Profil Gubernur Lampung, Ketar-Ketir Jalan Rusak di Daerahnya Dikunjungi Jokowi

Jumat 05 Mei 2023, 18:15 WIB
Gubernur Lampung Arinal Djunaidi menjadi sorotan setelah Presiden Jokowi Mengunjungi jalan rusak di wilayahnya | Foto: lampungprov.go.id, BPMI

Gubernur Lampung Arinal Djunaidi menjadi sorotan setelah Presiden Jokowi Mengunjungi jalan rusak di wilayahnya | Foto: lampungprov.go.id, BPMI

SUKABUMIUPDATE.com - Kunjungan Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Provinsi Lampung menjadi perhatian publik. Pasalnya, orang nomor satu Indonesia dan rombongannya itu diketahui melintasi jalan rusak yang ada di Lampung.

Agenda kedatangan Presiden Jokowi di Lampung sendiri yaitu untuk meninjau sejumlah titik jalan rusak, sambil memberikan bantuan.
Bahkan dalam video yang beredar mobil yang ditumpangi Jokowi itu terlihat melaju pelan sambil meliuk-liuk menghindari lubang jalan hingga mengakibatkan sedan hitam itu berguncang.

Dengan kejadian tersebut gubernur Lampung, Arinal Djunaidi kembali menjadi sorotan. Bahkan sebelum Jokowi datang Arinal dinilai ketar-ketir meninjau sejumlah titik jalan rusak di Provinsi Lampung jelang kedatangan Joko Widodo ke wilayahnya.

Saking ketar-ketirnya, sebelum kedatangan Presiden, Arinal meninjau titik jalan rusak di provinsinya dengan menggunakan helikopter.
Alhasil, ulah orang nomor satu di Provinsi Lampung itu mendapatkan cibiran dari warganet.

Baca Juga: Polisi Usut Pengemudi Mobil Berpelat Dinas Polri Todongkan Pistol di Jalan

Seperti halnya yang terlihat dalam akun Twitter @mudasukses, di mana akun ini mengunggah video Arinal tiba di lokasi jalan rusak menggunakan helikopter.

“Sungguh mulia! Gubernur Lampung Arinal Djunaidi sedang menyenangkan anak-anak di Seputih Banyak dengan cara atraksi pamer naik-turun helikopter dari kantor ke wilayah kerjanya,” tulis akun tersebut.

Lantas seperti apakah sosok Gubernur Lampung Arinal Djunaidi? Berikut ulasannya dikutip dari Suara.com.

Profil Gubernur Lampung Arinal Djunaidi

Arinal Djunaidi diketahui merupakan putra asli Lampung, Ia lahir di Tanjung Karang pada tanggal 17 Juni 1956.
Arinal muda menempuh pendidikan di Fakultas Pertanian Universitas Lampung (Unila). Selama menjadi mahasiswa, sosoknya dikenal aktif bergerak di sejumlah organisasi.

Baca Juga: Kasus Penganiayaan Belum Beres, Mario Dandy Dilaporkan Terkait Dugaan Pencabulan

Salah satu pencapaiannya ketika menjadi aktivis mahasiswa adalah ia berhasil menjadi Ketua Senat Mahasiswa Unila pada 1978.

Arinal juga sempat merasakan menjadi Ketua Umum Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Lampung pada 1981. Di tahun itu pula Ia berhasil menyelesaikan pendidikannya di Unila dan meraih gelar Sarjana Pertanian (S.P).

Setelah menyelesaikan studi S1-nya, Arinal sempat menjajal menjadi pengusaha. Namun akhirnya ia menjadi aparatur sipil negara (ASN) di Pemprov Lampung.

Ketika menjadi ASN, ia pernah menjabat sejumlah posisi penting, di antaranya Kepala Administrasi Penyuluhan Dinas Pertanian Kotamadya Bandar Lampung periode 1986-1990.

Selanjutnya Arinal naik jabatan dengan menjadi Kepala Administrasi Penyuluhan Dinas Pertanian Tanaman Pangan Provinsi Lampung selama 4 tahun, yakni periode 1990–1994.

Baca Juga: Kasus Korupsi Kian Bertambah, Pemerintah Diminta Evaluasi Tata Kelola dan Pengawasan di BUMN

Kariernya semakin moncer, setelah ia dipercaya untuk mengemban jabatan sebagai Kepala Administrasi Pengembangan Agribisnis DInas Pertanian Tanaman Provinsi Lampung, mulai pada 1994 hingga 1999.

Lalu pada 2005 hingga 2010, Arinal ditunjuk menjadi Kepala Dinas Kehutanan Provinsi Lampung. Dilanjutkan pada 2014 hingga memasuki masa pensiun tahun 2016, ia menjabat sebagai Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Lampung.

Sebelum pensiun, ia sempat bergabung dengan Partai Golkar dan menjabat sebagai Ketua DPD Golkar Lampung sejak 2017 sampai sekarang.
Berbekal pengalaman di pemerintahan dan menjabat sebagai petinggi Golkar Lampung, pada 2018, Arinal menggandeng Chusnunia Chalim untuk maju di Pilgub Lampung. Pasangan ini berhasil memenangkan Pilkada.

Arinal Djunaidi dan Chusnunia Chalim kemudian dilantik Presiden Jokowi pada 19 Juni 2019. Pasangan ini bakal menjabat sebagai pemimpin dan akan memimpin Lampung hingga 2024 mendatang.

Sumber: Suara.com/Damayanti Kahyangan

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Editor :
Berita Terkait
Berita Terkini
Food & Travel22 November 2024, 09:00 WIB

Resep Scrambled Egg Toast, Roti Panggang Telur Creamy yang Simpel Dibuat

Scrambled Egg Toast sangat populer sebagai menu sarapan karena praktis, lezat, dan kaya protein.
Ilustrasi. Scramble Egg Toast. (Sumber : Freepik/Timolina)
Sukabumi22 November 2024, 08:36 WIB

Pohon Duku 12 Meter Tumbang Rusak Rumah Warga Nagrak Sukabumi

Dampak hujan deras, pohon duku setinggi 12 meter tumbang rusak rumah warga di Nagrak Sukabumi.
Kondisi rumah yang tertimpa pohon duku tumbang di Desa Pawenang, Nagrak Sukabumi, Kamis, 21 November 2024 | Foto : P2BK Nagrak
Sehat22 November 2024, 08:00 WIB

13 Manfaat Petai untuk Kesehatan: Kunci Jantung Sehat dan Tubuh Bugar

Meski sering dikeluhkan karena baunya yang menyengat, petai ternyata memiliki banyak manfaat bagi kesehatan. Apa saja manfaatnya? Yuk, simak penjelasannya!
Ilustrasi manfaat petai untuk kesehatan (Sumber : pexels.com/@STUDIO LIMA)
Sukabumi22 November 2024, 07:56 WIB

Sekda Ade Suryaman Hadiri Rapat Banggar DPRD Sukabumi

Sekretaris Daerah Kabupaten Sukabumi, Ade Suryaman, menghadiri Rapat Kerja Gabungan Badan Anggaran (Banggar) DPRD dan Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) Kabupaten Sukabumi
Sekretaris Daerah Kabupaten Sukabumi Ade Suryaman dan Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi Budi Azhar Mutawali | Foto : Dokpim
Sukabumi Memilih22 November 2024, 06:55 WIB

Adu Kekayaan Pasangan Cabup Cawabup Sukabumi, Siapa Paling Kaya?

Pilkada 2024 di Kabupaten Sukabumi akan diikuti oleh dua pasangan calon, mereka adalah Iyos Somantri - Zainul yang diusulkan oleh koalisi 11 partai politik dan Asep Japar - Andreas yang diusulkan oleh koalisi 5 partai politik.
Pasangan calon Pilkada Kabupaten Sukabumi: Iyos Somantri-Zainul dan Asep Japar-Andreas | Foto : sukabumiupdate
Science22 November 2024, 06:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 22 November 2024, Siang Hari Turun Hujan

Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan ringan dan berawan pada 22 November 2024.
Ilustrasi Hujan. Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan ringan dan berawan pada 22 November 2024. (Sumber : Pixabay)
Sukabumi Memilih21 November 2024, 22:29 WIB

Dukungan Istri, Dibalik Optimisme Asep Japar Menjemput Kemenangan Pilkada Sukabumi

Asep Japar, calon bupati Sukabumi nomor urut 2, melangkah dengan penuh semangat dalam menghadapi pemilihan kepala daerah (Pilkada) Kabupaten Sukabumi
Asep Japar dan istri | Foto : Sukabumiupdate
Sehat21 November 2024, 21:00 WIB

7 Penyebab Gagal Jantung Sisi Kiri : Simak Diagnosis dan Cara Penanganannya

Gagal jantung sisi kiri terjadi ketika ventrikel kiri jantung tidak bisa memompa darah secara efektif ke seluruh tubuh.
Ilustrasi gagal jantung sebelah kiri (Sumber : Freepik/@wayhomestudio)
Jawa Barat21 November 2024, 20:40 WIB

Gempa Beruntun Guncang Cianjur, Sejumlah Gedung Sekolah Dilaporkan Rusak

Gempa tektonik terjadi secara beruntun, Kamis 21 November 2024. Warga yang merasakan getaran gempa itu pun terbatas wilayahnya yaitu Kecamatan Cibeber, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.
Gempabumi Cianjur, Kamis (21/11/2024) | Foto : Pixabay
Sukabumi21 November 2024, 20:18 WIB

Sempat Tertutup Longsor, Akses Ke Pondok Halimun dan Goalpara Sukabumi Kembali Normal

Dua bencana longsor terjadi dampak hujan deras di Kabupaten Sukabumi. Longsor dan pohon bambu tumbang di jalan menuju wisata Pondok Halimun di Kecamatan Sukabumi, dan longsor di jalan Cisarua - Goalpara, Kecamatan Sukaraja.
Longsor di Jalan Pondok Halimun, Kecamatan Sukabumi | Foto : Istimewa