SUKABUMIUPDATE.com - Pendakian Gunung Gede Pangrango yang sempat ditutup sejak awal tahun, resmi kembali dibuka Minggu 1 April 2018. Hari pertama, ratusan orang mendaki gunung tersebut.
Kepala Bidang Teknis Balai Besar Taman Nasional Gunung Gede Pangrango (TNGGP) Mimi Murdiah mengatakan, pembukaan kembali pendakian TNGGP disambut antusias. Tercatat, sebanyak 190 pendaki naik Gunung Gede Pangrango di hari pertama ini.
BACA JUGA: Siap-siap, 1 April Pendakian Gunung Gede Pangrango Kembali Dibuka
"Ada tiga jalur masuk. Melalui Selabintana 12 orang, Gunung Putri 108, dan Cibodas 70 orang," ujar Mimi dikonfirmasi sukabumiupdate.com melalui sambungan telepon.
Mimi menyampaikan, pendakian kawasan ke Gunung Gede Pangrango saat ini menggunakan sistem yang baru. Salah satunya, pengambilan Surat Izin Masuk Kawasan Konservasi (Simaksi) yang hanya bisa diambil di hari H pendakian.
BACA JUGA: Pendakian Gunung Gede Pangrango Ditutup Hingga Maret
Para pendaki diimbau agar berhati-hati saat naik ke gunung. Menjaga keselamatan untuk mengurangi risiko kecelakaan dalam pendakian.
"Untuk semua pendaki agar selalu menjaga kesehatan. Terutama untuk pendaki perempuan yang sedang datang bulan, agar membawa bekal vitamin karena cenderung kesehatannya menurun," jelasnya.