PKI paham dan jadi lebih memahami.
"Intinya, digelarnya acara nobar ini untuk mengenang akan kebiadaban PKI dan memberikan tuntunan kepada warga masyarakat dan para siswa supaya bisa menghargai akan sejarah," pungkasnya.
BACA JUGA:Â Ruang Ekspresi GWK di Jalur Sukabumi Gelar Nobar
Sementara itu menurut ketua osis SMK Gentra Pasundan, Putri Lunamaya (17 tahun) mengatakan, dirinya mengaku baru pertama kali menonton Film tersebut, menurutnya sangat membantu dirinya membuka dan menambah pemahaman sejarah.
"Saya baru kali ini menonton film ini apalagi diputar dilayar lebar gini, saya penasaran karena belum tahu film peristiwa pemberontakan G30S/PKI ini sebelumnya secara menyeluruh, kemarin-kemarin kan tidak ditayangkan begini, terutama di televisi, tadi malam di televisi tidak nonton sampai selesai," tuturnya.
BACA JUGA:Â Dibawah Rintik Hujan, Ratusan Warga dan Santri Kota Sukabumi Nobar G30S/PKI
Hal senada diucapkan Kadus Padaasih Deri (30 tahun), menurutnya, pemutaran Film tersebut sangat bermanfaat bagi warga masyarakat yang belum mengetahuinya, terutama anak-anak sekolah sebagai pelajar yang harus mengetahui sejarah.
"Saya rasa bemanfaat yah untuk mengingatkan orang tua yang dulu belum pernah nonton terutama anak-anak sekolah yang memang belum tau persis kejadiannya seperti apa, setelah diperlihatkan film ini jadi meningkatkan rasa memiliki kebangsaan terbangun lagi dan saya berharap agar ada rekonsiliasi alamiah dengan tidak kembali mengungkit-ungkit persoalan PKI di masa lalu," ujar Deri.
Warga Kelurahà n Cibadak Kabupaten Sukabumi nobar film G30S/PKI di Aula Keluarahan.
Sementara ratusan masyarakat di Kelurahan Cibadak Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi tak mau ketinggalan dengan warga lain. Pantauan sukabumiupdate.com, ada dua tempat yang dijadikan nonton bareng film G30S/PKI yakni di aula Kelurahan Cibadak dan lapang Sepak Bola Sekarwangi.