Soal 2 Kasus yang Seret Budi Arie dan Tom Lembong, Ini Kata Istana dan Politisi Golkar

Jumat 15 November 2024, 08:03 WIB
Budi Arie Setiadi (kiri) dan Tom Trikasih Lembong (kanan) | Foto : Istimewa

Budi Arie Setiadi (kiri) dan Tom Trikasih Lembong (kanan) | Foto : Istimewa

SUKABUMIUPDATE.com - Dua kasus hukum yang melibatkan tokoh politik terkemuka, Budi Arie Setiadi dan Thomas Trikasih Lembong (Tom Lembong), terus menjadi perhatian publik.

Pemerintah, melalui Menteri Sekretaris Negara Prasetyo Hadi, menyatakan bahwa Presiden Prabowo Subianto telah meminta agar kasus judi online, yang diduga melibatkan Budi Arie Setiadi mantan Menteri Komnifo, diselesaikan secara tuntas.

Sementara itu, politisi Partai Golkar juga menyoroti penetapan Tom Lembong sebagai tersangka dalam kasus impor gula, yang dinilai masih memerlukan penjelasan lebih lanjut dari Kejaksaan Agung.

Kasus Judi Online dan Budi Arie Setiadi

Mengutip dari tempo.co, Prasetyo Hadi, Menteri Sekretaris Negara, mengungkapkan bahwa Presiden Prabowo Subianto telah memberikan instruksi kepada aparat penegak hukum untuk menuntaskan kasus judi online yang melibatkan sejumlah pegawai Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi).

Polda Metro Jaya sebelumnya menangkap 15 orang yang diduga terlibat dalam praktik ilegal ini, termasuk 11 pegawai Komdigi. Polisi menuduh mereka menyalahgunakan wewenang dengan tidak memblokir situs judi online.

Terkait dugaan keterlibatan Budi Arie Setiadi, yang merupakan Ketua Umum Projo dan mantan Menteri Komunikasi dan Informatika, Prasetyo menegaskan bahwa masalah tersebut harus diserahkan sepenuhnya kepada proses hukum.

"Semua dikembalikan ke fakta hukum dan aparat penegak hukum," tegas Prasetyo dalam pertemuan dengan Menteri Komunikasi dan Digital Meutya Hafid di Jakarta, Kamis (14/11/2024).

Budi Arie sendiri telah menyatakan kesiapannya untuk diperiksa oleh pihak kepolisian dan menegaskan bahwa dirinya tidak terlibat dalam kasus ini.

"Pasti nggak terlibat," kata Budi Arie di Istana Kepresidenan pada 6 November 2024, seraya meminta masyarakat untuk menunggu proses hukum yang tengah berlangsung.

Baca Juga: Kronologi Impor Gula yang Menjerat Tom Lembong Menjadi Tersangka Korupsi

Baca Juga: Bukannya Di Blokir, Pegawai Kementerian Malah Lindungi 1.000 Situs Judi Online

Kasus Impor Gula dan Tom Lembong

Sementara itu, masih mengutip dari tempo.co, anggota Komisi III DPR RI, Soendeson Tandra, menilai penetapan Tom Lembong, mantan Menteri Perdagangan, sebagai tersangka dalam kasus impor gula, masih menyisakan banyak pertanyaan.

Soendeson, yang juga politisi Golkar, mempertanyakan dasar hukum yang digunakan untuk menjerat Lembong, terutama terkait izin impor gula kristal mentah dan gula kristal putih. Ia mengungkapkan bahwa berdasarkan peraturan yang ada, impor gula kristal mentah tidak memerlukan izin, sementara gula kristal putih hanya boleh diimpor oleh badan usaha milik negara.

Soendeson juga menyebut bahwa impor gula yang dilakukan pada masa jabatan Tom Lembong bisa jadi bertujuan untuk mengantisipasi kebutuhan gula menjelang Lebaran, di tengah surplus stok gula nasional. "Impor 105 ton gula itu bisa saja untuk mengatur stok gula menjelang Lebaran," ujarnya.

Menanggapi hal ini, Jaksa Agung ST Burhanuddin memastikan bahwa penetapan Tom Lembong sebagai tersangka telah melalui prosedur yang ketat dan tidak mudah. Ia menegaskan bahwa keputusan tersebut telah melalui proses yang matang dan memastikan bahwa penetapan tersangka tidak melanggar hak asasi manusia.

"Kami hanya Yuridis, dan itu yang kami punya," ujarnya dalam rapat kerja dengan Komisi III DPR, Rabu (13/11/2024).

Sumber : tempo.co

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkait
Berita Terkini
Nasional15 November 2024, 10:23 WIB

Pemain Judi Online Capai 8,8 Juta Pada 2024, Didominasi Masyarakat Bawah dan Anak-anak Muda

Pelaku judol di Indonesia pada tahun 2024 sudah mencapai 8,8 juta.
Pelaku judol di Indonesia pada tahun 2024 sudah mencapai 8,8 juta. (Sumber : Pixabay.com/@livecart68).
Life15 November 2024, 10:00 WIB

Ada yang Berjalan dengan Kepalanya! 3 Golongan Manusia di Padang Mahsyar

Pada hari kiamat, seluruh manusia akan dikumpulkan di Padang Mahsyar untuk mempertanggungjawabkan segala amal perbuatannya selama hidup di dunia.
Ilustrasi - Dalam berbagai hadis, disebutkan bahwa manusia akan dibagi menjadi beberapa golongan berdasarkan amal perbuat (Sumber : Freepik.com).
Inspirasi15 November 2024, 09:30 WIB

Lowongan Kerja Lulusan S1, Syarat: Usia Maksimal 27 Tahun

Berikut Informasi lengkap Lowongan Kerja Lulusan S1, Salah Satu Syaratnya Usia Pelamar Maksimal 27 Tahun.
Info Lowongan Kerja di Bogor (Sumber : Istimewa)
Sehat15 November 2024, 09:00 WIB

Air Rebusan Daun Pepaya dan 10 Manfaat Kesehatan yang Jarang Diketahui

Daun Pepaya menyimpan segudang manfaat kesehatan untuk tubuh manusia.
Ilustrasi. Daun Pepaya yang Kaya Manfaat Kesehatan untuk tubuh.(Sumber : Pixabay/HartonoSubagio)
Sukabumi15 November 2024, 08:39 WIB

Penjelasan Pemdes Sindangresmi Sukabumi Terkait Demo Lahan Garapan

Pemdes Sindangresmi Jampangtengah Sukabumi angkat bicara terkait adanya unjuk rasa dari serikat petani.
Aksi unjuk rasa petani di Desa Sindangresmi, Kecamatan Jampangtengah, Kabupaten Sukabumi, Kamis (14/11/2024). | Foto: Istimewa
Nasional15 November 2024, 08:03 WIB

Soal 2 Kasus yang Seret Budi Arie dan Tom Lembong, Ini Kata Istana dan Politisi Golkar

Dua kasus hukum yang melibatkan tokoh politik terkemuka, Budi Arie Setiadi dan Thomas Trikasih Lembong (Tom Lembong), terus menjadi perhatian publik.
Budi Arie Setiadi (kiri) dan Tom Trikasih Lembong (kanan) | Foto : Istimewa
Food & Travel15 November 2024, 08:00 WIB

Resep Kue Bugis Ketan Hitam, Makanan Tradisional Manis yang Dibungkus Daun Pisang

Selain nikmat, kue Bugis Ketan Hitam juga kaya akan cita rasa dan memiliki kandungan gizi yang baik berkat ketan hitam yang kaya akan serat.
Resep Kue Bugis Ketan Hitam, Makanan Tradisional Manis yang Dibungkus Daun Pisang. Foto: IG/@resepkueumik
Nasional15 November 2024, 06:56 WIB

Mengenang 78 Tahun Penandatanganan Naskah Perjanjian Linggarjati

Perundingan Linggarjati atau Perundingan Kuningan, adalah perundingan antara Indonesia dan Belanda yang berlangsung pada tanggal 11-13 November 1946 di Desa Linggarjati, Kuningan, Jawa Barat.
Perjanjian Linggarjati di Kuningan Jawa Barat. Foto: Instagram/historicalpedia
Life15 November 2024, 06:30 WIB

9 Tips Memperkuat Imun Tubuh Saat Musim Hujan Agar Terhindar Dari Penyakit

Musim hujan tentu akan membuat udara menjadi lebih dingin,dan hal itu sering dikaitkan dengan risiko tertular flu demam hingga demam berdarah. Sehingga sangat penting untuk menjaga imun tubuh agar tetap sehat.
Ilustrasi tips memperkuat imun tubuh saat musim hujan (Sumber : Freepik/@gratispik)
Science15 November 2024, 05:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 15 November 2024, Siang Hari Potensi Hujan Ringan

Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan ringan dan berawan pada 15 November 2024.
Ilustrasi. Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan ringan dan berawan pada 15 November 2024. | Foto: Pixabay/adege