SUKABUMIUPDATE.com - Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman menyempatkan diri bersilaturmi dengan para Penyuluh Pertanian Lapangan (PPL, serta Bintara Pembina Desa (Babinsa) saat melakukan kunjungan kerja di Desa Pangumbahan, Kecamatan Ciracap, Kabupaten Sukabumi, Selasa (7/2/2018). Dalam agenda tersebut, Mentan juga menghadiri panen raya massa tanam perdana 2018.
Panen raya serta silaturahmi yang dilaksanakan di Lapang Ciburial, Desa Pangumbahan ini dihadiri ratusan undangan. Diantaranya terdiri dari para petani, PPL dan Babinsa.
BACA JUGA: Mentan Bentuk Tim Sergap, Antisipasi Merosotnya Harga Gabah di Sukabumi
"Selama ini kami sudah banyak dibantu oleh penyuluh pertanian dan Babinsa dalam setiap program pertanian,"dikatakan Mentan kepada sukabumiupdate.com.
Amran menyebut, kerjasama Kementan dengan TNI tetap harus dipertahankan dan ditingkatkan agar pertanian di Indonesia lebih maju. Pihaknya bakal berupaya memberikan bantuan peralatan pertanian supaya petani di Sukabumi lebih giat dan maju.
"Kami berterima kasih kepada para Babinsa dan PPL, yang telah banyak membantu di bidang pertanian." jelas Amran.
BACA JUGA: Indonesia Akan Ekspor Beras ke Negara di Samudera Pasifik
Sementara itu PPL Kecamatan Ciracap Darya menuturkan, saat ini terdapat lahan sawah sekitar 4.380 hektar di wilayahnya yang siap panen. Sebagian sudah ada yang mulai panen pada minggu kemarin, atau akhir Januari.
Potensi tahun ini, dimungkinkan ada peningkatan hasil panen hingga 7,5 ton per hektar. Lebih tinggi dibanding tahun sebelumnya yang hanya mencapai rata-rata 7 ton per hektar, "Dengan kehadiran Pak Mentan, semoga aspirasi para petani bisa terealisasi untuk peningkatan produksi pertanian," tutur Darya.