Banjir Peminat, Pendaftaran PLN Journalist Award 2024 Diperpanjang hingga 14 November 2024

Jumat 01 November 2024, 08:30 WIB
PT PLN (Persero) mengajak para jurnalis untuk berpartisipasi dalam ajang PLN Journalist Award (PJA) 2024. | Foto: PLN

PT PLN (Persero) mengajak para jurnalis untuk berpartisipasi dalam ajang PLN Journalist Award (PJA) 2024. | Foto: PLN

SUKABUMIUPDATE.com - Menyambut tingginya antusiasme para jurnalis dalam berpartisipasi pada ajang PLN Journalist Award (PJA) 2024, PT PLN (Persero) memperpanjang masa pendaftaran, yang semula berakhir pada 31 Oktober 2024 menjadi 14 November 2024.

Direktur Utama PLN Darmawan Prasodjo mengatakan, perpanjangan masa pendaftaran dimaksudkan untuk memberikan kesempatan lebih luas bagi para jurnalis untuk mengirimkan karya terbaiknya dalam PJA 2024.

"Melihat antusiasme yang begitu tinggi dari insan pers dalam mengikuti PLN Journalist Award, kami ingin memberikan kesempatan lebih luas bagi para jurnalis yang belum sempat mengirimkan karyanya. Kami memperpanjang batas waktu pendaftaran hingga 14 November,” ujar Darmawan.

Darmawan menyampaikan, PLN Journalist Award 2024 merupakan wadah untuk mengapresiasi jurnalis yang memiliki peran penting dalam menyebarkan informasi hingga pelosok negeri.

Baca Juga: Hadiah Total Rp 480 Juta, Waktu Pendaftaran PLN Journalist Award 2024 Masih Dua Pekan Lagi

Dengan tema "Salurkan Energi Bersih, Wujudkan Kolaborasi", PLN telah menyiapkan total hadiah sebesar Rp480 juta bagi para pemenang PJA 2024.

“Kegiatan ini adalah bentuk penghargaan PLN kepada para jurnalis yang konsisten mendukung penyebaran informasi mengenai sektor energi dan ketenagalistrikan yang ramah lingkungan dan berkelanjutan di Indonesia,” kata Darmawan.

Executive Vice President Komunikasi Korporat dan TJSL PLN, Gregorius Adi Trianto, menjelaskan bahwa kompetisi di PJA 2024 terbagi dalam enam kategori, yaitu: karya tulis hard news, feature, audio visual, video berita, foto cerita, dan foto tunggal.

“Kami menyiapkan total hadiah Rp480 juta untuk tiga pemenang di setiap kategori. Pendaftaran masih tersisa 2 minggu, sehingga kami mengajak seluruh jurnalis di Indonesia untuk ikut serta,” kata Gregorius.

Adapun ketentuan kompetisi ini adalah peserta harus merupakan warga negara Indonesia yang berprofesi sebagai jurnalis, baik tetap maupun lepas (freelance), dan bekerja di media massa lokal, nasional, cetak, daring, atau televisi.

Gregorius menegaskan bahwa tidak ada biaya pendaftaran dan peserta yang berminat dapat langsung mengisi formulir melalui tautan yang disediakan serta melengkapi berkas yang dibutuhkan.

“Karya jurnalistik yang didaftarkan harus telah dipublikasikan antara 1 Januari 2024 hingga 14 November 2024. Batas waktu pengiriman karya diperpanjang hingga 14 November 2024, pukul 23.59 WIB,” jelasnya.

Bagi yang membutuhkan informasi lebih lanjut terkait PJA 2024, dapat mengakses tautan berikut: https://web.pln.co.id/pln-journalist-award-2024. (ADV)

Sumber: Siaran Pers

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkait
Berita Terkini
Aplikasi01 November 2024, 10:30 WIB

Hanya Butuh Browser! Begini Cara Pakai Tubidy di Semua Perangkat

Tubidy jadi pilihan menarik buat kamu yang pengen akses musik gratis tanpa perlu aplikasi tambahan.
Ilustrasi. | Foto: Istimewa
Life01 November 2024, 10:30 WIB

Ada dari Ciwidey Bandung, 6 Jenis Sanggul Nusantara yang Jadi Simbol Adat

Sanggul Ciwidey Jawa Barat adalah sanggul khas masyarakat Sunda yang namanya diambil dari salah satu daerah di Bandung, Ciwidey.
Ilustrasi. Sanggul merupakan bagian penting dari budaya dan tradisi masyarakat di Indonesia, dengan setiap jenis sanggul memiliki makna dan simbol yang unik. (Sumber : Freepik/@johnstocker)
Sukabumi01 November 2024, 10:18 WIB

Dispar Bangun Pagar dan TPT di Curug Sodong Sukabumi, Cek Anggarannya

Pengerjaan sudah dimulai sejak pertengahan Oktober.
Pagar yang dibangun Dispar di Curug Sodong di Kampung Cikanteh, Desa Ciwaru, Kecamatan Ciemas, Kabupaten Sukabumi. | Foto: Istimewa
Gadget01 November 2024, 10:16 WIB

Screen Time Pada Gadget, Ini Dampak dan Rekomendasi Penggunaan Pada Anak

Berapapun usia anak, screen time gadget tidak boleh menggantikan waktu yang mereka butuhkan untuk tidur, makan, belajar, bermain, dan menghabiskan waktu bersama teman dan keluarga
Ilustrasi dampak dan rekomendasi penggunaan gadget pada anak (Sumber : Freepik/@freepik)
Sehat01 November 2024, 10:00 WIB

7 Pantangan Makanan untuk Ibu Hamil Agar Bayi Tumbuh Kembang Optimal

Beberapa makanan dan minuman, jika dikonsumsi berlebihan atau dalam kondisi mentah, dapat berisiko bagi kesehatan ibu hamil dan janin.
Ilustrasi sashimi - Kehamilan adalah masa yang istimewa, namun juga memerlukan perhatian ekstra, terutama dalam hal asupan makanan. (Sumber : Freepik.com/@lifeforstock).
Sukabumi01 November 2024, 09:55 WIB

Ambulans Desa Loji Sukabumi Dimaling, Bikin Layanan Kesehatan Warga Terhambat

Encep belum mendapatkan informasi soal keberadaan ambulans.
Mobil ambulans milik Desa Loji, Kecamatan Simpenan, Kabupaten Sulabumi, yang hilang. | Foto: Istimewa
Inspirasi01 November 2024, 09:30 WIB

Loker IT Lulusan S1, Penempatan Jabodetabek Wilayah Jakarta Utara

Berikut Info Loker Lulusan S1 di Indofood untuk penempatan wilayah Jakarta Utara.
Ilustrasi. Loker IT Lulusan S1, Penempatan Jabodetabek Wilayah Jakarta Utara (Sumber : Pexels/ChristinaMorillo)
Life01 November 2024, 09:00 WIB

40 Kata-kata Selamat Datang Bulan November yang Penuh Motivasi dan Harapan Baru

Mengucapkan kata-kata selamat datang bulan November adalah cara sederhana namun efektif untuk menciptakan suasana positif, meningkat
Ilustrasi - Kata-kata positif di awal bulan November dapat menjadi suntikan semangat untuk memulai aktivitas baru dengan penuh energi. (Sumber : Freepik.com).
Sukabumi01 November 2024, 08:49 WIB

Rangkaian HKN di Kota Sukabumi Dimulai, Dinkes Targetkan Pengurangan Penyakit Tidak Menular

Sasaran dalam peringatan HKN adalah pengurangan penyakit tidak menular.
Kepala Dinkes Kota Sukabumi Dr. Reni R Muthmainnah, M.Kes bersama Pj Wali Kota Sukabumi Kusmana Hartadji di kantor Dinkes Kota Sukabumi. | Foto: Website Kota Sukabumi
Nasional01 November 2024, 08:30 WIB

Banjir Peminat, Pendaftaran PLN Journalist Award 2024 Diperpanjang hingga 14 November 2024

Perpanjangan masa pendaftaran dimaksudkan untuk memberikan kesempatan lebih luas bagi para jurnalis untuk mengirimkan karya terbaiknya dalam PJA 2024.
PT PLN (Persero) mengajak para jurnalis untuk berpartisipasi dalam ajang PLN Journalist Award (PJA) 2024. | Foto: PLN