SUKABUMIUPDATE.com - Melansir dari tempo.co, Juru bicara pemerintah untuk penanganan Covid-19, Achmad Yurianto, mengatakan ada penambahan kasus terkonfirmasi atau positif Corona di Indonesia.
"Ada penambahan 130 kasus baru sehingga menjadi 1.285 kasus, kemudian ada 64 Sembuh, dan total 114 meninggal," kata Yurianto pada Minggu, 29 Maret 2020.
Yurianto pun meminta tak ada masyarakat yang mengucilkan mereka yang positif Corona. "Kita harus membantu mereka agar bisa mengisolasi diri," katanya. Selain itu, ia meminta mereka yang sehat agar tetap menjaga diri.
Ia mengingatkan masyarakat untuk mencuci tangan dengan sabun setiap hendak makan atau minum. "Jadi tidak perlu menggunakan hand sanitizer, cukup menggunakan sabun dengan air mengaliar," kata Yurianto.
Achmad Yurianto meminta masyarakat agar tetap mematuhi anjuran di rumah saja untuk isolasi diri. Selain itu, ia juga meminta masyarakat mengurangi aktivitas dan interaksi di luar rumah.
Sumber : tempo.co