Orang Tua Bharada E Bongkar Kuatnya Pengaruh Ferdy Sambo, Anaknya Sampai Bohongi Kapolri

Jumat 02 Desember 2022, 18:30 WIB
Ferdy Sambo | Foto: Suara.com/Alfian Winanto

Ferdy Sambo | Foto: Suara.com/Alfian Winanto

SUKABUMIUPDATE.com - Kasus pembunuhan Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat (Brigadir J) telah membongkar kuasa dan pengaruh yang dimiliki oleh seorang Ferdy Sambo.

Melansir dari Suara.com, meski masih di bawah Kapolri, Sambo dinilai memiliki pengaruh yang berlebih.

Adapun kedua orang tua Richard Eliezer (Bharada E) turut memberikan pernyataan bahwa Sambo punya pengaruh yang tak wajar.

Baca Juga: Panas! Perang Tudingan Sambo vs Kabareskrim, Imbas Nyanyian Ismail Bolong Soal Dugaan Suap Tambang

Orang tua Richard yakni Junus dan Ine blak-blakan menjelaskan hal tersebut saat menjadi tamu di acara Rosi yang disiarkan via kanal Youtube Kompas TV dan dibawakan oleh penyiar tersohor, Rosiana Silalahi.

Rosiana atau yang akrab dipanggil dengan Rosi dibuat penasaran mengapa bisa seorang Sambo yang berpangkat di bawah Kapolri bisa berhasil memberikan doktrin terkait dengan skenario palsu tembak-menembak antara Bharada E dengan mendiang Brigadir J.

"Kalau dia (Kapolri) takut dan terdoktrin oleh Sambo, kenapa gak dia (Sambo) yang takut dengan bintangnya lebih banyak, dengan Kapolri?," tanya Rosi penuh rasa penasaran.

Baca Juga: Ngaku Fans, Wanita yang Terobos Ruang Sidang dan Dekati Ferdy Sambo Minta Maaf

Ine selaku ibunda Bharada E mengungkap bahwa pengaruh yang dimiliki oleh Sambo begitu besar. Sambo telah berkiprah sekian lama di Polri sehingga menjalin kedekatan dengan sang Kapolri. Ine juga menilai doktrin Sambo terlalu kuat sehingga bisa menggaet kepercayaan Kapolri.

"Saat itu memang mbak, karena pengaruh dari Sambo begitu kuat sama dia. Karena dia sudah tujuh bulan di sana, dan selama ini mungkin karena kebersamaan mereka itu. Terus ya kita juga berpikir bahwa doktrinnya itu begitu kuat," jawab Ine.

Ine juga mengungkap kekuatan doktrin Sambo bisa membuat putranya tak mau berkata jujur kepada orang tuanya. Adapun Richard sempat bersikukuh bahwa fakta yang terjadi adalah tembak-menembak, sebagaimana yang sudah direncanakan oleh Sambo melalui skenarionya.

Baca Juga: Padahal di Sukabumi, Beredar Video Hoaks Angin Puting Beliung Usai Gempa Cianjur

"Sampai (Richard) di depan orang tuanya, yang melahirkan dia, dia gak bisa terbuka. Keras sekali (doktrin Sambo). Kalau dia sudah didoktrin begitu memang keras. Tapi saya dari dia kecil tahu kalau anak ini prinsipnya apa yang dia bilang dan dia pegang itu gak bisa berubah, susah berubah," keluh Ine kepada Rosi.

Ine lebih lanjut juga mengaku bahwa kesetiaan Richard membuatnya mempertahankan perintah Sambo untuk memuluskan skenarionya itu.

Ibunda Bharada E tersebut bahkan menyayangkan melalui kesetiaan buta tersebut, Richard berbohong di depan orang tua hingga Tuhan.

"Mungkin terlalu setia kepada apa yang diperintah, di depan kita, di depan Tuhan aja berkeras berbohong. Sudah dibawa ke pendeta, sudah didoakan secara pribadi. Dia masih keras dengan pernyataannya, gak berubah," singgung Ine.

Sumber: Suara.com/Armand Ilham

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Editor :
Berita Terkait
Berita Terkini
Sukabumi18 Januari 2025, 18:29 WIB

Dinkes Apresiasi Operasi Katarak Gratis Polres Sukabumi, Sasar 200 Pasien

Ratusan pasien mengidap katarak melaksanakan oprasi di Mako polres Sukabumi yang berada di raya Jajaway, Desa Citepus, Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi, pada Sabtu (18/1/2025).
Puluhan pasien sedang antri untuk melaksanakan oprasi katarak di Mako Polres Sukabumi, Minggu (18/1/2024)  |  Foto : Ilyas Supendi
Life18 Januari 2025, 18:00 WIB

Amalkan Doa Ini Insya Allah Rezeki datang dari Segala Penjuru!

Membaca doa rezeki adalah salah satu cara untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT dan memohon rezeki yang halal dan berkah.
Ilustrasi berdoa - Membaca doa rezeki adalah salah satu cara untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT dan memohon rezeki yang halal dan berkah.(Sumber : Foto: Pixabay.com)
Sukabumi18 Januari 2025, 17:55 WIB

Sidak Peternakan Sapi Tak Berizin Di Cicurug, Ini Arahan DPMPTSP Sukabumi

Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kabupaten Sukabumi melakukan inspeksi ke eks gedung garmen yang kini digunakan sebagai ternak sapi di Kampung Nangklak, RT 06/06, Desa Tenjoayu, Kecamatan Cicurug
DPMPTSP Kabupaten Sukabumi inspeksi ke eks gedung garmen yang kini digunakan sebagai kandang sapi di Desa Tenjoayu, Kecamatan Cicurug, Sabtu (18/1/2025) | Foto : Istimewa
Sukabumi18 Januari 2025, 17:34 WIB

Terdampak Gempa Magnitudo 4,3, Tembok Rumah Warga Ambruk Di Loji Sukabumi

Satu unit rumah warga di Kampung Babakan, RT 014/RW 010, Desa Loji, Kecamatan Simpenan, Kabupaten Sukabumi, mengalami kerusakan akibat gempa bumi yang terjadi pada Sabtu (18/1/2025).
Tembok rumah warga ambruk di Loji Sukabumi, akibat diguncang gempa magnitudo 4,3  | Foto : Ilyas
Sukabumi18 Januari 2025, 17:07 WIB

Longsor Gerus Rumpun Bambu, Satu Rumah Warga Di Benda Sukabumi Terdampak

Longsor terjadi di Kampung Bangkongreang RT 1/4, Desa Benda, Kecamatan Cicurug, Kabupaten Sukabumi, pada Sabtu (18/1/2025) sekitar pukul 05.00 WIB
Longsor timpa teras rumah warga di Benda Cicurug Sukabumi | Foto : P2BK Cicurug
Musik18 Januari 2025, 17:00 WIB

Lirik Lagu ‘Mengapa Harus Shin Tae Yong’ - Icha Yolanda dan Om Nirwana

Lagu ‘Mengapa Harus Shin Tae Yong’ yang dipopulerkan Icha Yolanda dan Om Nirwana kini sedang viral.
Lagu ‘Mengapa Harus Shin Tae Yong’ yang dipopulerkan Icha Yolanda dan Om Nirwana kini sedang viral. (Sumber : Screenshot YouTube/ iYon Nirwana).
Bola18 Januari 2025, 16:00 WIB

Prediksi Madura United vs Barito Putera: Duel Dua Tim Papan Bawah!

Madura United akan menjamu Barito Putera dalam lanjutan Liga 1 2024/2025 pekan ke-19 malam ini.
Madura United akan menjamu Barito Putera dalam lanjutan Liga 1 2024/2025 pekan ke-19 malam ini. (Sumber : Instagram).
Sukabumi18 Januari 2025, 15:45 WIB

Buruh dan Pelajar Collab Edarkan Hexymer-Tramadol di Sukabumi, Ditangkap saat Transaksi

Barang bukti yang disita adalah empat paket hexymer dan lima setrip tramadol.
Kedua terduga pelaku kasus obat keras terbatas yang ditangkap di Kecamatan Sagaranten, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (18/1/2025). | Foto: Polsek Sagaranten
Sukabumi18 Januari 2025, 15:23 WIB

Lindas Material Longsor, Truk Terguling di Jalan Nasional di Simpenan Sukabumi

Longsor ini sempat menutup Jalan Nasional Bagbagan-Kiara Dua.
Truk terguling di Jalan Nasional Bagbagan-Kiara Dua, tepatnya di Kampung Cisarakan, Desa Loji, Kecamatan Simpenan, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (18/1/2025). | Foto: Istimewa
Inspirasi18 Januari 2025, 15:00 WIB

Lowongan Kerja Sukabumi Sebagai Cook Sushi, Cek Kualifikasinya Disini!

Apabila kamu tertarik dengan lowongan kerja ini, segera daftarkan diri sekarang juga!
Ilustrasi - Lowongan Kerja Sukabumi Sebagai Cook Sushi, Cek Kualifikasinya Disini! (Sumber : Freepik.com/@ASphotofamily)