SUKABUMIUPDATE.com - Selang satu menit setelah Gempa M5,5 Tapanuli Utara, gempabumi berkekuatan magnitudo 5,6 mengguncang wilayah Mandailing Natal, Sumatera Utara pada Selasa, 18 Maret 2025.
Hasil analisis BMKG menunjukkan Gempa 5,6 Mandailing Natal terjadi sekira pukul 05:23:53 WIB pagi tadi.
Adapun keterangan BMKG menyebutkan, Gempa 5,6 Mandailing Natal ini tidak berpotensi tsunami.
Episenter gempabumi terletak pada koordinat 0,47 Lintang Utara dan 98,93 Bujur Timur dengan kedalaman 109 Km. Pusat Gempa 5,6 Mandailing Natal berada di laut, tepatnya berjarak sekitar 83 km BaratDaya dari Kabupaten Mandailing Natal, Sumatera Utara.
Baca Juga: Gempa M5,5 di Tapanuli Utara, BMKG: Kedalaman 10 KM
"#Gempa Mag:5.6, 18-Mar-25 05:23:53 WIB, Lok:0.47 LU,98.93 BT (83 km BaratDaya MANDAILINGNATAL-SUMUT), Kedlmn:109 Km, tdk berpotensi tsunami #BMKG," tulis BMKG di media sosial X/@infoBMKG, Selasa, 18 Maret 2025.
Gempa 5,6 Mandailing Natal ini berdampak dan dirasakan di daerah Pinangsori dan Padang Sidempuan dengan skala intensitas III MMI ( Getaran dirasakan nyata dalam rumah, terasa getaran seakan akan truk berlalu ).
Hingga berita ini ditayangkan, belum ada laporan dampak kerusakan akibat Gempa 5,6 Mandailing Natal. Meski begitu, BMKG menghimbau kepada masyarakat agar tetap tenang dan tidak terpengaruh oleh isu yang tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya.
Sumber : BMKG