Susi Pudjiastuti Bakal Tampil di Jakarta Fashion Week Malam Ini

Selasa 23 Oktober 2018, 05:08 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti menyampaikan rencananya untuk tampil di Jakarta Fashion Week mengenakan busana karya Anne Avantie, Selasa malam ini, 23 Oktober 2018. Rencana itu disampaikan melalui potongan video pendek di akun resmi Instagramnya, @susipudjiastuti115.

Susi mengunggah video itu pada hari ini sekitar pukul 10 pagi. Video itu disertai dengan ucapan, "Untuk 10 perahu nelayan Palu dan Donggala, saya akan jalan di catwalk Jakarta Fashion Week karya Anne Avantie, nanti malam jam 20;30 WIB di Senayan City," seperti dikutip dari akun @susipudjiastuti115.

Setelah satu jam video itu diunggah, saat ini postingan Susi tersebut telah menuai 518 komentar dari para netizen. Video tersebut juga sudah ditonton sebanyak 66.437 kali.

Video yang sama sebelumnya juga diunggah oleh perancang busana Anne Avantie. Postingan video yang muncul pada lima jam yang lalu itu disertai dengan ucapan terima kasih kepada Susi Pudjiastuti yang berkenan mendukung acara tersebut. Hingga kini video itu sudah ditonton 5.751 kali.

"Dua dunia yg bersinergi .... dan kemudian “berenergi" untuk bersama kita menjadi CAHAYA sekecil apspun SINAR nya. -Terimakasih ibu @susipudjiastuti115 yg selslu mendukung karya saya dan memberi ROH di dalamnya sehingga menghidupkan. sampai jumpa malam nanti malam 23 oktober 20.00 wib ....di JFW senayan city ....semoga menginspirasi .."

Dalam video itu tertulis: BADAI PASTI BERLALU. "Duka Palu, Duka Donggala, Duka Lombok, Duka kita bersama."

Tak hanya kali ini Susi Pudjiastuti tampil sebagai salah satu model peragaan busana hasil karya Anne Avantie. Tercatat pada akhir Maret lalu, ia juga berjalan di catwalk dalam peragaan busana "Sekarayu Sriwedari". "Ibu Susi itu sudah jadi klien saya selama tujuh tahun," kata Anne usai konferensi pers "Sekarayu Sriwedari" di Jakarta, Kamis, 29 Maret 2018.

Anne mengaku telah lama mengenal Susi, bahkan sejak sebelum menjabat sebagai menteri. "Sejak beliau menjadi pengusaha, kami sudah mengenal baik satu sama lain," tutur Anne.

Postingan video di Instagram Susi Pudjiastuti tersebut menuai respons netizen. "Menteri wanitanya hebat hebat..Bu Menlu, Menkeu, dan Bu Susi keren abis..semangat. Ini baru namanya Tjut nyak Dhien zaman now..." seperti ditulis oleh @heriyanihedy.

Tak sedikit netizen yang memuji Susi Pudjiastuti di video tersebut. Beberapa di antaranya adalah @hesti1970. "Ibu kenapa sih keren banget??" katanya. Ada juga @nhimawulandari87 dengan komentar, "Irreplaceable ... ibu lah sosok kartini masa kini yang sesungguhnya.... menghilangkan batasan... menghapus garis ke-tidak-mungkinan... wujud pekerja sesungguhnya."

Baju yang dikenakan Susi Pudjiastuti dalam video itu juga menarik perhatian para netizen. "Massaallah cantik bunda.... Bajunya keren.....," kata @sarananiyunita. Begitu juga yang disampaikan @neynein, "Salfok sm bajunyaaa."

Sumber: Tempo

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Editor :
Berita Terkini
Sukabumi23 November 2024, 22:08 WIB

Kronologi Tabrakan Truk Molen Tol Bocimi dengan Mobil di Cibadak Sukabumi

Sopir mobil Honda CR-V menjalani perawatan di rumah sakit.
Truk molen proyek Tol Bocimi Seksi 3 yang terlibat kecelakaan di depan kantor Kelurahan Cibadak, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (23/11/2024). | Foto: Istimewa
Sukabumi23 November 2024, 21:21 WIB

Truk Molen Belum Dievakuasi! Kecelakaan di Cibadak Sukabumi Bikin Macet

Kemacetan panjang terjadi di kawasan ini.
Truk molen yang terlibat kecelakaan di depan kantor Kelurahan Cibadak, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (23/11/2024). | Foto: Istimewa
Sukabumi23 November 2024, 20:03 WIB

Sungai dan Gorong-gorong Meluap, Jalan Geopark Ciletuh Sukabumi Terendam Banjir

Erus menyebut ketinggian air kurang lebih 40 sampai 50 sentimeter.
Tangkapan layar jalan provinsi ruas Loji-Balewer-Puncak Darma di kawasan CPUGGp Kabupaten Sukabumi, terendam banjir pada Sabtu (23/11/2024). | Foto: Istimewa
Life23 November 2024, 20:00 WIB

7 Ciri Kamu adalah Seorang yang Fomo, Takut Ketinggalan Informasi dan Gila Medsos!

FOMO (Fear of Missing Out) adalah istilah yang merujuk pada perasaan cemas atau takut ketinggalan sesuatu yang penting atau menarik yang sedang terjadi, biasanya di lingkungan sosial atau media.
Ilustrasi - Tanda Kamu Orang yang FOMO Tapi Mungkin Tidak Menyadarinya (Sumber : Freepik/freepik)
Sukabumi23 November 2024, 19:49 WIB

Banjir Rendam Jalan Nasional Bagbagan-Kiara Dua Sukabumi, Lalu Lintas Sempat Macet

Bencana banjir ini sempat menyebabkan kemacetan panjang.
Kondisi banjir di Jalan Nasional Bagbagan-Kiara Dua, Kecamatan Simpenan, Kabupaten Sukabumi, Sabtu sore (23/11/2024). | Foto: P2BK Simpenan
Sukabumi23 November 2024, 19:33 WIB

Dinding Rumah Warga di Ciemas Sukabumi Jebol Dihantam TPT Ambruk

Tidak ada korban luka maupun jiwa dalam kejadian ini.
Kondisi rumah Mulyadi yang jebol di Kampung Bakanjati RT 03/04 Desa Girimukti, Kecamatan Ciemas, Kabupaten Sukabumi. | Foto: Istimewa
Sukabumi23 November 2024, 19:14 WIB

Jembatan Sungai Cibeureum Kota Sukabumi Ambruk, Akses Baros-Sindangpalay Putus

Hujan deras menyebabkan debit air Sungai Cibeureum meningkat secara signifikan.
Tangkapan layar video jembatan di Sungai Cibeureum Kota Sukabumi roboh pada Sabtu (23/11/2024). | Foto: Istimewa
Sukabumi Memilih23 November 2024, 19:00 WIB

GRIB Jaya Cibeureum Apel Siaga Ayep-Bobby untuk Pilkada Kota Sukabumi

Ayep berharap pelaksanaan pencoblosan dapat berjalan dengan lancar dan aman.
Calon Wali Kota Sukabumi Ayep Zaki saat apel siaga bersama GRIB Jaya PAC Kecamatan Cibeureum pada Sabtu (23/11/2024).  | Foto: Tim Ayep Zaki
Sehat23 November 2024, 19:00 WIB

Kenali Kolesterol Tinggi pada Anak : Penyebab, Diagnosis, dan Pengobatan

Kolesterol tidak hanya menyerang orang dewasa saja, tetapi anak-anak pun bisa menderita penyakit ini.
Ilustrasi anak terkena kolesterol tinggi (Sumber : Freepik/@freepik)
Life23 November 2024, 18:00 WIB

Doa untuk Ibu Hamil Agar Persalinan Lancar dan Diberikan Kemudahan

Doa merupakan bentuk permohonan dan harapan kepada Tuhan Yang Maha Esa agar diberikan kelancaran dan keselamatan dalam proses persalinan.
Ilustrasi -  Doa merupakan bentuk permohonan dan harapan kepada Tuhan Yang Maha Esa agar diberikan kelancaran dan keselamatan dalam proses persalinan. (Sumber : pixabay.com/@mochow11)