Raih Banyak Penghargaan, 5 Fakta Gitaris Jeff Beck yang Meninggal di Usia 78 Tahun

Kamis 12 Januari 2023, 17:15 WIB
Fakta-fakta mengenai gitaris lengendaris Jeff Beck yang meninggal di usia 78 tahun | Foto: Instagram/@jeffbeckofficial

Fakta-fakta mengenai gitaris lengendaris Jeff Beck yang meninggal di usia 78 tahun | Foto: Instagram/@jeffbeckofficial

SUKABUMIUPDATE.com - Dunia musik kembali berduka setelah kehilangan salah satu legendanya yakni Jeff Beck. Ia merupakan salah satu gitaris legendaris dan terkenal di era 60-an.

Jeff Beck dikabarkan meninggal dunia di usia 78 tahun di kediamannya Surrey, Inggris, Selasa (10/1/2023) waktu setempat.

Semasa hidup Jeff Beck terkenal melalui grup musik rock Inggris, The Yardbirds, dan sukses meraih banyak penghargaan.

Baca Juga: Preman Pensiun 8 Kapan Tayang? Teh Serena Ungkap Keseruan Syutingnya

Tentu saja kabar menyedihkan itu membuat publik, utamanya para penggemar The Yardbirds dan Jeff Beck merasa sangat kehilangan.

Namun, untuk sebagian orang, mungkin nama Jeff Beck tidak familiar. padahal Ia merupakan musisi yang telah banyak mendapatkan penghargaan selama berkarir di dunia musik.

Untuk lebih mengenal Jeff Beck berikut beberapa fakta menarik mengenai sang gitaris yang dirangkum Akurat.co dari berbagai sumber.

Baca Juga: Tumbuh Rumput dan Pohon, Ini Penyebab Gurun di Arab Saudi Mendadak Menghijau

1. Idolakan Les Paul

Pemilik nama lengkap Geoffrey Arnold Beck lahir pada 24 Juni 1944 di 206 Demesne Road, Wallington, London, Inggris. Beck sempat menjadi paduan suara gereja ketika usianya menginjak 10 tahun.

Ia mengaku bahwa gitaris Les Paul merupakan pemain gitar elektrik pertama yang berhasil membuatnya takjub dan terkesan. Beck mendengar gitar elektrik sejak umur 6 tahun melalui radio tatkala Paul memainkan "How High the Moon".

2. Sempat Putus Kuliah

Jeff Beck mengemban studi di Wimbledon College of Art, namun dirinya cenderung menghabiskan lebih banyak waktu bermain di band. Ia sempat drop out dan mulai fokus di dapur rekaman.

Baca Juga: WhatsApp Proxy, Ini 5 Hal soal WA yang Tetap Terhubung Tanpa Internet

Tercatat, Beck pernah bergabung bersama beberapa grup musik, termasuk Screaming Lord Sutch and the Savages tahun 1962, ketika mereka merekam "Dracula's Daughter" dan "Come Back Baby" untuk Oriole Records.

3. Jadi Gitaris Band The Yardbirds

Jeff Beck bergabung Yardbirds pada 1965 untuk menggantikan gitaris Eric Clapton. Beck diundang oleh temannya ketika remaja, Jimmy Page, yang saat itu menolak tawaran The Yardbirds. Ia sukses bermain apik sebagai gitaris di grup musik tersebut.

The Yardbirds merekam sejumlah lagu hit Top 40 mereka ketika Beck mengambil alih posisi gitaris. Namun, karier Beck tak lama di Yardbirds, ia hengkang dari band itu usai berkiprah bersama selama 20 bulan.

Baca Juga: 3 Rekomendasi Ide Hampers Terbaik untuk Hadiah Spesial Tahun Baru Imlek 2023

4. Mendirikan band

Tiga tahun setelah keluar dari The Yardbirds, Beck membentuk bandnya sendiri bernama Jeff Beck Group. Ia berkarier bersama dengan Rod Stewart, penyanyi yang kurang dikenal pada saat itu dan Ron Wood pada bass, yang sama-sama tidak dikenal.

Mengutip The New York Times, Beck memutuskan mencoba peruntungannya untuk memulai karier solo pada tahun 1975. Albumnya bertajuk 'Blow by Blow' sukses memberi gebrakan dari jazz ke rock dan funk. Album tersebut bertengger dalam Billboard Top 5 dan terjual hingga satu juta kopi.

5. Raih Banyak Penghargaan

Selama berkecimpung di dunia musik, Jeff Beck telah meraih beragam penghargaan. Ia mendapatkan delapan album emas selama lebih dari enam puluh tahun, serta mengoleksi tujuh Grammy Awards.

Baca Juga: Malaysia Open 2023: Jonatan Christie Takluk dari Wakil Jepang Kenta Nishimoto

Tujuh Grammy tersebut meliputi enam penghargaan untuk kategori penampilan instrumental rock terbaik dan satu untuk kolaborasi pop dengan vokal terbaik.

Tak hanya itu, ia juga masuk ke dalam Rock 'n' Roll Hall of Fame sebanyak dua kali, sebagai bagian dari Yardbirds (1992) dan sebagai bintang solo (2009).

Itulah kelima fakta Jeff Beck sang gitaris hebat era 1960-an. Kepergiannya menyisakan duka bagi para penggemar, tak terkecuali gitaris Sheila on 7, Eross Candra, yang turut mengungkapkan kesedihan melalui akun Instagram pribadinya.

Sumber: Akurat.co

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Editor :
Berita Terkait
Berita Terkini
Sukabumi Memilih22 November 2024, 10:15 WIB

Ustaz Totong Ungkap Alasan Dukung Ayep Zaki-Bobby di Pilkada Kota Sukabumi: Insyaallah Menang

Dalam berbagai kesempatan Ustaz Totong menyampaikan alasannya mendukung Ayep Zaki-Bobby Maulana di Pilkada Kota Sukabumi 2024.
Mantan Ketua DPD PKS Kabupaten Sukabumi, Totong Suparman. (Sumber : Istimewa)
Sehat22 November 2024, 10:00 WIB

7 Khasiat Belimbing untuk Kesehatan, Salah Satunya Atasi Maag

Belimbing memang menyimpan segudang manfaat bagi kesehatan. Buah yang satu ini memiliki rasa yang segar dan kandungan nutrisi yang cukup lengkap.
Ilustrasi - Belimbing, selain enak ternyata memiliki sejumlah manfaat kesehatan. | (Sumber : Pixabay.com/sarangib)
Internasional22 November 2024, 09:57 WIB

Prabowo Perpanjang Kunjungan Luar Negeri, Setelah dari Inggris ke Uni Emirat Arab

Awalnya, Inggris menjadi negara terakhir dalam rangkaian kunjungan luar negeri Presiden Prabowo Subianto yang dilakukan sejak 8 November 2024.
Presiden Prabowo Subianto saat menghadiri KTT G20 yang berlangsung di Museum of Modern Art (MAM), Rio de Janeiro, Brasil, pada Senin, 18 November 2024. (Sumber : Setneg RI)
Food & Travel22 November 2024, 09:00 WIB

Resep Scrambled Egg Toast, Roti Panggang Telur Creamy yang Simpel Dibuat

Scrambled Egg Toast sangat populer sebagai menu sarapan karena praktis, lezat, dan kaya protein.
Ilustrasi. Scramble Egg Toast. (Sumber : Freepik/Timolina)
Sukabumi22 November 2024, 08:36 WIB

Pohon Duku 12 Meter Tumbang Rusak Rumah Warga Nagrak Sukabumi

Dampak hujan deras, pohon duku setinggi 12 meter tumbang rusak rumah warga di Nagrak Sukabumi.
Kondisi rumah yang tertimpa pohon duku tumbang di Desa Pawenang, Nagrak Sukabumi, Kamis, 21 November 2024 | Foto : P2BK Nagrak
Sehat22 November 2024, 08:00 WIB

13 Manfaat Petai untuk Kesehatan: Kunci Jantung Sehat dan Tubuh Bugar

Meski sering dikeluhkan karena baunya yang menyengat, petai ternyata memiliki banyak manfaat bagi kesehatan. Apa saja manfaatnya? Yuk, simak penjelasannya!
Ilustrasi manfaat petai untuk kesehatan (Sumber : pexels.com/@STUDIO LIMA)
Sukabumi22 November 2024, 07:56 WIB

Sekda Ade Suryaman Hadiri Rapat Banggar DPRD Sukabumi

Sekretaris Daerah Kabupaten Sukabumi, Ade Suryaman, menghadiri Rapat Kerja Gabungan Badan Anggaran (Banggar) DPRD dan Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) Kabupaten Sukabumi
Sekretaris Daerah Kabupaten Sukabumi Ade Suryaman dan Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi Budi Azhar Mutawali | Foto : Dokpim
Sukabumi Memilih22 November 2024, 06:55 WIB

Adu Kekayaan Pasangan Cabup Cawabup Sukabumi, Siapa Paling Kaya?

Pilkada 2024 di Kabupaten Sukabumi akan diikuti oleh dua pasangan calon, mereka adalah Iyos Somantri - Zainul yang diusulkan oleh koalisi 11 partai politik dan Asep Japar - Andreas yang diusulkan oleh koalisi 5 partai politik.
Pasangan calon Pilkada Kabupaten Sukabumi: Iyos Somantri-Zainul dan Asep Japar-Andreas | Foto : sukabumiupdate
Science22 November 2024, 06:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 22 November 2024, Siang Hari Turun Hujan

Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan ringan dan berawan pada 22 November 2024.
Ilustrasi Hujan. Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan ringan dan berawan pada 22 November 2024. (Sumber : Pixabay)
Sukabumi Memilih21 November 2024, 22:29 WIB

Dukungan Istri, Dibalik Optimisme Asep Japar Menjemput Kemenangan Pilkada Sukabumi

Asep Japar, calon bupati Sukabumi nomor urut 2, melangkah dengan penuh semangat dalam menghadapi pemilihan kepala daerah (Pilkada) Kabupaten Sukabumi
Asep Japar dan istri | Foto : Sukabumiupdate