SUKABUMIUPDATE.com - Bank Indonesia membuka lowongan kerja bagi calon pegawai angkatan 35. Lowongan dibuka mulai hari ini, 5 September 2020, hingga 10 September 2020.
“Bank Indonesia membuka kesempatan kepada segenap putra-putri terbaik bangsa untuk bergabung dalam program Pendidikan Calon Pegawai Muda / #PCPM,” tulis manajemen Bank Indonesia melalui media sosial resmi Bank Indonesia yang telah terverifikasi, Sabtu, 5 September 2020.
Dilansir dari Tempo.co, lowongan tersebut terbuka untuk lulusan S1 atau S2 bidang statistika, matematika, teknik industri, teknologi informasi, sistem informasi, ilmu komputer, teknik informatika, ilmu ekonomi/studi, dan ilmu ekonomi/studi pembangunan. Kemudian, ekonomi syariah/islam, akuntansi, manajemen/bisnis, keuangan, agribisnis, ilmu hukum, dan ilmu administrasi niaga/fiskal/bisnis.
Bank sentral mematok sejumlah syarat bagi pendaftar. Syarat itu meliputi, pendaftar harus merupakan warga negara Indonesia atau WNI. Selanjutnya, telah menyelesaikan jenjang studi S1 dan S2 untuk bidang-bidang yang dibutuhkan dengan IPK minimal 3,00 untuk skala 4,00.
Usia pendaftar pun dibatasi maksimal 26 tahun untuk lulusan S1 dan maksimal 28 tahun untuk lulusan S2. Batas usia dihitung per 5 September 2020.
Lebih lanjut, lowongan ini diutamakan bagi warga yang memiliki prestasi nasional atau internasional serta pengalaman berorganisasi di kampus atau sosial kemasyarakatan. Pendaftar yang telah bekerja juga harus bersedia melepaskan ikatan dinas di perusahaan atau instansi sebelumnya seandainya diterima di BI.
“Bank Indonesia berhak menetapkan kandidat yang dinilai memenuhi kualifikasi pada setiap tahapan seleksi,” tulis manajemen. Adapun pendaftaran bisa dilakukan melalui situs online BI, yakni http://pcpm35rekrutmenbi.id.
Sumber: Tempo.co