NCT 127 Bakal Balik Ke Indonesia Lewat Konser NEO CITY – THE MOMENTUM Tahun Depan

Kamis 07 November 2024, 18:30 WIB
NCT 127 Bakal Balik Ke Indonesia Lewat Konser NEO CITY – THE MOMENTUM Tahun Depan (Sumber : Instagram/@nct127)

NCT 127 Bakal Balik Ke Indonesia Lewat Konser NEO CITY – THE MOMENTUM Tahun Depan (Sumber : Instagram/@nct127)

SUKABUMIUPDATE.com - Kabar gembira karena NCT 127 akan kembali di Indonesia menyapa penggemar melalui tur konser keempat mereka bertajuk NEO CITY – THE MOMENTUM pada 15 dan 16 Februari 2025.

Konser tersebut diumumkan langsung oleh SM Entertainment pada Selasa, 5 November 2025 lalu. Selain Jakarta, ada beberapa kota yang akan didatangi oleh grup yang dipimpin oleh Taeyong itu.

Meski sudah merilis poster dan mengumumkan tanggal konser, tetapi hingga saat ini belum diberitahu dimana lokasi konser NEO CITY – THE MOMENTUM di Jakarta, dan promotor lokal mana yang akan membawanya.

NCT 127 akan memulai tur konsernya di Gocheok Sky Dome, Seoul, Korea Selatan pada 18 dan 19 Januari 2025. Setelah itu, mereka akan mendatangi Jakarta sebagai kota untuk tur Asia di tanggal 15 dan 16 Februari 2025, kemudian ke Bangkok pada 22-23 Februari 2025.

Baca Juga: Pamer Potongan Rambut Baru, Jaehyun NCT Mulai Wajib Militer Hari Ini

Usai di Asia, grup beranggotakan Taeyong, Johnny, Haechan, Mark, Doyoung, Yuta, Jaehyun, dan Jungwoo, akan melanjutkan tur konsernya ke Amerika yang dimulai dari Duluth pada 28 Februari 2025.

Lalu konser NEO CITY – THE MOMENTUM dilanjutkan ke Newark di tanggal 2 Maret , Toronto 5 Maret, Rosemont 7 Maret, San Antonio 9 Maret, dan berakhir di Los Angeles 12 Maret 2025.

Setelah itu grup pelantun lagu Fact Check itu akan mengunjungi Jepang dengan menggelar konser di empat kota besarnya, yakni Osaka 15-16 Maret, Taipei 22-23 Maret, Fukuoka 29-30 Maret, Nagoya 5-6 April, dan ditutup di Macau pada 26-27 April 2024.

Namun, untuk konser NEO CITY – THE MOMENTUM dipastikan akan ada beberapa member yang tidak akan berpartisipasi. Taeyong dan Jaehyun sedang menjalani wajib militer. Sementara, Taeil sudah dikeluarkan dari grup karena kasus dugaan kekerasan seksual.

Baca Juga: NCT DREAM Bakal Merilis Album Baru Bulan Dengan Formasi Lengkap

Meski begitu, para NCTZen (nama penggemar NCT127) sangat menantikan konser ini meski hanya Johnny, Haechan, Mark, Doyoung, Yuta, dan Jungwoo yang akan memberikan penampilan spektakuler.

Kedatangan NCT127 di Indonesia bukan untuk pertama kali, sebelumnya mereka sudah menggelar tiga kali konser. Pertama NEO CITY: JAKARTA - THE LINK pada 4 dan 5 November 2022 di ICE BSD, Tangerang.

Lalu, mereka datang lagi ke Indonesia dalam konser SMTOWN Live in Jakarta pada 23 September 2023 di Gelora Bung Karno. Kemudian, NEO CITY: JAKARTA - The Unity di Indonesia Arena, Senayan, pada 13 dan 14 Januari 2024.

Tahun ini, NCT 127 comeback dengan merilis album keenam mereka bertajuk Walk pada 15 Juli 2024. Ini adalah kembalinya mereka dengan lagu baru tanpa Taeyong, yang sedang menjalani wajib militer.

Sumber: Soompi

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkait
Berita Terkini
Sukabumi Memilih07 November 2024, 20:42 WIB

Live di Sukabumiupdate, Debat Pilwalkot Sukabumi Dibagi 6 Segmen di Pandu 5 Panelis

Debat Publik Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Sukabumi pada Pilkada 2024 akan segera dilaksanakan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Sukabumi.
Paslon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Sukabumi dengan nomor urutnya (dari kiri): Achmad Fahmi-Dida Sembada, Ayep Zaki-Bobby Maulana, dan Mohamad Muraz-Andri Setiawan Hamami. | Foto: SU/Asep Awaludin
Sukabumi07 November 2024, 20:36 WIB

Perhatian Pemkab Sukabumi untuk ODGJ yang Dikurung dan Dirantai di Jampangtengah

Pria ODGJ yang dikurung dan dirantai di Jampangtengah Sukabumi bakal mendapat penanganan lanjutan.
Aso saat dikunjungi oleh ibunya Masriah. Pria ODGJ di Jampangtengah Sukabumi tersebut sudah empat tahun terkurung di kandang bambu dengan tangan terbelenggu rantai besi. (Sumber : SU/Ragil)
Life07 November 2024, 20:30 WIB

7 Cara Menjaga Kesehatan Mental Anak Sejak Usia Dini, Orang Tua Wajib Tahu!

Anak dengan kesehatan mental yang baik cenderung memiliki prestasi akademik yang lebih baik, hubungan sosial yang lebih sehat, dan lebih siap menghadapi tantangan hidup.
Ilustrasi. Kesehatan mental yang baik pada anak sangat penting karena akan membentuk pondasi yang kuat untuk masa depannya. (Sumber : Freepik/freepik)
Keuangan07 November 2024, 20:21 WIB

Prabowo Resmi Hapus Utang Petani dan Nelayan di Bank, Simak Syaratnya!

Presiden Prabowo Subianto resmi menyetujui penghapusan piutang macet kepada usaha mikro kecil dan menengah (UMKM). Hal itu ditandai dengan ditandatanganinya Peraturan Pemerintah Nomor 47 Tahun 2024
Prabowo Resmi Hapus Utang Petani dan Nelayan di Bank, Simak Syaratnya! | Foto : Ilustrasi by Pixabay
Food & Travel07 November 2024, 20:00 WIB

Wisata Gratis Curug Dadali, The Little Niagara Cianjur yang Tersembunyi

Curug Dadali adalah destinasi wisata yang wajib Anda kunjungi jika Anda mencari keindahan alam yang masih asli.
Curug Dadali adalah destinasi wisata yang wajib Anda kunjungi jika Anda mencari keindahan alam yang masih asli. (Sumber : Instagram/@im_ale21).
Keuangan07 November 2024, 19:34 WIB

BPJS Ketenagakerjaan Sukabumi Sambut Baik Program Perlindungan Pengangguran

BPJS Ketenagakerjaan bersama International Labour Organization (ILO) menggelar Asia Expert Roundtable On Unemployment Protection
Anggoro Eko Cahyo, Direktur Utama BPJS Ketenagakerjaan | Foto : Istimewa
Entertainment07 November 2024, 19:30 WIB

Takut Konser Batal, Noel dan Liam Gallagher Tak akan Dibayar sampai Selesai Tampil

Konser reuni Oasis yang sangat dinantikan akan segera diselenggarakan pada tahun 2025. Menariknya Liam dan Noel Gallagher tidak akan menerima bayaran sampai konser selesai.
Takut Konser Batal, Noel dan Liam Gallagher Tak akan Dibayar sampai Selesai Tampil (Sumber : Instagram/@oasis)
Sukabumi07 November 2024, 19:16 WIB

PMII Gelar Aksi Protes Kinerja Polres Sukabumi Kota, Sampaikan 6 Tuntutan

Tuntut evaluasi kinerja polisi, puluhan mahasiswa yang tergabung dalam Pengurus Cabang Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PC PMII) Cabang Kota Sukabumi, melakukan aksi demonstrasi di depan kantor Kepolisian Resor Sukabumi Kota
Puluhan massa PMII saat melakukan aksi demonstrasi di depan Polres Sukabumi Kota di Japan Perintis Kemerdekaan, Kecamatan Cikole, Kota Sukabumi. Kamis (7/11/2024) | Foto : Asep Awaludin
Life07 November 2024, 19:00 WIB

6 Cara Membantu Anak Speech Delay, Batasi Penggunaan Gadget Mulai Sekarang!

Mengatasi speech delay atau keterlambatan bicara pada anak memerlukan kesabaran dan konsistensi.
Ilustrasi. Bicara Aktif Bisa Membantu Mengatasi Anak Speech Delay (Sumber : Freepik/@freepik)
Musik07 November 2024, 18:30 WIB

NCT 127 Bakal Balik Ke Indonesia Lewat Konser NEO CITY – THE MOMENTUM Tahun Depan

Kabar gembira karena NCT 127 akan kembali di Indonesia menyapa penggemar melalui tur konser keempat mereka bertajuk NEO CITY – THE MOMENTUM pada 15 dan 16 Februari 2025.
NCT 127 Bakal Balik Ke Indonesia Lewat Konser NEO CITY – THE MOMENTUM Tahun Depan (Sumber : Instagram/@nct127)