9 Peristiwa di Indonesia yang Menyedot Perhatian Publik Sepanjang Tahun 2022

Senin 26 Desember 2022, 20:30 WIB
(Ilustrasi) Beberapa peristiwa yang terjadi di Indonesia sepanjang 2022 ini cukup menyedot perhatian publik (Sumber : Istimewa)

(Ilustrasi) Beberapa peristiwa yang terjadi di Indonesia sepanjang 2022 ini cukup menyedot perhatian publik (Sumber : Istimewa)

SUKABUMIUPDATE.com - Tahun 2023 telah di depan mata dan kita akan segera meninggalkan tahun 2022. Namun, selama 2022 ada banyak peristiwa penting di Indonesia yang berhasil menyedot perhatian publik.

Bahkan sebagian dari peristiwa ini menjadi peristiwa kelam bagi sebagian orang. Lalu, apa yang terjadi di 2022, berikut rangkumannya yang dilansir dari Suara.com.

1. Penipuan Robot Trading

Pada bulan Maret 2022, Indonesia dihebohkan dengan ditangkapnya dua orang influencer yang sering disebut "Sultan", yaitu Doni Salmanan dan Indra Kenz yang diduga terlibat dalam kasus penipuan robot trading.

Baca Juga: Drainase Meluap jadi Pemicu Banjir Langganan Jalan Nasional di Waluran Sukabumi

Keduanya yang kerap kali memamerkan harta kekayaan di media sosial mereka. Tertangkapnya dua orang influencer itu pun berbuntut pada pemanggilan para artis yang diduga juga sempat mempromosikan robot trading, seperti Atta Halilintar dan Rizky Billar. Akhirnya, Doni dan Indra Kenz ditetapkan sebagai tersangka penipuan.

2. Demo 11 April

Di tengah-tengah bangkitnya ekonomi Indonesia, ribuan mahasiswa pun turun ke jalan pada tanggal 11 April 2022 untuk menuntut pelaksanaan pemilu tahun 2024 yang sempat diterpa isu akan ditunda dan menolak adanya wacana tiga periode kepemimpinan Presiden Jokowi.

Baca Juga: 5 Tips Cegah Berat Badan Naik Saat Libur Nataru untuk Wanita Lansia 50-an

Demo yang juga disertai aksi anarkis ini pun terjadi di berbagai daerah di Indonesia. Bahkan, aktivis Ade Armando pun ikut babak belur dalam aksi demo ini.

3. Perbedaan awal puasa

Peristiwa lain yang juga terjadi di tahun 2022 adalah perbedaan awal bulan puasa yang diumumkan oleh Kementerian Agama.

Organisasi Muhammadiyah yang sudah mengumumkan bahwa bulan Ramadhan jatuh pada hari Sabtu, 2 April 2022, sedangkan perhitungan isbat yang dilakukan oleh pemerintah menyatakan bahwa bulan Ramadhan jatuh pada hari Minggu, 3 April 2022.

Baca Juga: Diduga Jadi Pacar Baru Song Joong Ki, Siapa Katy Louise Saunders?

Perbedaan awal puasa ini pun sempat menjadi perdebatan di masyarakat, namun akhirnya pemerintah mengumumkan bahwa hari raya Idul Fitri jatuh pada hari yang sama dengan Muhammadiyah, yaitu tanggal 2 Mei 2022.

4. Meninggalnya Eril putra Ridwan Kamil

Kabar duka pun datang dari keluarga Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil. Sang putra Emmeril Kahn atau akrab disapa Eril diketahui hanyut di Sungai Aare, Swiss saat sedang liburan di Eropa dan mencoba berenang di tengah arus deras Aare.

Baca Juga: Mengenal Demam Lassa, Penyakit Zoonosis yang Ditularkan oleh Tikus

Eril yang diketahui memiliki kemampuan renang yang mumpuni pun terhanyut oleh arus. Berita hilangnya Eril pun membuat satuan kepolisian di sekitaran Sungai Aare beserta tim SAR pun langsung melakukan pencarian sepanjang aliran sungai Aare.

Pencarian selama 14 hari sejak pertama kali diketahui hilang pada 26 Mei 2022, akhirnya jenazah Eril ditemukan pada 8 Juni 2022 oleh seorang guru SD yang kebetulan melewati bendungan aliran sungai Aare. Meninggalnya Eril ini pun membuat banyak orang kehilangan, terutama rekan-rekan sejawat Eril.

5. Penembakan Brigadir J

Pada bulan Juli tepatnya tanggal 11 Juli 2022, Kepolisian pun mengumumkan adanya peristiwa tembak menembak antara anggota kepolisian, yaitu Bharada E dan Brigadir J yang menyebabkan Brigadir J tewas di rumah dinas bosnya, Ferdy Sambo di daerah Duren Tiga Jakarta Selatan.

Baca Juga: 6 Tempat yang Paling baik untuk Berdoa Bagi Umat Muslim, Yuk Ketahui

Kejanggalan demi kejanggalan selama proses penyelidikan pun akhirnya mengungkap fakta bahwa Brigadir J menjadi korban pembunuhan berencana yang diinisiasi oleh sang atasan sendiri, Ferdy Sambo yang saat itu masih menjabat sebagai Kadiv Propam Mabes Polri.

6. Tragedi Kanjuruhan

Belum pulih dari peristiwa penembakan Brigadir J, lagi-lagi masyarakat Indonesia dikejutkan dengan tragedi kerusuhan di Stadion Kanjuruhan Malang yang menewaskan setidaknya 135 orang yang menjadi penonton pada laga Arema vs Persebaya pada (01/10/2022) lalu.

Peristiwa berdarah yang membuat masyarakat Indonesia berang ini pun membuat pihak kepolisian pun membuat investigasi besar-besaran. Dari peristiwa ini, setidaknya ada lima orang yang ditetapkan sebagai tersangka.

Baca Juga: Produksi Lele Dumbo Sukabumi Capai 656.684 Ton, Mengenal Ikan Persilangan Afrika-Taiwan

7. Gempa Cianjur

Bencana alam gempa bumi yang berpusat di Kabupaten Cianjur cukup menyedot perhatian publik.
Gempa berkekuatan Magnitudo 5.6 yang terjadi pada Senin (21/11/2022) dan menyebabkan sedikitnya 635 orang meninggal dunia, ribuan rumah rusak dan ribuan orang terpaksa harus mengungsi.
Gempa tersebut diketahui disebabkan oleh sesar lokal yang kemudian dinamakan sesar Cugenang.

8. Bom Polsek Astana Anyar

Bom bunuh diri yang dilakukan oleh pelaku berinisial AS menyebabkan AS selaku pelaku dan satu orang anggota Polsek Astaanyar, Aipda Sofyan gugur dalam peristiwa tersebut.

Aksi teror dengan bom yang menggemparkan warga Bandung ini pun membuat pihak kepolisian langsung menginvestigasi dan melakukan olah TKP pada Rabu, (07/12/2022).

Baca Juga: Akhir Tahun Mau Ganti HP? Simak 5 Rekomendasi HP Xiaomi Rp 1 Jutaan

Bom bunuh diri yang disinyalir merupakan aksi protes dari pelaku dan membuat warga sekitar menjadi lebih waspada dan beberapa dari mereka memilih mengungsi sementara.

9. Penetapan RKUHP

Rancangan Kitab Undang-Undang Hukum Pidana (RKUHP) pun akhirnya disahkan oleh DPR RI pada 6 Desember 2022 lalu.

RKUHP yang sempat mendapat protes keras dari masyarakat ini pun hingga kini masih menjadi perdebatan publik karena berisi pasal-pasal yang dianggap kriminalisasi oleh sebagian orang dan tidak berdasar.


Sumber: Suara.com/Dea Nabila

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Editor :
Berita Terkait
Berita Terkini
Sukabumi18 Januari 2025, 18:29 WIB

Dinkes Apresiasi Operasi Katarak Gratis Polres Sukabumi, Sasar 200 Pasien

Ratusan pasien mengidap katarak melaksanakan oprasi di Mako polres Sukabumi yang berada di raya Jajaway, Desa Citepus, Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi, pada Sabtu (18/1/2025).
Puluhan pasien sedang antri untuk melaksanakan oprasi katarak di Mako Polres Sukabumi, Minggu (18/1/2024)  |  Foto : Ilyas Supendi
Life18 Januari 2025, 18:00 WIB

Amalkan Doa Ini Insya Allah Rezeki datang dari Segala Penjuru!

Membaca doa rezeki adalah salah satu cara untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT dan memohon rezeki yang halal dan berkah.
Ilustrasi berdoa - Membaca doa rezeki adalah salah satu cara untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT dan memohon rezeki yang halal dan berkah.(Sumber : Foto: Pixabay.com)
Sukabumi18 Januari 2025, 17:55 WIB

Sidak Peternakan Sapi Tak Berizin Di Cicurug, Ini Arahan DPMPTSP Sukabumi

Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kabupaten Sukabumi melakukan inspeksi ke eks gedung garmen yang kini digunakan sebagai ternak sapi di Kampung Nangklak, RT 06/06, Desa Tenjoayu, Kecamatan Cicurug
DPMPTSP Kabupaten Sukabumi inspeksi ke eks gedung garmen yang kini digunakan sebagai kandang sapi di Desa Tenjoayu, Kecamatan Cicurug, Sabtu (18/1/2025) | Foto : Istimewa
Sukabumi18 Januari 2025, 17:34 WIB

Terdampak Gempa Magnitudo 4,3, Tembok Rumah Warga Ambruk Di Loji Sukabumi

Satu unit rumah warga di Kampung Babakan, RT 014/RW 010, Desa Loji, Kecamatan Simpenan, Kabupaten Sukabumi, mengalami kerusakan akibat gempa bumi yang terjadi pada Sabtu (18/1/2025).
Tembok rumah warga ambruk di Loji Sukabumi, akibat diguncang gempa magnitudo 4,3  | Foto : Ilyas
Sukabumi18 Januari 2025, 17:07 WIB

Longsor Gerus Rumpun Bambu, Satu Rumah Warga Di Benda Sukabumi Terdampak

Longsor terjadi di Kampung Bangkongreang RT 1/4, Desa Benda, Kecamatan Cicurug, Kabupaten Sukabumi, pada Sabtu (18/1/2025) sekitar pukul 05.00 WIB
Longsor timpa teras rumah warga di Benda Cicurug Sukabumi | Foto : P2BK Cicurug
Musik18 Januari 2025, 17:00 WIB

Lirik Lagu ‘Mengapa Harus Shin Tae Yong’ - Icha Yolanda dan Om Nirwana

Lagu ‘Mengapa Harus Shin Tae Yong’ yang dipopulerkan Icha Yolanda dan Om Nirwana kini sedang viral.
Lagu ‘Mengapa Harus Shin Tae Yong’ yang dipopulerkan Icha Yolanda dan Om Nirwana kini sedang viral. (Sumber : Screenshot YouTube/ iYon Nirwana).
Bola18 Januari 2025, 16:00 WIB

Prediksi Madura United vs Barito Putera: Duel Dua Tim Papan Bawah!

Madura United akan menjamu Barito Putera dalam lanjutan Liga 1 2024/2025 pekan ke-19 malam ini.
Madura United akan menjamu Barito Putera dalam lanjutan Liga 1 2024/2025 pekan ke-19 malam ini. (Sumber : Instagram).
Sukabumi18 Januari 2025, 15:45 WIB

Buruh dan Pelajar Collab Edarkan Hexymer-Tramadol di Sukabumi, Ditangkap saat Transaksi

Barang bukti yang disita adalah empat paket hexymer dan lima setrip tramadol.
Kedua terduga pelaku kasus obat keras terbatas yang ditangkap di Kecamatan Sagaranten, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (18/1/2025). | Foto: Polsek Sagaranten
Sukabumi18 Januari 2025, 15:23 WIB

Lindas Material Longsor, Truk Terguling di Jalan Nasional di Simpenan Sukabumi

Longsor ini sempat menutup Jalan Nasional Bagbagan-Kiara Dua.
Truk terguling di Jalan Nasional Bagbagan-Kiara Dua, tepatnya di Kampung Cisarakan, Desa Loji, Kecamatan Simpenan, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (18/1/2025). | Foto: Istimewa
Inspirasi18 Januari 2025, 15:00 WIB

Lowongan Kerja Sukabumi Sebagai Cook Sushi, Cek Kualifikasinya Disini!

Apabila kamu tertarik dengan lowongan kerja ini, segera daftarkan diri sekarang juga!
Ilustrasi - Lowongan Kerja Sukabumi Sebagai Cook Sushi, Cek Kualifikasinya Disini! (Sumber : Freepik.com/@ASphotofamily)