Kembali Hibur Penggemar, Yoasobi Akan Konser Dua Hari di Jakarta Tahun Depan

Rabu 28 Agustus 2024, 16:30 WIB
Kembali Hibur Penggemar, Yoasobi Akan Konser Dua Hari di Jakarta Tahun Depan (Sumber : Instagram/@papermagazine)

Kembali Hibur Penggemar, Yoasobi Akan Konser Dua Hari di Jakarta Tahun Depan (Sumber : Instagram/@papermagazine)

SUKABUMIUPDATE.com - Grup duo asal Jepang, Yoasobi akan kembali menyapa penggemar Indonesia melalui konser yang digelar selama dua hari, yakni 26 dan 27 Februari 2025 di Istora Senayan, Jakarta.

Pada awal tahun ini, grup yang beranggotakan Ikura dan Ayase menggelar konser pertama mereka di Jakarta pada Selasa, 16 Januari 2024 di Istora Senayan. Mereka berhasil menghibur penonton yang hadir dengan penampilannya.

Kini, Yoasobi akan kembali menghibur penggemar di Jakarta dengan konser yang digelar lebih lama dari sebelumnya di tahun depan nanti. Tentu saja, para penonton akan melihat penampilan spektakuler dan musik luar biasa dari duo J-Pop ini.

Baca Juga: Oasis Akhirnya Reuni! Siap Tur Konser Tahun 2025 di Manchester, London dan Dublin

Mengutip dari Tempo. co, Berbeda dari tahun lalu, konser Yoasobi tahun depan ini akan dipromotori oleh SOZO dan The Sounds Project & Co.

"YOASOBI akan kembali ke Jakarta untuk ASIA TOUR 2024-2025 mereka! Saksikan penampilan mereka secara langsung di Istora Senayan pada tanggal 26 dan 27 Februari 2025 untuk dua malam yang tak terlupakan," tulis The Sounds Project & Co. di Instagram yang dikutip dari Tempo.co pada Rabu (28/8/2024).

Mengenai jadwal penjualan dan harga tiket, promotor belum merilisnya secara resmi. Mereka menyampaikan akan segera mengumumkannya melalui media sosial.

Baca Juga: Daftar 21 Idol KPop yang Bakal Konser di Indonesia Sampai Akhir Tahun 2024

Tiket Konser Yoasobi di Jakarta pada 16 Januari 2024 Sold Out

Yoasobi pertama kali menggelar konser di Jakarta pada 16 Januari 2024. Dengan lokasi yang sama dengan tahun depan, tiket konser Yoasobi sold out hanya dalam 2 jam sejak penjualan dibuka. Duo asal Jepang itu memiliki banyak penggemar di Indonesia sehingga tak heran jika tiket segera ludes dalam waktu cepat.

Saat itu, konser Yoasobi yang dipromotori oleh PK Entertainment terbagi menjadi empat kategori, dengan harga mulai dari 1,2 hingga 1,8 juta. Terdiri dari kategori berdiri maupun duduk.

Sekilas tentang Yoasobi

Yoasobi merupakan grup yang terdiri dari produser Vocaloid Ayase dan penyanyi-penulis lagu Ikura. Lagu perdana mereka 'Into The Night (Yoru ni Kakeru)' yang dirilis pada November 2019 langsung menarik perhatian dan berhasil menduduki peringkat #1 di berbagai tangga lagu streaming di Jepang dengan total streaming saat ini melampaui 1,1 miliar.

Yoasobi pernah tampil di salah satu festival musik terbesar di dunia, Coachella Valley Music and Arts Festival 2024 bersamaan dengan konser tunggal pertama mereka di Los Angeles dan San Francisco di mana tiket terjual habis dalam waktu 30 menit.

Baca Juga: Dimulai dari Rp 650 Ribu, Berikut Harga Tiket Konser The Script di Jakarta dan Surabaya

Yoasobi juga tampil di Lollapalooza dan pertunjukan tunggal di New York dan Boston, Amerika Serikat. Di Jepang, mereka merayakan ulang tahun kelima mereka pada Oktober dan tur dome pertama pada musim gugur 2024.

Sumber: Tempo.co

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkait
Berita Terkini
Science19 September 2024, 05:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 19 September 2024, Sukabumi Cerah Berawan Sepanjang Hari

Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca berawan pada 19 September 2024.
Ilustrasi - Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca berawan pada 19 September 2024. (Sumber : Pixabay.com/@MabelAmber)
Inspirasi19 September 2024, 00:37 WIB

Keteladanan Rasulullah SAW, Inspirasi Bagi Generasi Muda

Perayaan Maulid Nabi Muhammad SAW, yang diperingati oleh umat Islam setiap tahun, merupakan momen penting untuk mengenang kelahiran sosok yang membawa risalah Islam ke dunia.
Peringatan Maulid Nabi Muhammad 12 Rabiul Awal 1445 H / 16 September 2024 | Foto : Pixabay
Sukabumi19 September 2024, 00:13 WIB

Dibeli Murah hingga Intimidasi, Warga Ungkit Soal Tanah Harry Cader di Tegalbuleud Sukabumi

Warga Desa Buniasih dan Desa Tegalbuleud, Kecamatan Tegalbuleud, Kabupaten Sukabumi terutama ahli waris tanah merek mengungkit proses penjualan tanah pada beberapa tahun Harry Cader
Tanah Harry Cader di Desa Buniasih Tegalbuleud Kabupaten Sukabumi | Foto : Ragil Gilang
Sukabumi18 September 2024, 22:35 WIB

Pengakuan Korban Penembakan Oknum Pengacara di Sukabumi: Curhat Lalu Todongkan Senpi

Detik-detik sebelum terjadinya peristiwa penembakan pemilik warung kopi (warkop) di Jalan Sriwidari No 27, Kecamatan Gunungpuyuh, Kota Sukabumi. Pelaku disebut sempat curhat butuh uang untuk berobat sang anak.
MAF (35 tahun) korban penembakan oknum pengacara saat diwawancarai di warkopnya, Rabu (18/9/2024) | Foto : Asep Awaludin
Sukabumi Memilih18 September 2024, 21:34 WIB

Abah Ucok Kirim Kode Keras ke Calon Bupati, Singgung Tata Ruang Ibukota Kab. Sukabumi

Mantan Wakil Bupati Sukabumi, Ucok Haris Maulana Yusup mengungkapkan keluh kesahnya terhadap sejumlah persoalan yang ada di Kabupaten Sukabumi yang menurutnya banyak yang belum terselesaikan
Politisi senior Sukabumi, H. Ucok Haris Maulana Yusup | Foto : Istimewa
Sukabumi18 September 2024, 20:55 WIB

Empat Warga Terjangkit DBD, Puskesmas Bojonggenteng Sukabumi Lakukan Fogging

Puskesmas Bojonggenteng Sukabumi menerima laporan bahwa ada empat warga terjangkit DBD di Kampung Pamatutan.
Puskesmas Bojonggenteng Sukabumi melakukan fogging di Kampung Pamatutan usai menerima laporan adanya 4 warga yang terjangkit DBD. (Sumber : Istimewa)
Sukabumi18 September 2024, 20:33 WIB

Dinas PU Sukabumi Lakukan Pemeliharaan Rutin di Ruas Jalan Cicurug-Cidahu

Dinas PU Kabupaten Sukabumi melakukan pemeliharaan rutin pada ruas jalan Cicurug-Cidahu di Desa Tangkil.
Petugas UPTD Dinas PU Kabupaten Sukabumi melakukan pemeliharaan rutin di ruas Jalan Cicurug-Cidahu. (Sumber : Istimewa)
Food & Travel18 September 2024, 20:00 WIB

Situ Bagendit, Wisata Eksotis di Garut yang Berselimut Kisah Legenda

Situ Bagendit tidak hanya menawarkan keindahan alam yang menawan, tetapi juga beragam aktivitas seru yang bisa kamu coba.
Situ Bagendit tidak hanya menawarkan keindahan alam yang menawan, tetapi juga beragam aktivitas seru yang bisa kamu coba. (Sumber : disparbud.garutkab.go.id).
Sukabumi18 September 2024, 19:55 WIB

Kronologi Penembakan Pemilik Warkop di Sukabumi, Korban Alami Luka Tembak di Punggung

Polisi tengah melakukan pengejaran terhadap pelaku penembakan yang dilakukan oleh oknum pengacara kepada pemilik warkop di Sukabumi.
Satreskrim Polres Sukabumi Kota saat melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) pemilik warkop ditembak oknum pengacara, Selasa (17/9/2024) malam. (Sumber : Istimewa)
Nasional18 September 2024, 19:25 WIB

Hadiri IIGCE 2024, Wabup Sukabumi Sebut Pemanfaatan Geotermal Harus Green Energy

Wakil Bupati Sukabumi Iyos Somantri menghadiri acara IIGCE ke-10 tahun 2024 yang dibuka langsung oleh Presiden Republik Indonesia Joko Widodo.
Wakil Bupati Sukabumi Iyos Somantri saat menghadiri acara IIGCE ke-10 tahun 2024 yang dibuka langsung oleh Presiden Jokowi di JCC Jakarta. (Sumber : Diskominfosan Kab. Sukabumi)