SUKABUMIUPDATE.com – Peningkatan kualitas mutu kerja perangkat, terus menjadi fokus Pemerintah Desa Bojonggenteng, Kecamatan Bojonggenteng, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat.
Selain membenahi sisi infrastruktur, pihak desa juga melengkapi sarana dan prasarana untuk mendukung kinerja berupa pengadaan tujuh unit laptop serta printer menggunakan bantuan keuangan daerah.
"Peralatan kerja ini bertujuan, untuk lebih meningkatkan kualitas mutu kerja aparatur dan Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Bojonggenteng dalam menjalankan tupoksinya,†tandas Kepala Desa, Dedi Sudirman kepada sukabumiupdate.com, Kamis (3/8/2017).
Penggunaan bantuan keuangan dari Pemkab Sukabumi yang direalisasikan Desa Bojonggenteng secara umum meliputi, rehab kantor Desa, Tembok Penahan Tebing(TPT), Mebeler, Alat Tulis Kantor dan sarana prasarana lainnya.