Boy Grup K-Pop Epik High Ajak B.I Garap Album “Epik High is Here”

Selasa 12 Januari 2021, 05:02 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Boy Grup K-Pop, Epik High akan merilis album terbaru berjudul “Epik High is Here”. Kabar mengejutkan di album terbaru ini, ada Kim Hanbin atau B.I eks leader boy grup iKON diumumkan sebagai salah satu artis yang akan berkolaborasi dalam penggarapan album yang dirilis pada 18 Januari 2021 mendatang ini.

Selain B.I, beberapa nama artis yang termasuk ke dalam daftar yaitu:

- G.Soul (penyanyi)

- CL (penyanyi dan rapper, eks leader girl grup 2NE1)

- Heize (penyanyi, penulis lagu dan komposer)

- Zico (rapper, produser dan penulis lagu)

- Nucksal (rapper)

- Kim Sawol (penyanyi folk/rock dan penulis lagu)

- Woo (rapper)

- Changmo (rapper dan produser)

- Miso (rapper dan penyanyi)

Daftar tersebut diumumkan secara bertahap sejak tanggal 6, 7 dan 11 Januari 2021. Dalam foto promosi, terlihat B.I yang mengenakan hoodie biru membuat banyak orang kaget. Pasalnya, setelah memutuskan untuk keluar dari iKON, iKonic (fans iKon) menunggu karya sang rapper tersebut. Seperti diketahui bahwa selama ini banyak karya iKON yang diciptakan oleh leadernya tersebut. 

Timeline perilisan album baru Epic High

Timeline perilisan album baru Epic High "Epic High is Here". | Sumber: instagram.com/blobyblo

Lagu-lagu dalam album ke-10 Epic High itu akan dirilis menjadi 2 part atau 2 CD.  Namun, tidak hanya lagu, Trio yang beranggotakan Tablo, Mithra dan DJ Tukutz juga rencananya akan merilis film dokumenter dan teaser video musik dari “Epik High is Here”.

Kolaborasi ini bisa terwujud karena B.I pernah bernaung dalam satu agensi yang sama di YG Entertainment. Projek kali ini bukan kerjasama pertama, sebelumnya di tahun 2014, mereka pernah berkolaborasi dalam single lagu berjudul “Born Hater” yang juga mengikutsertakan juga rapper Beenzino, Mino, Bobby dan Verbal Jint. 

Setelah lebih dari tujuh tahun berada di bawah naungan agensi YG Entertainment, grup yang beranggotakan tiga orang itu memutuskan untuk tidak memperpanjang kontrak dan keluar pada tahun 2018 lalu. 

Sementara B.I memutuskan untuk keluar dari iKON pada tahun 2016 setelah muncul berita skandal terkait sang rapper ini yang hendak membeli narkoba jenis ganja dan LSD (Lysergic Acid Diethylamide). Rapper multitalenta itu kini diketahui menjabat sebagai Direktur Eksekutif 10K.  

Melalui album bertajuk “Epik High is Here” ini, tak hanya fans Epik High yang udah gak sabar menantikan kolaborasi ini, tetapi juga para iKonic meramaikan berita ini dengan memenuhi thread di platform media sosial Twitter dengan tagar #KIMHANBIN untuk mengobati kerinduan dengan sang idol setelah lama vakum yang kini bersiap untuk comeback.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkini
Bola22 November 2024, 14:00 WIB

Prediksi Persib Bandung vs Borneo FC di Liga 1 2024/2025: H2H, Susunan Pemain dan Skor

Persib Bandung vs Borneo FC akan tersaji malam ini Jumat (22/11/2024), mulai pukul 19.00 WIB.
Persib Bandung vs Borneo FC akan tersaji malam ini Jumat (22/11/2024), mulai pukul 19.00 WIB. (Sumber : X/@BorneoSMR/@persib).
Sukabumi22 November 2024, 13:57 WIB

Lewat Inovasi Kesehatan, Kota Sukabumi Raih KIJB 2024 Pemprov Jabar

Reni mengapresiasi prestasi Puskesmas Sukakarya.
Puskesmas Sukakarya Kota Sukabumi meraih KIJB 2024 di Trans Hotel, Kota Bandung, Kamis, 21 November 2024. | Foto: Istimewa
Nasional22 November 2024, 13:56 WIB

Kronologi Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan, Berawal dari Masalah Tambang

Berikut kronologi polisi tembak polisi di Solok Selatan menurut Kapolda Sumbar Irjen Suharyono.
Ilustrasi. Peristiwa polisi tembak polisi terjadi di Solok Sumbar. | Foto : Pixabay
Sukabumi Memilih22 November 2024, 13:50 WIB

Profil Teddy Lesmana, Panelis di Debat ke II Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024

Teddy Lesmana yang saat ini terpilih jadi panelis di debat Pilbup 2024 adalah sosok yang menginspirasi karena dedikasinya dalam dunia pendidikan dan hukum.
Teddy Lesmana saat ini berprofesi sebagai Dekan Fakultas Hukum, Bisnis dan Pendidikan di Nusa Putra University Sukabumi. (Sumber : Instagram/@teddyzeeous).
DPRD Kab. Sukabumi22 November 2024, 13:34 WIB

Apresiasi Kunjungan KPK, Ketua DPRD Sukabumi: Perkuat Komitmen Bersama Perangi Korupsi

Menurut Budi, kegiatan ini merupakan program rutin tahunan yang dilakukan oleh KPK untuk memberikan pendidikan antikorupsi kepada pemerintah daerah.
Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi, Budi Azhar Mutawali. (Sumber : SU/Ilyas)
Sukabumi22 November 2024, 13:30 WIB

KPK Beri Penyuluhan Pencegahan Korupsi untuk Anggota DPRD Kabupaten Sukabumi

Adapun penyuluhan yang diberikan yang pertama terkait pendidikan anti korupsi, kedua pencegahan dan ketiga penindakan.
Kepala Satuan Tugas Wilayah II Koordinasi dan Supervisi KPK RI, Arif Nurcahyo saat memberikan penyuluhan kepada 60 anggota DPRD Kabupaten Sukabumi. (Sumber : SU/Ilyas)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 13:11 WIB

Dipandu Yasmin dan Agung, Daftar Panelis Debat ke II Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024

Debat antara paslon 01, Iyos - Zainul dan paslon 02 Asep Japar - Andreas akan berlangsung Jumat (22/11/2024) di Hotel Sutan Raja Bandung, mulai pukul 14.00 WIB.
Presenter INews TV Yasmin Athania akan memandu (hots) debat publik II Pilkada Kabupaten Sukabumi, Jumat (22/11/2024) (Sumber: akun medsos Yasmin Athania)
Food & Travel22 November 2024, 13:00 WIB

Kebun Teh Cipasung, HTMnya Rp10.000 Spot Menarik untuk Healing di Majalengka

Biaya masuk ke Kebun Teh Cipasung cukup terjangkau, sehingga Anda tidak perlu mengeluarkan biaya yang besar untuk menikmati keindahan alam ini.
Dengan semua kelebihan yang dimiliki, Kebun Teh Cipasung memang layak untuk dijadikan tujuan wisata Anda. (Sumber : Screenshot YouTube/@Apri Subroto).
Bola22 November 2024, 12:00 WIB

Prediksi Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta di Liga 1: H2H, Susunan Pemain dan Skor

Persebeya vs Persija akan tersaji sore ini dalam lanjutan liga 1 pekan ke-11.
Persebeya vs Persija akan tersaji sore ini dalam lanjutan liga 1 pekan ke-11. (Sumber : X/@persebayaupdate/@Persija_Jkt).
Sukabumi22 November 2024, 11:58 WIB

Diduga Pecah Ban, Truk Muatan Pasir Masuk Jurang di Parungkuda Sukabumi

Berikut kronologi sementara kecelakaan tunggal truk muatan pasir masuk jurang di Parungkuda Sukabumi.
Kondisi truk muatan pasir yang masuk jurang di pinggir jalan raya di Parungkuda Sukabumi. (Sumber : SU/Ibnu)