Ani Yudhoyono: Apa Aku Sudah Tersenyum untukmu, Suami dan Anakku?

Kamis 04 April 2019, 08:25 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Setelah hampir sebulan tidak mengunggah di akun Instagramnya, Ani Yudhoyono menyapa netizen pada Kamis, 4 April 2019. Ia mengunggah foto dengan selang oksigen yang ditempelkan di hidungnya. Ini adalah kemunculannya kembali setelah unggahan terakhir pada 11 Maret 2019. 

Mantan ibu negara ini selama sebulan menahan sakit lantaran menjalankan proses kemoterapi kedua untuk melawan kanker darah yang dideritanya. Suaminya, mantan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono terus mendampingnya selama masa perawatan. 

Dalam foto unggahan terbaru itu, terlihat Ani Yudhoyono belum beranjak dari tempat tidurnya. Di foto itu, tangan kirinya memegang tangan suaminya, SBY. Di samping kanannya berdiri menantunya, Annisa Pohan.

Mantan ibu negara ini memberikan keterangan yang sangat mengharukan. "Kuingin selalu memberikan senyum yang terbaik untukmu suami dan anak-anakku sayang. Namun tak selalu bisa muncul. Apakah di foto kedua sudah cukup tersenyum," kata Ani Yudhoyono

Unggahan Ani Yudhoyono ini langsung dijawab oleh anak sulungnya, Agus Harimurti Yudhoyono di kolom komentar. "Memo, you are the strongest and the bravest woman in the world. Thank you for your beautiful smile.. Yang kuat  dan yang sabar ya Mo. Love you so much." Komentar AHY ini disukai lebih dari 2.400 netizen. 

Aliya Rajasa, istri Edhie Baskoro (Ibas) juga memberikan semangat kepada ibu mertuanya. "Memo sayang, kami tahu hari-hari yang Memo jalani tidak mudah dan penuh perjuangan. Allah mencatat semua perjuangan Memo ini sebagai amalan dan InsyaAllah dibalas dengan kesembuhan yang sempurna. Semangat selalu Memo, this too shall pass, peluk erat Memo, let's fight this cancer together, Memo."

Kembalinya Ani Yudhoyono bermain di akun Instagram langsung disambut netizen. Dalam tiga jam, unggahan ini sudah mendapatkan lebih dari 171 ribu disukai dan lebih dari 8.000 komentar. Hampir semua netizen ikut mendoakan dalam kolom komentar dan senang melihat Ani Yudhoyono tersenyum kembali.

Sumber: Tempo

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Editor :
Berita Terkini
Inspirasi18 Januari 2025, 15:00 WIB

Lowongan Kerja Sukabumi Sebagai Cook Sushi, Cek Kualifikasinya Disini!

Apabila kamu tertarik dengan lowongan kerja ini, segera daftarkan diri sekarang juga!
Ilustrasi - Lowongan Kerja Sukabumi Sebagai Cook Sushi, Cek Kualifikasinya Disini! (Sumber : Freepik.com/@ASphotofamily)
Sukabumi18 Januari 2025, 14:58 WIB

Pengendara Terjebak Berjam-jam, Jalan Nasional di Simpenan Sukabumi Buka Tutup Pasca Longsor

Saat ini jalan sudah dibuka, tetapi dengan sistem buka tutup.
Antrean kendaraan di Jalan Nasional Bagbagan-Kiara Dua, tepatnya di Kampung Cimapag, Desa Loji, Kecamatan Simpenan, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (18/1/2025). | Foto: Dokumen Pengendara
Sukabumi18 Januari 2025, 14:13 WIB

Pulihkan Ekosistem Pasca Bencana, Penanaman Pohon di DAS Sungai Cikaso Sukabumi

Kegiatan ini untuk mencegah bencana serupa di masa depan.
Penanaman pohon di DAS Cikaso, Desa Cibadak dan Desa Pabuaran, Kecamatan Pabuaran, Kabupaten Sukabumi. | Foto: Dokumentasi Panitia
Food & Travel18 Januari 2025, 14:00 WIB

Menikmati Deburan Ombak di Pantai Karang Tawulan, Wisata Eksotis Mirip Tanah Lot di Tasikmalaya

Tersembunyi di wilayah selatan kabupaten, pantai Karang Tawulan menawarkan keindahan alam yang masih asri dan jauh dari hiruk pikuk kota.
Pantai Karang Tawulan adalah sebuah destinasi wisata pantai yang menarik di Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat. (Sumber : Instagram/@riskardr/@dadanwardana99).
Bola18 Januari 2025, 12:00 WIB

Prediksi PSM Makassar vs PSBS Biak di Liga 1: H2H, Susunan Pemain dan Skor

PSM Makassar vs PSBS Biak akan tersaji sore ini dalam lanjutan Liga 1 2024/2025.
PSM Makassar vs PSBS Biak akan tersaji sore ini dalam lanjutan Liga 1 2024/2025. (Sumber : Instagram/@psbsofficial/X/@psm_makassar).
Sukabumi18 Januari 2025, 11:57 WIB

Satpam Asal Sukabumi Tewas di Rumah Mewah Bogor, Keluarga Temukan Banyak Luka Serius

Korban sempat menghubungi istrinya melalui pesan singkat.
Rumah duka Septian (37 tahun) di Kampung Cibarengkok RW 01, Desa Citarik, Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi. | Foto: SU/Ilyas Supendi
Sukabumi18 Januari 2025, 11:36 WIB

Daftar SKPD dengan Aduan Terbanyak pada 2024, Menurut Data Diskominfo Kota Sukabumi

Pemerintah Kota Sukabumi menerima 106 aduan masyarakat sepanjang 2024.
Apel di Lapang Setda Balai Kota Sukabumi pada Senin (15/7/2024). | Foto: Dokpim Kota Sukabumi
Sukabumi18 Januari 2025, 11:20 WIB

Tahun 2025, Dishub Kota Sukabumi Bakal Perketat Pengawasan Kendaraan Pariwisata

UPTD PKB Dishub akan melakukan upaya untuk mendukung pemerintah pusat.
Kepala UPTD PKB Dishub Kota Sukabumi, Endro. | Foto: Website Kota Sukabumi
Aplikasi18 Januari 2025, 11:15 WIB

Raksasa Mesin Pencari Google Mulai Ditinggalkan, Ternyata Teknologi Ini Penggantinya!

Google perlahan-lahan mulai ditinggalkan oleh pengguna, terutama para generasi muda.
Google perlahan-lahan mulai ditinggalkan oleh pengguna, terutama para generasi muda. (Sumber : Pixabay.com/@Simon).
Sukabumi18 Januari 2025, 11:06 WIB

Diskominfo Rilis Laporan 2024: SP4N-Lapor Kota Sukabumi Terima 106 Aduan Masyarakat

Mei menjadi bulan tertinggi dengan 15 aduan.
(Foto Ilustrasi) Diskominfo Kota Sukabumi merilis data yang masuk ke SP4N Lapor sepanjang 2024. | Foto: Istimewa