SUKABUMIUPDATE.com - Presiden Indonesia kelima Megawati Soekarnoputri mengirimkan karangan bunga kepada Menteri Koordinator Politik Hukum dan Keamanan Wiranto pasca penusukan di Alun-Alun Menes, Pandeglang, Banten, pada Kamis, 10 Oktober 2019.
Seorang kurir terlihat membawa dua buah karangan bunga dengan pita yang bertuliskan "Dari Ibu Megawati Soekarnoputri" melewati lobby RSPAD Gatot Subroto sekitar pukul 18.20 WIB. Sesaat sebelumnya, terlihat Sekretaris Kabinet Pramono Anung tiba di RSPAD Gatot Subroto untuk menjenguk Wiranto.
Sebelumnya, Presiden dan Wakil Presiden RI, Joko Widodo dan Jusuf Kalla sudah menjenguk Wiranto sekitar pukul 16.30. Selain itu, ada pula Wakil Presiden ke-6 Tri Sutrisno, Menteri dalam Negeri Tjahjo Kumolo, MenpanRB Syafruddin, Kapala Badan Intelijen Negara Budi Gunawan dan Kapolda Metro Jaya Irjen Gatot Eddy Pramono.
Hingga saat ini, Wiranto masih menjalani operasi akibat tusukan di area perut bagian bawahnya. Rencananya, Kepala RSPAD dokter Terawan akan memberikan keterangan lebih lanjut setelah operasi selesai.
Sumber: Tempo.co