Sukses Konser Solo di Jakarta, Crush: Hari Ternyaman Untuk Saya Tampil

Rabu 09 Agustus 2023, 18:15 WIB
Crush merasa terkesan setelah sukses menggelar konser di Jakarta | Foto: Instagram/@crush9244

Crush merasa terkesan setelah sukses menggelar konser di Jakarta | Foto: Instagram/@crush9244

SUKABUMIUPDATE.comCrush, penyanyi solo asal Korea Selatan sukses menggelar konser Crush Hour Asia Tour 2023 di The Kasablanka Hall, Jakarta Selatan, pada Selasa, 8 Agustus 2023 kemarin.

Selama konser Crush memberikan penampilan terbaiknya untuk para penggemar yang sudah datang, karena Indonesia adalah negara terakhir dalam rangkaian tur kali ini. Hal tersebut langsung disambut teriakan meriah para penggemar.

Crush membawakan lagu-lagu hitsnya yaitu Rush Hour, Hey Baby, NAPPA, Crush on You, She Said, SOFA, OHO, Sometimes, Sunset, Be By My Side, Outside. Tidak lupa soundtrack dari drama korea Goblin dan Crash Landing On You, dibawakan dalam konser yaitu Beautiful dan Let Us Go.

Baca Juga: 7 Rekomendasi Drama Korea Ahn Bo Hyun Pacar Jisoo Blackpink

"Ini tempat terakhir untuk Asia Tour saya. Jadi hari ini saya akan mengeluarkan semuanya di sini," kata Crush di dalam konser Crush Hour yang dikutip dari tempo.co (9/8/2023).

Dilansir dari tempo.co, penyanyi bernama asli Shin Hyo Seob dibuat terkesan ketika penggemar ikut nyanyi bersamanya selama konser, terutama saat membawakan lagu dari soundtrack drama korea Goblin dan Crash Landing On You.

“Ini rasanya bukan saya yang tampil, tapi kalian semua yang tampil, terima kasih,” ucap Crush
Crush sampai tidak percaya lagunya-lagunya begitu disukai oleh penggemar Indonesia sampai membuatnya merasa senang bisa mengadakan konser Crush Hour di Indonesia.

Baca Juga: Girl Group Indonesia StarBe Bakal Mendapat Pelatihan di Korea Selatan

“Saya tidak menyangka lagu-lagu saya dicintai disini, sepertinya hari ini akan menjadi hari ternyaman untuk saya tampil,”

Crush juga mengucapkan terima kasih kepada Son Ye Jin, Hyun Bin, dan Gong Yoo, berkat drama mereka popular membuat lagu soundtrack miliknya bisa digemari oleh penggemar di Indonesia dan senang sekali bisa dinyanyikan bersama dalam konser.

“Saya dengar-dengar di Indonesia banyak banget yang suka dengan Crash Landing On You dan drama Goblin, berkat kalian senang sekali bisa menampilkan lagu itu di sini. Dan juga saya berterima kasih kepada Hyun Bin, Son Ye Jin, terima kasih, Gong Yoo terima kasih,” ujarnya.

Baca Juga: Sinopsis Drama Korea My Lovely Liar yang Trending di Twitter

Di tengah konsernya, Crush juga mengungkapkan perasaan senangnya ketika disambut hangat oleh penggemar yang datang ke Bandara begitu tiba di Jakarta kemarin. Menurutnya itu perlakuan pertama kali yang diterimanya selama melakukan tur.

"Kemarin pas di bandara banyak yang menyapa dengan hangat makanya saya senang sekali. Dan juga kayaknya dari semua Asia Tour saya, di Jakarta paling banyak yang datang, terima kasih, kalian mantap," kata Crush.

Crush juga membicarakan tentang nasi goreng yang rasa enak membuatnya terkesan begitu tiba di Jakarta. Bahkan, dia ingin memakannya lagi setelah konser.

Baca Juga: Sinopsis Drakor The Killing Vote, Drama Korea Thriller Tayang 10 Agustus 2023!

"Hari ini kondisi saya sangat baik. Kemarin di Jakarta saya makan nasi goreng. Nasi goreng enak. Nasi goreng enak banget jadi malam ini kayaknya akan makan lagi," kata Crush.

Konser berlangsung selama 2 jam dengan penampilan enerjik dan memukau dari Crush. Ditambah iringan musik dari live band, serta penggemar yang ikut bernyanyi dengan penuh semangat membuat suasana semakin meriah.

Crush mengucapkan terima kasih pada penggemar yang sudah hadir dan berharap konser ini bisa menjadi kenangan baik.

Baca Juga: Sinopsis Drama Korea Celebrity, Drakor Viral Dibintangi Kang Min Hyuk

"Saya merasa terhormat karena bisa menyelesaikan Crush Hour ini di Jakarta. Semoga ini bisa jadi memori di dalam hati kalian semua. Sekali lagi terima kasih kalian sudah datang," kata Crush.

Tak lupa, Crush memberitahu penggemarnya kalau dia sedang mempersiapkan album baru dan berharap bisa diterima agar bisa datang kembali ke Jakarta dengan karya barunya.

"Jadi nanti habis album keluar semoga bisa ke Jakarta lagi.”

Terakhir, Crush merilis lagu bersama J-Hope BTS berjudul Crush Hour pada 22 September 2022, setelah menyelesaikan wajib militer.

Writer: Octa

Sumber: Tempo.co

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Editor :
Berita Terkait
Berita Terkini
Bola22 November 2024, 12:00 WIB

Prediksi Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta di Liga 1: H2H, Susunan Pemain dan Skor

Persebeya vs Persija akan tersaji sore ini dalam lanjutan liga 1 pekan ke-11.
Persebeya vs Persija akan tersaji sore ini dalam lanjutan liga 1 pekan ke-11. (Sumber : X/@persebayaupdate/@Persija_Jkt).
Sukabumi22 November 2024, 11:58 WIB

Diduga Pecah Ban, Truk Muatan Pasir Masuk Jurang di Parungkuda Sukabumi

Berikut kronologi sementara kecelakaan tunggal truk muatan pasir masuk jurang di Parungkuda Sukabumi.
Kondisi truk muatan pasir yang masuk jurang di pinggir jalan raya di Parungkuda Sukabumi. (Sumber : SU/Ibnu)
Sukabumi22 November 2024, 11:51 WIB

Babi Hutan Masuk Sumur di Cidolog Sukabumi, Upaya Evakuasi Sampai Dua Jam

Warga Cidolog Sukabumi geger babi hutan masuk sumur 7 meter. Bahu membahu evakuasi hingga membutuhkan waktu dua jam.
Warga evakuasi babi hutan yang masuk ke sumur sedalam 7 meter di Cidolog Sukabumi. (Sumber : Tangkapan layar video/Istimewa)
Science22 November 2024, 11:13 WIB

14 Kecamatan di Sukabumi Waspada! BMKG Keluarkan Peringatan Potensi Banjir

BMKG memprakirakan intensitas curah hujan di sebagian besar wilayah Jawa Barat pada dasarian atau sepuluh hari ketiga November 2024 berkategori menengah hingga tinggi.
Ilustrasi. Motor terseret banjir di Gang Peda Pasar kawasan Ahmad Yani Kota Sukabumi, 5 November 2024. (Sumber: istimewa)
Sukabumi22 November 2024, 11:02 WIB

Warga Jampangtengah Sukabumi Dibacok OTK hingga Luka Parah di Kepala dan Dagu

Seorang pria di Jampangtengah Sukabumi mengalami luka parah di kepala dan dagu usai dibacok sajam oleh orang tak dikenal (OTK).
Ilustrasi. Seorang pria warga Jampangtengah Sukabumi dibacok OTK hingga luka parah. (Sumber Foto: Istockphoto/ Zoka74)
Inspirasi22 November 2024, 11:00 WIB

Sarjana dengan IPK 3,00 Cari Kerja? Cek Info Loker Jawa Barat Berikut!

Lulusan S1 masih nganggur? Berikut Info Loker Jawa Barat untuk Anda!
Ilustrasi. Karyawan Tetap. Info Loker Jawa Barat Lulusan Sarjana dengan IPK 3,00 (Sumber : Freepik/@katemangostar)
Sehat22 November 2024, 10:46 WIB

Tips Menjaga Kebugaran Tubuh di Musim Penghujan

Musim penghujan memang membawa udara sejuk dan nyaman, namun juga dapat menjadi tantangan bagi kebugaran tubuh. Artikel ini memberikan beberapa tips untuk tetap aktif meski cuaca tidak mendukung.
Menjaga Kebugaran Tubuh di Musim Penghujan (Sumber : Freepik/@pvproductions)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 10:15 WIB

Ustaz Totong Ungkap Alasan Dukung Ayep Zaki-Bobby di Pilkada Kota Sukabumi: Insyaallah Menang

Dalam berbagai kesempatan Ustaz Totong menyampaikan alasannya mendukung Ayep Zaki-Bobby Maulana di Pilkada Kota Sukabumi 2024.
Mantan Ketua DPD PKS Kabupaten Sukabumi, Totong Suparman. (Sumber : Istimewa)
Sehat22 November 2024, 10:00 WIB

7 Khasiat Belimbing untuk Kesehatan, Salah Satunya Atasi Maag

Belimbing memang menyimpan segudang manfaat bagi kesehatan. Buah yang satu ini memiliki rasa yang segar dan kandungan nutrisi yang cukup lengkap.
Ilustrasi - Belimbing, selain enak ternyata memiliki sejumlah manfaat kesehatan. | (Sumber : Pixabay.com/sarangib)
Internasional22 November 2024, 09:57 WIB

Prabowo Perpanjang Kunjungan Luar Negeri, Setelah dari Inggris ke Uni Emirat Arab

Awalnya, Inggris menjadi negara terakhir dalam rangkaian kunjungan luar negeri Presiden Prabowo Subianto yang dilakukan sejak 8 November 2024.
Presiden Prabowo Subianto saat menghadiri KTT G20 yang berlangsung di Museum of Modern Art (MAM), Rio de Janeiro, Brasil, pada Senin, 18 November 2024. (Sumber : Setneg RI)