SUKABUMIUPDATE.com - Ketua Umum Partai Bulan Bintang Yusril Ihza Mahendra menyatakan para pengurus partai tidak perlu terlalu serius menanggapi pernyataan Amien Rais soal dikotomi partai setan dan partai Allah. Sebab, kata dia, Amien tidak secara spesifik menyebutkan nama partai tertentu.
"Hanya polemik klasifikasi pada partai yang menurut keyakinan beliau masih berada di jalan kebenaran," kata Yusril saat ditemui di Badan Reserse Kriminal Polri, Jakarta Pusat, Senin, 16 April 2018.
Sebelumnya, Amien membedakan partai Allah dan partai setan saat tausiyah di acara Gerakan Indonesia Salat Subuh Berjemaah di Masjid Baiturrahim, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Jumat, 13 April 2018.
Yusril menganggap partai setan yang dimaksud Amien adalah partai yang mendukung rezim pemerintah dan membawa begitu banyak persoalan bagi bangsa dan negara.
Masalah yang dimaksud, menurut Yusril, seperti kekhawatiran kehilangan kemandirian sebagai sebuah bangsa, terperangkap pada dominasi asing, khususnya Cina, utang luar negeri,masalah tenaga kerja, dan masalah kemunduran dari segi ekonomi. "Seperti misalnya masalah runtuhnya bisnis menengah dan ke bawah," kata dia.
Lebih lanjut, Yusril menjelaskan perkataan Amien Rais merupakan jargon politik saja. Sehingga, bagi pihak yang merasa tersinggung oleh pernyataan itu, Yusril menyarankan untuk menggunakan hak jawab terlebih dulu. "Kami ini bukan setan loh, kalau yang merasa seperti itu. Jadi masalahnya selesai," ujar dia.
Sumber: Tempo