Bamsoet Apresiasi Keberhasilan Polri Bongkar Jaringan Narkoba Fredy Pratama

Kamis 14 September 2023, 10:30 WIB
Bamsoet Apresiasi Keberhasilan Polri Bongkar Jaringan Narkoba Fredy Pratama (Sumber : Instagram/@bambang.soesatyo)

Bamsoet Apresiasi Keberhasilan Polri Bongkar Jaringan Narkoba Fredy Pratama (Sumber : Instagram/@bambang.soesatyo)

SUKABUMIUPDATE.com - Ketua MPR RI Bambang Soesatyo (Bamsoet) memberikan apresiasi kepada Kabareskrim Polri Komjen Pol Wahyu Widada dan jajarannya karena berhasil membongkar jaringan narkoba terbesar se-Asia Tenggara. Bareskrim Polri ini mengungkap fakta Tindak Pidana Pencucian Uang (TPPU) yang terhubung dengan jaringan Fredy Pratama.

Bamsoet Apresiasi Keberhasilan Polri Bongkar Jaringan Narkoba Fredy PratamaBambang Soesatyo Beri Apresiasi Atas Keberhasilan Polri Bongkar Jaringan Narkoba Fredy Pratama

Terkait jaringan narkoba terbesar se-Asia tenggara tersebut, total aset yang disita Bareskrim Polri mencapai Rp10,5 triliun, terdiri dari 10,2 ton sabu-sabu, 116.346 butir ekstasi dan uang tunai miliaran rupiah. Kemudian ada 406 nomor rekening, kendaraan, bangunan dan tanah yang tersebar di wilayah Kalimantan Tengah, Kalimantan Selatan, Jawa Timur, DKI Jakarta, Yogyakarta hingga Bali.

Merujuk laman resmi Media Asatu Milenial, Bareskrim Polri telah memburu jaringan Fredy Pratama sejak 2020 sampai 2023. Total laporan polisi tercatat ada 408 laporan dengan jumlah tersangka mencapai 884 orang.

Baca Juga: Kiprah Bamsoet di Buku News Maker-Satu Dasawarsa The Politician Senayan

Bamsoet yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua Umum Partai Golkar mengatakan, Bareskrim Polri berhasil membongkar jaringan narkoba internasional dan terbesar se-Asia Tenggara berkat kerjasama dengan berbagai pihak. Jalinan kerja sama Bareskrim Polri dengan berbagai instansi penegak hukum lintas negara, kata Bamsoet, dilakukan bersama Royal Malaysia Police, Royal Malaysian Customs Department, Royal Thai Police, US-DEA hingga instansi terkait lain.

"Selain membuktikan keseriusan Polri dalam menjaga masa depan bangsa dari bahaya narkoba, keberhasilan ini juga menunjukkan bahwa selain mampu bekerja sama dengan berbagai pihak di dalam negeri, Bareskrim Polri juga mampu membangun kerja sama internasional dengan kepolisian dari berbagai negara lain," ujar Bamsoet di Jakarta, Rabu (13/9/2023).

Ketua MPR Bamsoet Dukung Pembiayaan Pasien COVID-19 Tak Lagi Ditanggung KemenkesKetua MPR Bambang Soesatyo

Bamsoet juga yakin Bareskrim Polri akan terus berkomitmen dalam menyelesaikan kasus jaringan narkoba terbesar se-Asia Tenggara ini dengan menangkap pelaku utama Fredy Pratama. Juga diharapkan mampu memberantas jaringan narkoba ini sampai ke akarnya.

"Saya yakin Bareskrim Polri dapat memimpin upaya pemberantasan jaringan narkoba ini sampai ke akarnya. Indonesia telah menderita kerugian yang besar di berbagai aspek dari aktivitas jahat mereka. Karena itu, penuntasan ini harus menjadi prioritas utama. Saya optimis Bareskrim Polri akan memberikan kabar gembira selanjutnya untuk rakyat," jelas Bamsoet, dikutip Kamis (14/9/2023).

Baca Juga: Ketua MPR Bamsoet Dukung Pembiayaan Pasien COVID-19 Tak Lagi Ditanggung Kemenkes

Wakil Ketua Umum Pemuda Pancasila dan Wakil Ketua Umum FKPPI ini juga mendukung langkah Polri untuk menindak jaringan narkoba dengan undang-undang narkotika.

Lebih dari itu, Bamsoet menyebut bandar narkoba juga akan dimiskinkan untuk memberikan efek jera. Sebagaimana sebelumnya, hal itu telah dilakukan Bareskrim Polri terhadap para tersangka yang juga dijerat dengan Tindak Pidana Pencucian Uang (TPPU).

"Tidak menutup kemungkinan, masuknya narkoba dari luar negeri yang diselundupkan melalui berbagai jalur ke Indonesia, merupakan invansi senyap dari berbagai pihak yang tidak ingin melihat Indonesia maju menjadi kekuatan ekonomi, sosial, dan politik dunia. Jika generasi muda sebuah bangsa sudah rusak, masa depan bangsanya tidak lagi ada harapan. Karenanya, Polri harus senantiasa berada di garis terdepan dalam memberantas narkoba sampai ke akarnya," pungkas Bamsoet.

(ADV)

Sumber: asatunews.co.id

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Editor :
Berita Terkait
Berita Terkini
Sukabumi18 Januari 2025, 14:13 WIB

Pulihkan Ekosistem Pasca Bencana, Penanaman Pohon di DAS Sungai Cikaso Sukabumi

Kegiatan ini untuk mencegah bencana serupa di masa depan.
Penanaman pohon di DAS Cikaso, Desa Cibadak dan Desa Pabuaran, Kecamatan Pabuaran, Kabupaten Sukabumi. | Foto: Istimewa
Food & Travel18 Januari 2025, 14:00 WIB

Menikmati Deburan Ombak di Pantai Karang Tawulan, Wisata Eksotis Mirip Tanah Lot di Tasikmalaya

Tersembunyi di wilayah selatan kabupaten, pantai Karang Tawulan menawarkan keindahan alam yang masih asri dan jauh dari hiruk pikuk kota.
Pantai Karang Tawulan adalah sebuah destinasi wisata pantai yang menarik di Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat. (Sumber : Instagram/@riskardr/@dadanwardana99).
Bola18 Januari 2025, 12:00 WIB

Prediksi PSM Makassar vs PSBS Biak di Liga 1: H2H, Susunan Pemain dan Skor

PSM Makassar vs PSBS Biak akan tersaji sore ini dalam lanjutan Liga 1 2024/2025.
PSM Makassar vs PSBS Biak akan tersaji sore ini dalam lanjutan Liga 1 2024/2025. (Sumber : Instagram/@psbsofficial/X/@psm_makassar).
Sukabumi18 Januari 2025, 11:57 WIB

Satpam Asal Sukabumi Tewas di Rumah Mewah Bogor, Keluarga Temukan Banyak Luka Serius

Korban sempat menghubungi istrinya melalui pesan singkat.
Rumah duka Septian (37 tahun) di Kampung Cibarengkok RW 01, Desa Citarik, Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi. | Foto: SU/Ilyas Supendi
Sukabumi18 Januari 2025, 11:36 WIB

Daftar SKPD dengan Aduan Terbanyak pada 2024, Menurut Data Diskominfo Kota Sukabumi

Pemerintah Kota Sukabumi menerima 106 aduan masyarakat sepanjang 2024.
Apel di Lapang Setda Balai Kota Sukabumi pada Senin (15/7/2024). | Foto: Dokpim Kota Sukabumi
Sukabumi18 Januari 2025, 11:20 WIB

Tahun 2025, Dishub Kota Sukabumi Bakal Perketat Pengawasan Kendaraan Pariwisata

UPTD PKB Dishub akan melakukan upaya untuk mendukung pemerintah pusat.
Kepala UPTD PKB Dishub Kota Sukabumi, Endro. | Foto: Website Kota Sukabumi
Aplikasi18 Januari 2025, 11:15 WIB

Raksasa Mesin Pencari Google Mulai Ditinggalkan, Ternyata Teknologi Ini Penggantinya!

Google perlahan-lahan mulai ditinggalkan oleh pengguna, terutama para generasi muda.
Google perlahan-lahan mulai ditinggalkan oleh pengguna, terutama para generasi muda. (Sumber : Pixabay.com/@Simon).
Sukabumi18 Januari 2025, 11:06 WIB

Diskominfo Rilis Laporan 2024: SP4N-Lapor Kota Sukabumi Terima 106 Aduan Masyarakat

Mei menjadi bulan tertinggi dengan 15 aduan.
(Foto Ilustrasi) Diskominfo Kota Sukabumi merilis data yang masuk ke SP4N Lapor sepanjang 2024. | Foto: Istimewa
Food & Travel18 Januari 2025, 10:47 WIB

Kembalikan Ikon Wisata Lokal, Pemdes dan Warga Bersihkan Curug Caweni di Cidolog Sukabumi

Sejak pandemi Covid-19, jumlah wisatawan Curug Caweni mengalami penurunan.
Kondisi Curug Caweni di Kampung Cilutung, Desa/Kecamatan Cidolog, Kabupaten Sukabumi. | Foto: Istimewa
Sukabumi18 Januari 2025, 10:12 WIB

Akses Kendaraan Lumpuh! Longsor Kembali Tutup Jalan Nasional di Simpenan Sukabumi

Akses kendaraan untuk roda empat atau mobil lumpuh total.
Material longsor menutup Jalan Nasional Bagbagan-Kiara Dua, tepatnya di Kampung Cimapag, Desa Loji, Kecamatan Simpenan, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (18/1/2025). | Foto: Istimewa